Taiwan Peringatkan Kepulauan Solomon Soal Jebakan Utang Cina

Reporter

Tempo.co

Editor

Budi Riza

Jumat, 6 September 2019 17:00 WIB

Peta Kepulauan Solomon. destroyerhistory.org

TEMPO.CO, Taipei – Pemerintah Taiwan memperingatkan pemerintah Kepulauan Solomon, yang berencana mengalihkan dukungan diplomatik kepada Cina.

Taiwan menilai langkah itu bisa membuat negara Pasifik itu terjebak dalam jebakan utang atau ‘debt trap’.

“Ekspansi ekonomi Cina ke kawasan Pasifik telah membuat banyak negara jatuh ke dalam jebakan utang,” kata Joanne Ou, juru bicara kementerian Luar Negeri Taiwan, kepada Reuters pada Jumat, 6 September 2019.

Menurut dia,”Proyek infrastruktur dari Cina telah menimbulkan kerusakan serius kepada ekosistem lokal dan melanggar kedaulatan negara di Kawasan Pasifik.”

Seperti diberitakan sebelumnya, negara Kepulauan Solomon berencana memutus hubungan diplomatik dengan Taiwan dan beralih ke Beijing. Tim kajian yang melibatkan parlemen dan pemerintah Solomon sedang mempelajari rencana ini.

Advertising
Advertising

Beijing menawarkan rencana pembiayaan untuk pengembangan bantuan dana untuk menggantikan dana bantuan sebesar US$8.5 juta atau sekitar Rp120 miliar.

Ini diungkap oleh anggota parlemen Solomon Peter Shanel Agovaka.

Keputusan ini masih memerlukan proses formal. Jika terjadi, ini menjadi hadiah bagi Cina, yang berupaya mengurangi jumlah negara yang masih mendukung Taiwan sebagai negara merdeka. Saat ini, ada sekitar 17 negara yang mengakui Taiwan.

Negara Kepulauan Solomon mengakui Taiwan sejak 1983. Ini merupakan negara terbesar di Pasifik, yang memiliki akses ke lapangan udara dan pelabuhan air dalam sejak Perang Dunia II.

Menurut Ou, pemerintah Taiwan masih menganggap hubungan diplomatik dengan Solomon terjaga baik.

“Perwakilan dari masyarakat sipil mayoritas mendukung hubungan resmi Solomon dengan Taiwan. Mereka meragukan rencana pengalihan hubungan diplomatik itu,” kata Ou soal Kepulauan Solomon.

Berita terkait

Mampir ke Jakarta Tzuyu TWICE Bagi Makna Kecantikan hingga Pose di Jalur Evakuasi

8 jam lalu

Mampir ke Jakarta Tzuyu TWICE Bagi Makna Kecantikan hingga Pose di Jalur Evakuasi

Tzuyu membagikan beberapa momen saat di Jakarta

Baca Selengkapnya

Taiwan Beri Subsidi untuk Turis yang Traveling ke Kota Bekas Gempa Hualien dan Taitung

11 jam lalu

Taiwan Beri Subsidi untuk Turis yang Traveling ke Kota Bekas Gempa Hualien dan Taitung

Wisatawan yang melakukan tur mandiri di Hualien dan Taitung Taiwan dapat menerima subsidi hingga Rp 494 ribu.

Baca Selengkapnya

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

15 jam lalu

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

Badan mata-mata Korea Selatan menuding Korea Utara sedang merencanakan serangan "teroris" yang menargetkan pejabat dan warga Seoul di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Gelombang Panas Serbu India sampai Filipina: Luasan, Penyebab, dan Durasi

1 hari lalu

Gelombang Panas Serbu India sampai Filipina: Luasan, Penyebab, dan Durasi

Daratan Asia berpeluh deras. Gelombang panas menyemai rekor suhu panas yang luas di wilayah ini, dari India sampai Filipina.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bantah Cina Kuasai Investasi di Indonesia, Ini Faktanya

1 hari lalu

Bahlil Bantah Cina Kuasai Investasi di Indonesia, Ini Faktanya

Menteri Bahlil membantah investasi di Indonesia selama ini dikuasai oleh Cina, karena pemodal terbesar justru Singapura.

Baca Selengkapnya

Segera Hadir di Subang Smartpolitan, Berikut Profil BYD Perusahaan Kendaraan Listrik

1 hari lalu

Segera Hadir di Subang Smartpolitan, Berikut Profil BYD Perusahaan Kendaraan Listrik

Keputusan mendirikan pabrik kendaraan listrik di Subang Smartpolitan menunjukkan komitmen BYD dalam mendukung mobilitas berkelanjutan di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

1 hari lalu

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

Korban tewas akibat amblesnya jalan raya di Cina selatan telah meningkat menjadi 48 orang

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Putri Cina dan Jepang Bakal Duel di Semifinal

1 hari lalu

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Putri Cina dan Jepang Bakal Duel di Semifinal

Tim bulu tangkis putri Cina dan Jepang melenggang mulus ke semifinal Uber Cup atau Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Filipina Salahkan Beijing karena Memancing Ketegangan di Laut Cina Selatan

2 hari lalu

Filipina Salahkan Beijing karena Memancing Ketegangan di Laut Cina Selatan

Manila menuduh penjaga pantai Cina telah memancing naiknya ketegangan di Laut Cina Selatan setelah dua kapalnya rusak ditembak meriam air

Baca Selengkapnya

Survei: 58 Persen Responden Percaya Beijing Gunakan TikTok untuk Pengaruhi Opini Warga Amerika Serikat

2 hari lalu

Survei: 58 Persen Responden Percaya Beijing Gunakan TikTok untuk Pengaruhi Opini Warga Amerika Serikat

Jajak pendapat yang dilakukan Reuters/Ipsos mengungkap 58 persen responden percaya Beijing menggunakan TikTok untuk mempengaruhi opini warga Amerika.

Baca Selengkapnya