Korea Utara Tembakkan Proyektil Jarak Pendek ke Arah Jepang

Kamis, 25 Juli 2019 08:26 WIB

Pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un saat tiba di Dong Dang, Vietnam, 26 Februari 2019. Kim Jong Un dan Donald Trump akan bertemu pada hari Rabu, 27 Februari untuk membahas program denuklirisasi dan perdamaian di Semenanjung Korea. REUTERS/Stringer

TEMPO.CO, Jakarta - Korea Utara menembakkan setidaknya dua proyektil jarak pendek pada Kamis pagi, 25 Juli 2019 dari wilayah pantai timur negara itu.

Sumber di Korea Selatan mengatakan proyektil itu persisnya ditembakkan di sekitar Wonsan, sebuah area pelabuhan di timur Korea Utara. Proyektil – proyektil tersebut terbang sejauh 430 kilometer ke arah timur dan beruntung tidak sampai menyentuh wilayah zona ekonomi eksklusif Jepang serta tidak berdampak pada keamanan nasional Jepang.

Korea Utara Tembakkan 2 Rudal Jarak Pendek

Dikutip dari reuters.com, Kamis, 25 Juli 2019, penembakan sejumlah proyektil oleh Korea Utara ini tak pelak menimbulkan keraguan terhadap upaya denuklirisasi setelah Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un bertemu ketiga kalinya di zona demiliterisasi Korea Utara atau DMZ pada akhir Juni lalu. Gedung Putih, Pentagon dan Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat, belum ada yang mau berkomentar penembakan proyektil oleh Korea Utara pada Kamis, 25 Juli 2019.

Korea Utara Selenggarakan Pemilu

Advertising
Advertising

“Kami menyadari ada sejumlah laporan yang menyebut proyektil jarak pendek dilepaskan dari Korea Utara. Kami belum bisa memberikan komentar,” kata sumber di pemerintah Amerika Serikat.

Pemimpin tertinggi Korea Selatan, Kim Jong Un, menginspeksi kapal selam dengan rudal balistik. Reuters/KCNA

Penasehat keamanan nasional Amerika Serikat John Bolton juga bungkam soal sikap Pyongyang ini. Bolton pada Kamis pagi, 25 Juli 2019 atau saat proyektil ditembakkan oleh Korea Utara, sedang berada di Korea Selatan. Bolton hanya mengatakan dia telah menggelar sejumlah pertemuan produktif dengan pejebat tinggi Korea Selatan mengenai keamanan kawasan dan upaya membangun sebuah aliansi yang lebih kuat.

Sebelumnya Kementerian Luar Negeri Korea Utara pada awal Juli 2019 mengatakan Washington telah secara sepihak mengingkari sejumlah komitmen dengan cara melakukan beberapa latihan militer bersama Korea Selatan. Hal ini telah mendorong Pyongyang mempertimbangkan kembali komitmennya untuk berhenti melakukan uji coba senjata nuklir dan rudal lintas benua.

“Korea Utara benar-benar kecewa melihat Amerika Serikat dan Korea Selatan melanjutkan lagi latihan militer gabungan. Oleh karena itu, kita tidak seharusnya kaget dengan langkah yang dilakukan Korea Utara ini (penembakan proyektil jarak pendek),” kata Harry Kazianis, dari Lembaga Pusat Kepentingan Nasional Washington.

Korea Utara melakukan uji coba senjata nuklir terakhir kalinya pada Mei 2019. Ketika itu, Pyongyang melepaskan sejumlah rudal jarak pendek serta beberapa roket kecil.

Sebelumnya pada Selasa, 23 Juli 2019, kantor berita KCNA mewartakan Kim Jong Un melakukan inspeksi besar-besaran pada sebuah kapal selam yang baru dibuat didampingi sejumlah pejabat Korea Utara. Inspeksi ini secara tak langsung menjadi sinyalemen Korea Utara akan melanjutkan program pengembangan rudal balistik atau SLBM.

