Tinggalkan Uni Eropa Inggris Kena Denda Rp 704 T, Ini Saran Trump

Minggu, 2 Juni 2019 18:00 WIB

Presiden AS Donald Trump di kabin pesawat Air Force One.[CNN]

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Amerika Serikat Donald Trump menyarankan Inggris agar jangan mau membayar uang cerai atau denda 39 miliar pound atau Rp 704 triliun saat negara itu meninggalkan Uni Eropa 31 Oktober mendatang. Trump juga mengimbau Inggris untuk angkat kaki dari perundingan Brexit jika Uni Eropa tidak mau memberikan apa yang Inggris inginkan.

Saran itu disampaikan Trump dalam sebuah wawancara dengan surat kabar Sunday Times menyusul rencana kunjungannya ke Inggris pada Senin, 3 Juni 2019. Miliarder asal New Yor itu menilai Perdana Menteri Inggris yang baru nanti harus mengirim Nigel Farage dalam perundingan dengan Uni Eropa. Farage adalah politikus Inggris yang saat ini menjabat sebagai Ketua Partai Brexit.

"Mereka (Inggris) harus segera menyelesaikan masalah ini. Mereka harus segera mengunci kesepakatan. Jika mereka tidak mendapatkan apa yang mereka inginkan, kalau saya - saya akan pergi meninggalkannya. Kalau Anda tidak mendapatkan kesepakatan yang adil, tinggalkan saja," kata Trump, seperti dikutip dari reuters.com, Minggu, 2 Juni 2019.

Baca juga:Uni Eropa Siapkan Skenario Jika Brexit Tidak Berjalan Mulus

Pengunjuk rasa anti-Brexit mengikuti pawai yang disebut "Wooferendum" dengan membawa anjing mereka di London, Inggris, Ahad, 7 Oktober 2018. Sekitar seribu anjing dan pemiliknya menuntut Brexit diakhiri melalui pemungutan suara kedua. REUTERS/Henry Nicholls

Advertising
Advertising

Baca juga:Boris Johnson Digugat karena Berbohong Selama Kampanye Brexit

Trump pun berulang kali menegaskan dukungannya kepada para kandidat perdana menteri Inggris yang baru agar melanjutkan upaya yang telah dilakukan Perdana Menteri Theresa May, dimana Inggris harus angkat kaki pada 31 Oktober dengan atau tanpa kesepakatan.

"Diantara kandidat perdana menteri yang ada, saya sangat menyukai Nigel. Dia punya banyak hal yang ditawarkan. Dia orang yang cerdas," kata Trump.

Menurut Trump, jika dia adalah pemimpin Inggris - dia tidak akan sudi membayar uang perceraian atau denda. Sebab Rp 704 triliun adalah jumlah yang sangat besar.

Berita terkait

Eks Diplomat Inggris: AS Panik Drone Rusia Hancurkan Tank Abrams Ukraina

11 jam lalu

Eks Diplomat Inggris: AS Panik Drone Rusia Hancurkan Tank Abrams Ukraina

Percepatan bantuan militer senilai US$6 miliar ke Ukraina mencerminkan kepanikan yang dirasakan oleh pemerintahan Joe Biden dan Kongres AS

Baca Selengkapnya

Raja Charles III Siap Kembali Bertugas

18 jam lalu

Raja Charles III Siap Kembali Bertugas

Raja Charles III sudah mendapat izin dari tim dokter untuk kembali bertugas setelah menjalani pengobatan kanker.

Baca Selengkapnya

Airlangga Klaim Amerika Dukung Penundaan UU Anti Deforestasi Uni Eropa

18 jam lalu

Airlangga Klaim Amerika Dukung Penundaan UU Anti Deforestasi Uni Eropa

Amerika Serikat diklaim mendukung penundaan kebijakan UU Anti Deforestasi Uni Eropa yang dianggap merugikan sawit Indonesia.

Baca Selengkapnya

Eks Ketua HRW: Israel Halangi Penyelidikan Internasional terhadap Kuburan Massal di Gaza

1 hari lalu

Eks Ketua HRW: Israel Halangi Penyelidikan Internasional terhadap Kuburan Massal di Gaza

Pemblokiran Israel terhadap penyelidik internasional memasuki Jalur Gaza menghambat penyelidikan independen atas kuburan massal yang baru ditemukan

Baca Selengkapnya

Menteri Pertanian Ukraina Ditahan atas Dugaan Korupsi

1 hari lalu

Menteri Pertanian Ukraina Ditahan atas Dugaan Korupsi

Menteri Pertanian Ukraina Mykola Solsky ditahan setelah ditetapkan sebagai tersangka resmi dalam penyelidikan korupsi bernilai jutaan dolar

Baca Selengkapnya

BNPT Apresiasi Kerja Sama Penanggulangan Terorisme dengan Uni Eropa

2 hari lalu

BNPT Apresiasi Kerja Sama Penanggulangan Terorisme dengan Uni Eropa

Indonesia menjadi role model upaya penanggulangan terorisme. Uni Eropa sangat ingin belajar dari Indonesia.

Baca Selengkapnya

Inggris Kucurkan Rp505 M untuk Program Integrasi Ekonomi ASEAN

2 hari lalu

Inggris Kucurkan Rp505 M untuk Program Integrasi Ekonomi ASEAN

Inggris dan ASEAN bekerja sama dalam program baru yang bertujuan untuk mendorong integrasi ekonomi antara negara-negara ASEAN.

Baca Selengkapnya

Mengintip The Black Dog, Pub yang Disebut Taylor Swift dalam Album Barunya

4 hari lalu

Mengintip The Black Dog, Pub yang Disebut Taylor Swift dalam Album Barunya

The Black Dog, pub di London mendadak ramai dikunjungi Swifties, setelah Taylor Swift merilis album barunya

Baca Selengkapnya

Ivan Gunawan Siap Resmikan Masjidnya di Uganda, Berikut Profil Negara di Afrika Timur Ini

7 hari lalu

Ivan Gunawan Siap Resmikan Masjidnya di Uganda, Berikut Profil Negara di Afrika Timur Ini

Ivan Gunawan berencana berangkat ke Uganda hari ini untuk meresmikan masjid yang dibangunnya. Ini profil Uganda, negara di Afrika Timur.

Baca Selengkapnya

Seorang Pria Bakar Diri di Luar Gedung Pengadilan Saat Trump Disidang

7 hari lalu

Seorang Pria Bakar Diri di Luar Gedung Pengadilan Saat Trump Disidang

Seorang pria membakar dirinya di luar gedung pengadilan New York tempat persidangan uang tutup mulut bersejarah Donald Trump.

Baca Selengkapnya