Warga Kanada Panik Dikirimi Pesan Darurat Kebocoran Nuklir Palsu

Senin, 13 Januari 2020 16:00 WIB

Stasiun Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir Pickering, di Pickering, Ontario, terlihat pada Minggu, 12 Januari 2020. [THE CANADIAN PRESS/Frank Gunn/CTV]

TEMPO.CO, Jakarta - Ribuan warga di seluruh Provinsi Ontario, Kanada, panik setelah ponsel mereka mendapat pesan peringatan kebocoran reaktor nuklir, yang ternyata palsu.

Pesan yang muncul di seluruh provinsi disertai dengan suara darurat melengking terjadi di dekat pembangkit listrik Pickering Nuclear Generating Station.

Satu jam kemudian, pejabat PLTN mengirim pesan lain yang mengatakan bahwa peringatan itu dikirim karena kesalahan dan tidak ada bahaya yang mengancam masyarakat atau lingkungan, serta tidak diperlukan tindakan lebih lanjut, dikutip dari Stuff.co.nz, 13 Januari 2020.

Peringatan itu keluar selama latihan yang dilakukan rutin oleh Pusat Operasi Darurat Provinsi, Ontario. Jaksa Ontario Sylvia Jones juga meminta maaf atas kesalahan tersebut.

Dia mengatakan pemerintah telah memulai penyelidikan penuh bagaimana kesalahan ini terjadi dan akan mengambil langkah yang tepat untuk memastikan hal ini tidak terjadi lagi.

Advertising
Advertising

Jim Vlahos, ayah dua anak berusia 44 tahun di Toronto, terbangun karena pesan darurat tersebut dan dengan cepat membuat reservasi hotel yang jaraknya lebih dari 100 kilometer jauhnya di sekitar air terjun Niagara.

Dia mengaku akan pergi sejauh mungkin ke barat atau mungkin akan menyebrangi perbatasan. "Meski sudah menonton (serial) Chernobyl tidak membantu, malah semakin membuatku takut," katanya merujuk pada acara HBO tentang bencana nuklir tahun 1986 di Uni Soviet.

"Kurangnya informasi terkait setelah peringatan itu juga tidak membantu," katanya.

Peringatan darurat palsu yang dikeluarkan oleh Provinsi Ontario Kanada melaporkan insiden kebocoran reaktor nuklir pada Minggu, 12 Januari 2020.[Stuff.co.nz]

Banyak orang masih tidur saat peringatan dini dikirim dan menganggap itu adalah alarm palsu pada saat mereka bangun.

Wali Kota Pickering Dave Ryan mengatakan dia sangat terganggu dengan pesan itu, mengatakan di twitter bahwa dia berbicara dengan pejabat provinsi dan menuntut penyelidikan.

Wali Kota Toronto John Tory juga bereaksi di Twitter. "Ada terlalu banyak pertanyaan yang belum terjawab tentang peringatan yang dikirim ke 14 juta orang."

Terry Flynn, yang mengajar krisis komunikasi di McMaster University, mengatakan ada bahaya akibat kesalahan semacam itu, yakni bisa mengikis kepercayaan publik.

"Ketika kita memiliki masalah dalam sistem ini dikhawatirkan orang-orang akan kurang percaya dan mulai mengabaikannya. Jadi itulah dampak terbesar," katanya.

Inspektur Jenderal Departemen Kamanan Dalam Negeri AS merekomendasikan perubahan pada sistem peringatan darurat di Amerika Serikat setelah pejabat Hawaii pada 2018 secara keliru memperingatkan publik tentang rudal balistik yang masuk.

Seorang karyawan di Badan Manajemen Darurat Hawaii mengirim peringatan rudal ke ponsel dan stasiun penyiaran dan memicu kepanikan sampai agensi mengirim pesan lain 38 menit kemudian dan memberi tahu orang-orang bahwa itu adalah alarm palsu.

Reaktor nuklir Pickering, yang dibuka pada tahun 1971 dijadwalkan akan dinonaktifkan tahun ini, tetapi pemerintah provinsi berkomitmen untuk tetap membuka sampai tahun 2024. Penonaktifan reaktor nuklir diundur sampai tahun 2028.