Berita terkait

Taeyong dkk Gelar Konser di GBK, Ini Profil Lengkap 23 Personel NCT

14 jam lalu

Taeyong dkk Gelar Konser di GBK, Ini Profil Lengkap 23 Personel NCT

Profil lengkap 23 member NCT antara lain Taeyong, Jaemin, hingga Jisung yang gelar konser di Gelora Bung Karno (GBK), Sabtu, 18 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Frank Sinatra Berpulang 26 Tahun Lalu, Ini 5 Lagu Populernya Salah Satunya Jadi OST Squid Game

1 hari lalu

Frank Sinatra Berpulang 26 Tahun Lalu, Ini 5 Lagu Populernya Salah Satunya Jadi OST Squid Game

Salah satu lagu Frank Sinatra menjadi soundtrack atau OST serial populer asal Korea Selatan, Squid Game. Ini lagu top lainnya.

Baca Selengkapnya

Belajar Teknologi Drone, 10 Mahasiswa STIK Polri Kursus Singkat di Universitas Kepolisian Korea Selatan

3 hari lalu

Belajar Teknologi Drone, 10 Mahasiswa STIK Polri Kursus Singkat di Universitas Kepolisian Korea Selatan

Selain teknologi drone, mahasiswa STIK Polri juga mempelajari forensik untuk mencari barang bukti penyebab terjadinya pembunuhan.

Baca Selengkapnya

Anggota Parlemen Korea Selatan Puji Jokowi: Sosok Revolusioner!

5 hari lalu

Anggota Parlemen Korea Selatan Puji Jokowi: Sosok Revolusioner!

Anggota Majelis Nasional Korea Selatan Kim Gi-Hyeon menilai Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) adalah sosok revolusioner

Baca Selengkapnya

Jaksa Interogasi Pendeta Pemberi Hadiah Tas Mewah Ibu Negara Korea Selatan

5 hari lalu

Jaksa Interogasi Pendeta Pemberi Hadiah Tas Mewah Ibu Negara Korea Selatan

Kejaksaan Korea Selatan menginterogasi pendeta yang diam-diam merekam dirinya menyerahkan tas tangan mewah merk Dior kepada Ibu Negara Kim Keon Hee

Baca Selengkapnya

Mengenal Iroha Member Termuda Girl Group ILLIT Asal Jepang

5 hari lalu

Mengenal Iroha Member Termuda Girl Group ILLIT Asal Jepang

Grup idol ILLIT sedang naik daun setelah merilis debut pertama mereka lewat lagu berjudul Magnetic. Membernya tak semua asal Korea Selatan.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Reroll di Game Solo Leveling: Arise

7 hari lalu

Begini Cara Reroll di Game Solo Leveling: Arise

Pemain Solo Leveling: Arise mengambil peran Sung Jinwoo dan banyak pemburu lainnya, bertarung melawan makhluk-makhluk yang berkeliaran di kota.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Kepala UPBU di Sulawesi Tenggara Dipecat Gara-gara Ajak Youtuber ke Hotel, Apindo Angkat Bicara soal Maraknya PHK di Awal 2024

8 hari lalu

Terpopuler: Kepala UPBU di Sulawesi Tenggara Dipecat Gara-gara Ajak Youtuber ke Hotel, Apindo Angkat Bicara soal Maraknya PHK di Awal 2024

Kemenhub membebastugaskan Kepala UPBU di Sulawesi Tenggara, Asri Damuna, imbas video viral mendatangi Youtuber perempuan untuk diajak ke hotelnya.

Baca Selengkapnya

Menhub Pecat Kepala Unit Penyelenggara Bandar Udara di Sulawesi Tenggara, Buntut Ajak Youtuber Korea Selatan ke Hotel

8 hari lalu

Menhub Pecat Kepala Unit Penyelenggara Bandar Udara di Sulawesi Tenggara, Buntut Ajak Youtuber Korea Selatan ke Hotel

Kemenhub membebastugaskan Kepala Unit Penyelenggara Bandar Udara (UPBU) Sangua Nibandera Kolaka, Sulawesi Tenggara Asri Damuna imbas dia mendatangi YouTuber perempuan dan ajak ke hotel.

Baca Selengkapnya

Viral Ajak Youtuber Korea Selatan ke Hotel, Kepala Kantor UPBU Sangia Nibandera Kolaka Dibebastugaskan

8 hari lalu

Viral Ajak Youtuber Korea Selatan ke Hotel, Kepala Kantor UPBU Sangia Nibandera Kolaka Dibebastugaskan

Video yang memperlihatkan pria diduga Asri Damuna menggoda seorang Youtuber asal Korea Selatan itu viral di media sosial.

Baca Selengkapnya