Duta Besar Jepang Senang MRT Jakarta Diminati

Jumat, 12 Juli 2019 14:00 WIB

Petugas melakukan pengecekan kereta Mass Rapid Transit (MRT) di Stasiun Lebak Bulus, Jakarta, Kamis 17 Januari 2019. Jelang peresmian MRT yang akan dilaksanakan pada Maret 2019 tersebut masyarakat dapat mencoba secara gratis moda transportasi itu mulai 27 Februari. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja

TEMPO.CO, Jakarta - Sejak diresmikan pada 24 Maret 2019, MRT Jakarta telah menjadi pilihan transportasi baru bagi warga Jakarta. Ribuan orang telah menjajal moda transportasi itu, termasuk Duta Besar Jepang untuk Indonesia, Masafumi Ishii.

"Ya, saya pernah mencobanya dua kali, bersama bapak presiden (Joko Widodo)," ujar Ishii, dalam acara peringatan Hari Pertahanan Jepang, 11 Juli 2019, di Hotel Indonesia, Jakarta.

Menurut Ishii, pembangunan MRT Jakarta adalah hal yang positif, meskipun jalur MRT yang telah dibangun masih terhitung pendek dan proyek MRT masih belum tuntas.

Saat ini jalur MRT Lebak Bulus ke Bundaran Hotel Indonesia hanyalah bagian selatan dari jalur Utara-Selatan. MRT sedang direncanakan untuk melanjutkan pembangunan jalur utara-selatan serta jalur Barat-Timur.

"Meskipun jalurnya sangat pendek, MRT sudah diterima di sini dengan mendapatkan 80 ribu penumpang per hari. Ini adalah sesuatu (yang menggembirakan) dan saya rasa orang Indonesia sudah menyukai MRT," ujar Ishii.

Advertising
Advertising

Baca juga:Dirut MRT: Peningkatan Konektivitas Mampu Tekan Polusi Jakarta

Duta Besar Jepang untuk Indonesia Masafumi Ishii, kedua kiri, bersama Menteri Kelautan Susi Pujiastuti, ketiga kiri, dalam acara Hari Pertahanan Jepang di Jakarta. Sumber: TEMPO/RISANDA ADHI PRATAMA

Baca juga: Gandeng ITDP, MRT Kembangkan TOD di Pembangunan Fase 2

Saat menjajal MRT Jakarta, Ishii pun mengaku terkesan. Sebab, selain keretanya bersih, para penumpang juga tertib mengantre.

Pemerintah daerah Jakarta saat ini sedang merencanakan pembangunan koridor Timur-Barat yang membentang dari Ujung Menteng hingga Kalideres dan jalur loopline yang akan mengelilingi wilayah pinggiran Jakarta.

MRT Jakarta dibangun bersama Pemerintah Jepang melalui pendanaan dari Japan International Cooperation Agency atau JICA. Dana yang dipinjamkan JICA untuk pembangunan fase I Lebak Bulus-Bundaran HI adalah sebesar Rp 15 triliun, sedangkan biaya untuk pembangunan fase II hingga Stasiun Jakarta Kota belum dibocorkan, namun JICA menyatakan biaya yang dikeluarkan lebih tinggi.

Tingginya biaya yang dikeluarkan disebabkan seluruh stasiun yang akan dibangun berada di bawah tanah, sementara beberapa stasiun MRT fase I berada di atas tanah. Selain pendanaan dari JICA, rangkaian kereta MRT juga diproduksi di Jepang serta para masinis MRT Jakarta juga mendapatkan pelatihan di Jepang.

RISANDA ADHI PRATAMA

Berita terkait

Preview Timnas U-23 Jepang vs Irak di Semifinal Piala Asia U-23 2024

9 jam lalu

Preview Timnas U-23 Jepang vs Irak di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Duel Timnas U-23 Jepang vs Irak akan tersaji pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad, Doha, Qatar pada Selasa dinihari.

Baca Selengkapnya

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

12 jam lalu

Pemandangan ke Gunung Fuji Ditutup Pembatas Tinggi, Jengkel Turis Nakal

Jepang memasang tembok pembatas yang menghalangi turis berfoto dengan latar belakang Gunung Fuji.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal, Promo Gajian hingga Sindiran Komikus Jepang

17 jam lalu

Terpopuler Bisnis: Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal, Promo Gajian hingga Sindiran Komikus Jepang

Zulkifli Hasan mengungkap asal mula ditemukannya baja ilegal produksi pabrik milik Cina.

Baca Selengkapnya

Cicip Kuliner Fukuoka dengan Cita Rasa Lokal, Udon Saus Mentai hingga Sushi Dibalut Panko

1 hari lalu

Cicip Kuliner Fukuoka dengan Cita Rasa Lokal, Udon Saus Mentai hingga Sushi Dibalut Panko

Kuliner khas Fukuoka yang diadaptasi sesuai lidah orang Indonesia, seperti apa rasanya?

Baca Selengkapnya

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

1 hari lalu

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

Startup MYCL memproduksi biomaterial berbahan jamur ramah lingkungan yang sudah menembus pasar Singapura dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Hari Ini 75 Tahun Kepergian Chairil Anwar, Sastrawan Pelopor Angkatan 45

1 hari lalu

Hari Ini 75 Tahun Kepergian Chairil Anwar, Sastrawan Pelopor Angkatan 45

Menurut Abdul Hadi WM dalam ceramahnya Peringatan 30 Tahun Wafatnya Penyair Chairil Anwar mengatakan penamaan Angkatan 45 datang dari Chairil Anwar.

Baca Selengkapnya

7 Fakta Menarik Laga Perempat FInal Piala Asia U-23 2024, Kiprah Timnas Indonesia Jadi Sorotan

1 hari lalu

7 Fakta Menarik Laga Perempat FInal Piala Asia U-23 2024, Kiprah Timnas Indonesia Jadi Sorotan

Piala Asia U-23 2024 mulai mendekati laga puncak. Empat tim akan bersaing pada babak semifinal yang akan dimainkan hari Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Jatuh Bangun Konosuke Matsushita Dirikan Perusahaan Elektronik Panasonic 93 Tahun Lalu

1 hari lalu

Jatuh Bangun Konosuke Matsushita Dirikan Perusahaan Elektronik Panasonic 93 Tahun Lalu

Pada 35 tahun lalu, pengusaha Jepang Konosuke Matsushita pendiri Panasonic Corporation meninggal. Ini kisahnya membangun perusahaan elektronik itu.

Baca Selengkapnya

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

1 hari lalu

Alasan Jepang Bangun Penghalang di Tempat Foto Gunung Fuji

Foto Gunung Fuji yang berdiri megah di delakang toko Lawson itu menarik bagi wisatawan asing

Baca Selengkapnya

Terpopuler: YLKI Minta Pinjol Ilegal Diberantas, Menteri Budi Arie Sebut Judi Online Hantu

1 hari lalu

Terpopuler: YLKI Minta Pinjol Ilegal Diberantas, Menteri Budi Arie Sebut Judi Online Hantu

Berita terpopuler Tempo: YLKI menuntut pemberantasan Pinjol ilegal, Menkominfo Budi Arie sebut judi online seperti hantu.

Baca Selengkapnya