Ayah Meninggal Kedinginan Setelah Berikan Selimut ke Anak

Selasa, 10 Desember 2019 09:00 WIB

Seorang ayah di Thailand meninggal kedinginan setelah memberikan selimutnya pada putrinya. Sumber: asiaone.com/Khao Sod

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang ayah di Thailand berusaha membuat anaknya hangat di malam hari dengan mengorbankan dirinya sendiri. Laki-laki yang diketahui bernama Prasarn Homthong, 38 tahun, meninggal kedinginan setelah dia memberikan selimutnya pada putrinya.

Dikutip dari asiaone.com, Prasarn ditemukan sudah dalam kondisi meninggal oleh putrinya, Panwira Noipha, 8 tahun pada Sabtu pagi, 7 Desember 2019. Prasarn tidak merespon ketika anaknya membangunkannya.
Seorang ayah di Thailand meninggal kedinginan setelah memberikan selimutnya pada putrinya. Sumber: Khao Sod/asiaone.com
Temperatur di Provinsi Bueng Kan, di utara Thailand turun menjadi 9 derajat celsius pada malam kejadian Prasarn meninggal. Prasarn hanya memiliki tiga lembar selimut untuk menghangatkan tubuh dan rumahnya dalam kondisi baru setengah dibangun, belum ada pintu dan jendela.
Prasarn berfikir dia bisa menahan suhu dingin sehingga memberikan semua selimutnya kepada putrinya Panwira. Dia lalu tidur di atas selembar kasur dengan celana pendek dan baju lengan panjang.
Pada tengah malam saat Panwira terbangun, dia melihat tubuh ayahnya meringkuk berusaha melawan dingin. Panwira lalu menutupi tubuh ayahnya dengan selimut, namun pada keesokan paginya Prasarn tidak merespon saat dibangunkan.
Hasil evaluasi medis menemukan Prasarn meninggal karena tubuhnya tidak bisa menyesuaikan diri saat suhu turun di malam hari. Keluarga Prasarn pun menyebut, dia tidak memiliki masalah kesehatan selama ini.
Prasarn adalah seorang duda yang tinggal bersama dua anak perempuannya. Anak pertama Prasarn, Natharin Hamthong, 14 tahun, sedang menginap di rumah saudara saat malam kejadian.
Kematian Prasarn mendapat sorotan luas karena tragis dan bukan kasus biasa. Suhu dingin di Thailand sering mengakibatkan kasus hipotermia, flu dan penyakit pernafasan.

Berita terkait

Suhu Panas di Thailand, Petani Pakai Boneka Doraemon untuk Berdoa agar Turun Hujan

3 jam lalu

Suhu Panas di Thailand, Petani Pakai Boneka Doraemon untuk Berdoa agar Turun Hujan

Sejumlah negara Asia Tenggara, termasuk Thailand, mengalami panas ekstrem beberapa pekan ini. Suhu 40 derajat Celcius terasa 52 derajat Celcius.

Baca Selengkapnya

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

4 jam lalu

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

Anak panglima militer dan pemimpin de facto Sudan meninggal di rumah sakit setelah kecelakaan lalu lintas di Turki.

Baca Selengkapnya

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

7 jam lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

7 jam lalu

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

Sejauh ini, 30 anak telah meninggal karena kelaparan dan kehausan di Gaza akibat blokade total bantuan kemanusiaan oleh Israel

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

14 jam lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Gelombang Panas Serbu India sampai Filipina: Luasan, Penyebab, dan Durasi

1 hari lalu

Gelombang Panas Serbu India sampai Filipina: Luasan, Penyebab, dan Durasi

Daratan Asia berpeluh deras. Gelombang panas menyemai rekor suhu panas yang luas di wilayah ini, dari India sampai Filipina.

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

1 hari lalu

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

Orang tua perlu memberikan kesempatan kepada anak untuk bereksplorasi di berbagai bidang, baik seni maupun bidang lain.

Baca Selengkapnya

5 Negara Ini Sedang Alami Cuaca Panas Ekstrem, Waspada Saat Mengunjunginya

2 hari lalu

5 Negara Ini Sedang Alami Cuaca Panas Ekstrem, Waspada Saat Mengunjunginya

Sejumlah negara sedang mengalami cuaca panas ekstrem. Mana saja yang sebaiknya tak dikunjungi?

Baca Selengkapnya

Cuaca Panas Ekstrem Melanda Asia, Myanmar Tembus 48,2 Derajat Celcius

3 hari lalu

Cuaca Panas Ekstrem Melanda Asia, Myanmar Tembus 48,2 Derajat Celcius

Asia alamai dampak krisis perubahan iklim. Beberapa negara dilanda cuaca panas ekstrem. Ada yang mencapai 48,2 derajat celcius.

Baca Selengkapnya

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

4 hari lalu

Uang Kementan untuk Keluarga Syahrul Yasin Limpo: dari Tagihan Parfum, Skincare, Kafe, hingga Sunatan

Dalam sidang terungkap bekas Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo alias SYL acapkali menggunakan uang Kementan untuk keperluan pribadi.

Baca Selengkapnya