Sri Lanka Blokir Sementara Facebook dan WhatsApp

Senin, 13 Mei 2019 12:06 WIB

Ilustrasi logo WhatsApp dan Facebook. doxy.in

TEMPO.CO, Jakarta - Sri Lanka mengumumkan untuk sementara memblokir beberapa jaringan media sosial dan aplikasi ngobrol. Diantara situs yang diblokir itu adalah Facebook dan WhatsApp.

Di kutip dari reuters.com, Senin, 13 Mei 2019, keputusan itu diambil Sri Lanka setelah berkembang berita bohong kalau pemilik masjid dan Muslim pemilik usaha di negara itu, diduga telah ambil bagian dalam serangan bom hari Paskah, 21 April 2019. Saat yang sama, muncul pula kerusuhan yang dipicu dari sebuah unggahan di Facebook.

Baca: Sri Lanka Usir 200 Ulama Islam, Rombak Kebijakan Visa

Otoritas berwenang mengatakan telah menahan si pembuat unggahan di Facebook yang diketahui bernama Abdul Hameed Mohamed Hasmar, 38 tahun. Dia menulis komentar berbunyi ‘suatu hari nanti Anda akan menangis’. Sejumlah masyarakat Sri Lanka mengartikan kalimat itu sebagai sebuah ancaman kekerasan.

Advertising
Advertising

Terpancing oleh komentar itu dan berita bohong yang lain, puluhan orang melempari batu ke sejumlah masjid dan toko-toko milik Muslim Sri Lanka pada Minggu 12 Mei 2019. Seorang laki-laki dipukul hingga babak-belur di kota Chilaw karena terlibat cekcok akibat unggahan Hasmar di Facebook.

Baca: Otoritas Sri Lanka Antisipasi Serangan Teror Lanjutan

Otoritas menahan anggota sebuah kelompok di wilayah Kuliyapitiya dan Dummalasuriya pada Minggu sore. Sedangkan pada Senin pagi, 13 April 2019, muncul kabar adanya penyerangan terhadap toko usaha milik umat Islam di Sri Lanka.

“Untuk mengendalikan situasi, kepolisian memberlakukan jam malam,” kata Juru bicara Angkatan Bersenjata Sri Lanka, Sumith Atapattu.

Situasi di Sri Lanka tiga pekan pasca-serangan bom di tiga gereja dan empat hotel bintang lima, masih mencekam. Serangan bom itu menewaskan lebih dari 250 orang

Berita terkait

Jadi Tersangka Penistaan Agama, Galih Loss Minta Maaf ke Umat Muslim

23 jam lalu

Jadi Tersangka Penistaan Agama, Galih Loss Minta Maaf ke Umat Muslim

Konten kreator TikTok Galih Loss meminta maaf atas konten video tebak-tebakannya dengan seorang anak kecil yang dianggap menistakan agama.

Baca Selengkapnya

2 Cara Blur WhatsApp Web di Chrome untuk Menjaga Privasi Chat

2 hari lalu

2 Cara Blur WhatsApp Web di Chrome untuk Menjaga Privasi Chat

Ada beberapa cara blur WhatsApp Web di Chrome agar chat rahasia Anda tidak dibaca orang lain. Berikut ini beberapa tata caranya.

Baca Selengkapnya

3 Cara Mengembalikan Chat WhatsApp yang Terhapus atau Hilang

2 hari lalu

3 Cara Mengembalikan Chat WhatsApp yang Terhapus atau Hilang

Terkadang chat dihapus karena memori penuh, namun ada riwayat chat di WhatsApp yang tiba-tiba dibutuhkan. Begini cara mengembalikannya.

Baca Selengkapnya

Meta AI Resmi Diluncurkan, Ini Fitur-fitur Menariknya

2 hari lalu

Meta AI Resmi Diluncurkan, Ini Fitur-fitur Menariknya

Chatbot Meta AI dapat melakukan sejumlah tugas seperti percakapan teks, memberi informasi terbaru dari internet, menghubungkan sumber, hingga menghasilkan gambar dari perintah teks.

Baca Selengkapnya

WhatsApp Kembangkan Fitur Kelola Jadwal, Tidak Ada Lagi Alasan Lupa

4 hari lalu

WhatsApp Kembangkan Fitur Kelola Jadwal, Tidak Ada Lagi Alasan Lupa

Fitur terbaru WhatsApp memudahkan pengguna untuk mengatur pengingat jadwal via grup.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Mengatasi Notifikasi WhatsApp Terlambat Muncul

4 hari lalu

Begini Cara Mengatasi Notifikasi WhatsApp Terlambat Muncul

Untuk mengatasi notifikasi WhatsApp terlambat muncul, berikut beberapa langkah yang bisa dicoba.

Baca Selengkapnya

Kongres India Minta Narendra Modi Ditindak atas Komentarnya tentang Umat Islam

4 hari lalu

Kongres India Minta Narendra Modi Ditindak atas Komentarnya tentang Umat Islam

Narendra Modi menyebut umat Islam sebagai "penyusup" dalam pidato kampanyenya sehingga memicu kecaman luas dari kelompok oposisi.

Baca Selengkapnya

Cara Pakai Dua Nomor WhatsApp di Satu HP Secara Mudah

4 hari lalu

Cara Pakai Dua Nomor WhatsApp di Satu HP Secara Mudah

Ketahui cara pakai dua nomor WhatsApp di satu HP tanpa aplikasi tambahan untuk perangkat Android. Caranya cukup mudah dan praktis.

Baca Selengkapnya

Israel Dakwa Saudara Perempuan Ketua Hamas Ismail Haniyeh Melakukan Hasutan Teror

5 hari lalu

Israel Dakwa Saudara Perempuan Ketua Hamas Ismail Haniyeh Melakukan Hasutan Teror

Pengadilan Israel mendakwa saudara perempuan pemimpin Hamas Ismail Haniyeh atas tuduhan menghasut untuk melakukan terorisme.

Baca Selengkapnya

Cara Download WhatsApp di Laptop dan Keunggulannya

8 hari lalu

Cara Download WhatsApp di Laptop dan Keunggulannya

Sebagai platform komunikasi yang banyak digunakan orang, WhatsApp juga dapat digunakan melalui laptop. Ini cara download WhatsApp di laptop.

Baca Selengkapnya