Di Bawah Ancaman Letusan Gunung Taal, Pasangan Ini Tetap Menikah

Rabu, 15 Januari 2020 21:00 WIB

Pasangan Chino Vaflor dan Kat Bautista Palomar tetap melangsungkan pernikahan mereka meski di bawah ancaman letusan gunung taal. Sumber: Facebook/asiaone.com/Randolf Evan

TEMPO.CO, Jakarta - Ribuan orang di Filipina melarikan diri sejauh mungkin akibat letusan gunung Taal yang terjadi pada Minggu 12 Januari, namun tidak dengan sepasang pengantin yang bertekad tidak ingin pernikahannya terganggu oleh bencana.

Pasangan Filipina bernama Chino Vaflor dan Kat Bautista Palomar telah memesan Savanna Farm yang terletak di Solange, Kota Alfonso, Cavite, Filipina. Lokasi itu hanya berjarak 16 km dari gunung berapi aktif tersebut.

Pasangan Chino Vaflor dan Kat Bautista Palomar tetap melangsungkan pernikahan mereka meski di bawah ancaman letusan gunung taal. Sumber: Facebook/asiaone.com/Randolf Evan

Sekitar jam 2 siang, fotografer Randolf Evan bersiap mengambil foto persiapan pernikahan Vaflor dan Bautista Palomar, ketika itu gunung berapi Taal memulai memperhatikan aktifitas yang tidak wajar. Namun hal tersebut tidak menghalangi pasangan sejoli itu untuk tetap melanjutkan upacara ditengah asap putih dan hujan abu yang dimuntahkan gunung Taal. Tim pernikahan pun terus memantau aktifitas vulkanik melalui media sosial dan mendiskusikan langkah yang harus mereka ambil saat skenario buruk terjadi.

Beruntungnya tempat berlangsungnya pernikahan berada di tempat yang tinggi dan Evan merasa mereka aman dari aktifitas vulkanik, kecuali hujan abu ringan.

Advertising
Advertising

“Yang mengejutkan semua orang tenang dan santai. Itu adalah pernikahan yang intim dan para tamu yang datang sebagian besar adalah keluarga dari pengantin dan teman dekat, jadi tidak ada yang benar-benar pergi” kata Evan.

Dalam foto yang dibagikan oleh si fotografer di lama facebooknya, pasangan pengantin itu terlihat tersenyum bahagia. Resepsi pernikahan yang diadakan dibawah tenda menunjukkan tamu menikmati perayaan yang dipadukan dengan langit yang dipenuhi asap tebal dan kilatan cahaya menciptakan serangkaian foto yang menakjubkan dan dramatis.

“Ketika abu berubah menjadi seperti lumpur datang, resepsi sudah hampir berakhir. Saya bersyukur telah mengalami hal yang unik dan ini juga merupakan salah satu momen terbaik dalam karier forografi saya,” kata Evan menjawab pertanyaan media.

Foto-foto hasil bidikan Evan telah dilihat banyak para pengguna internet. Ini bukan pertama kalinya orang menggunakan letusan gunung berapi sebagai latar belakang untuk sebuah foto. Namun masyarakat pun disarankan tetap melakukan tindakan pencegahan yang diperlukan agar tetap aman di tengah bencana alam.

asiaone.com | Galuh Kurnia Ramadhani

Berita terkait

Persoalan yang Bisa Muncul Akibat Menikah karena Dijodohkan

1 hari lalu

Persoalan yang Bisa Muncul Akibat Menikah karena Dijodohkan

Perjodohan memang tak selalu berjalan mulus apalagi bila tanpa cinta. Berikut beberapa persoalan yang bisa muncul bila menikah karena dijodohkan.

Baca Selengkapnya

3 Contoh Sambutan Lamaran Pihak Wanita Singkat dan Romantis

3 hari lalu

3 Contoh Sambutan Lamaran Pihak Wanita Singkat dan Romantis

Saat momen lamaran, jangan lupa menyiapkan sambutan lamaran pihak wanita yang singkat dan juga romantis. Berikut ini contoh sambutannya.

Baca Selengkapnya

Tips dan Cara Membuat Kartu Nikah Digital

4 hari lalu

Tips dan Cara Membuat Kartu Nikah Digital

Kartu nikah digital lebih praktis karena dokumen tidak berpotensi hilang atau sobek.

Baca Selengkapnya

Diprediksi Saingi Instagram, Ini 4 Kelebihan TikTok Notes

4 hari lalu

Diprediksi Saingi Instagram, Ini 4 Kelebihan TikTok Notes

TikTok Notes menjadi fitur baru yang akan menyaingi Instagram Notes dengan beberapa kelebihan. Lantas, apa kelebihan TikTok Notes?

Baca Selengkapnya

Kuasa Hukum Ungkap Ada Perjanjian Pisah Harta Antara Sandra Dewi dan Harvey Moeis

6 hari lalu

Kuasa Hukum Ungkap Ada Perjanjian Pisah Harta Antara Sandra Dewi dan Harvey Moeis

Harvey Moeis dan Sandra Dewi melakukan pisah harta saat keduanya resmi menikah pada 2016 lalu.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Maruf Amin jadi Saksi Nikah Puteri Kelima Bamsoet

7 hari lalu

Jokowi dan Maruf Amin jadi Saksi Nikah Puteri Kelima Bamsoet

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo atau Bamsoet, menikahkan puteri kelimanya, Saras Shintya Putri (Chacha) dengan Avicenna Athalla Zaki Ghani Alli (Athalla), di Hotel Mulia, Jakarta, Sabtu 20 April 2024.

Baca Selengkapnya

Malas Hadapi Pertanyaan Kapan Nikah, Simak Saran Psikolog

10 hari lalu

Malas Hadapi Pertanyaan Kapan Nikah, Simak Saran Psikolog

Saat berkumpul dengan keluarga besar di hari raya, para lajang biasanya dibombardir pertanyaan kapan nikah. Begini jawaban yang disarankan psikolog.

Baca Selengkapnya

iPhone 16 Pro Disebut Dapat Memiliki Lapisan Lensa Baru untuk Meningkatkan Kualitas Foto

10 hari lalu

iPhone 16 Pro Disebut Dapat Memiliki Lapisan Lensa Baru untuk Meningkatkan Kualitas Foto

Teknologi yang sedang dikerjakan Apple pada iPhone 16 Pro dikenal dengan nama ALD yang merupakan singkatan dari deposisi lapisan atom.

Baca Selengkapnya

Saran buat Pasangan Usia Paruh Baya yang Tengah Membangun Hubungan dan Ingin Menikah

11 hari lalu

Saran buat Pasangan Usia Paruh Baya yang Tengah Membangun Hubungan dan Ingin Menikah

Membangun hubungan baru di umur yang sudah tidak muda atau usia paruh baya punya tantangan unik tersendiri. Berikut hal yang perlu dipahami.

Baca Selengkapnya

Tips Persiapan Menikah untuk Laki-Laki dan Perempuan

12 hari lalu

Tips Persiapan Menikah untuk Laki-Laki dan Perempuan

Ada beragam hal yang harus dipersiapkan para calon pengantin yang hendak menikah. Soal administrasi, ada pula persiapan kehamilan dan per

Baca Selengkapnya