Reaktor nuklir ini menghasilkan 14 persen listrik Ontario dan bertanggung jawab untuk 4.500 pekerjaan di seluruh wilayah, menurut Ontario Power Generation.

GALUH KURNIA RAMADHANI | STUFF.CO.NZ

Berita terkait

BMKG: Potensi Gelombang Tinggi Hingga 2,5 Meter di Sejumlah Perairan Indonesia

10 jam lalu

BMKG: Potensi Gelombang Tinggi Hingga 2,5 Meter di Sejumlah Perairan Indonesia

Masyarakat yang tinggal dan beraktivitas di pesisir sekitar area yang berpeluang terjadi gelombang tinggi agar tetap selalu waspada.

Baca Selengkapnya

BMKG: Potensi Gelombang Tinggi Hingga 2,5 Meter di Laut Jawa dan Samudra Hindia

1 hari lalu

BMKG: Potensi Gelombang Tinggi Hingga 2,5 Meter di Laut Jawa dan Samudra Hindia

Potensi gelombang tinggi di beberapa wilayah Indonesia dapat berisiko terhadap keselamatan pelayaran.

Baca Selengkapnya

BMKG: Potensi Gelombang Tinggi hingga 2,5 Meter di Sejumlah Perairan Indonesia

4 hari lalu

BMKG: Potensi Gelombang Tinggi hingga 2,5 Meter di Sejumlah Perairan Indonesia

Potensi gelombang tinggi di beberapa wilayah tersebut dapat berisiko terhadap keselamatan pelayaran.

Baca Selengkapnya

Waspada Gelombang Tinggi 2,5 Meter, Mencakup Selat Sunda dan Selat Bali

9 hari lalu

Waspada Gelombang Tinggi 2,5 Meter, Mencakup Selat Sunda dan Selat Bali

BMKG menerbitkan peringatan dini gelombang tinggi di berbagai perairan. Kecepatan angin tertinggi terpantau di daerah Jawa hingga Sumba.

Baca Selengkapnya

BMKG Peringatkan Potensi Gelombang Tinggi Hingga 2,5 Meter di Sejumlah Perairan

10 hari lalu

BMKG Peringatkan Potensi Gelombang Tinggi Hingga 2,5 Meter di Sejumlah Perairan

Potensi gelombang tinggi di beberapa wilayah dapat berisiko terhadap keselamatan pelayaran.

Baca Selengkapnya

LPEI dan Diaspora Indonesia Buka Akses Pasar UKM Indonesia ke Kanada

11 hari lalu

LPEI dan Diaspora Indonesia Buka Akses Pasar UKM Indonesia ke Kanada

Kolaborasi LPIE dengan institusi pemerintahan membawa mitra binaan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) LPEI untuk pertama kalinya menembus pasar ekspor ke Kanada.

Baca Selengkapnya

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

11 hari lalu

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

Aktivis lingkungan Aeshnina Azzahra Aqilani co Captain Riverin minta PM Kanada Justin Trudeau hentikan impor sampah plastik ke Indonesia.

Baca Selengkapnya

11 Fakta Unik Isfahan Iran, Kota Terbaik di Timur Tengah yang Dijuluki "Separuh Dunia"

11 hari lalu

11 Fakta Unik Isfahan Iran, Kota Terbaik di Timur Tengah yang Dijuluki "Separuh Dunia"

Isfahan merupakan salah satu tujuan wisata utama dan salah satu kota bersejarah terbesar di Iran.

Baca Selengkapnya

Enam Fakta Dugaan Serangan Israel ke Iran, Warga Isfahan Aman

13 hari lalu

Enam Fakta Dugaan Serangan Israel ke Iran, Warga Isfahan Aman

Sejumlah fakta terbaru soal dugaan serangan Israel ke Iran, mulai dari fasilitas nuklir hingga kondisi warga Isfahan.

Baca Selengkapnya

Iran Siap Tembakkan Rudal, Klaim Fasilitas Nuklirnya Aman

14 hari lalu

Iran Siap Tembakkan Rudal, Klaim Fasilitas Nuklirnya Aman

Iran mengaku fasililitas nuklirnya aman. Sehari sebelum dugaan serangan Israel, Garda Revolusi Iran mengklaim siap menembakkan rudal.

Baca Selengkapnya