Tak Boleh Beritakan Oposisi, Media di Uganda Unjuk Rasa

Rabu, 8 Mei 2019 12:30 WIB

Media-media di Uganda protes karena kebebasan pers di negara itu terancam. Sumber : Reuters

TEMPO.CO, Jakarta - Puluhan media di Uganda pada Selasa, 7 Mei 2019, berkomitmen akan tetap menugaskan kembali para wartawan senior mereka yang dimasukkan daftar hitam oleh pemerintah.

Sikap ini sebagai reaksi atas sejumlah komplain dari pemerintah terkait peliputan anggota parlemen oposisi dan artis pop bernama Bobi Wine, 37 tahun.

Media-media di Uganda menilai komplain dari pemerintah ini sama dengan mengancam kebebasan pers. Aktivis HAM dan Persatuan Wartawan Uganda juga berpandangan sama dan menilai tuntutan dari pemerintah melalui Komisi Komunikasi Uganda atau UCC terus melemahkan media. Beberapa wartawan di Uganda bahkan sering menghadapi intimidasi dan kekerasan.

Baca: Dua Jurnalis Foto Dianiaya Polisi Saat Meliput Hari Buruh

“Para bos bergantung pada UCC dan UCC terus mengontrol mereka (media). Kami kecewa,” kata Moses Bayola, Sekjen Persatuan Wartawan Uganda seperti dikutip dari Reuters, Rabu, 8 Mei 2019.

Advertising
Advertising

Baca: Intimidasi Wartawan Tempo, Polda Metro Jaya Janji Cek Brimob

Bobi Wine, 37 tahun, artis dan anggota parlemen Uganda yang acap mengkritik pemerintah. Sumber: News24

Wine mencuri perhatian media setelah tak henti-hentinya menantang Presiden Uganda Yoweri Museveni yang kembali lolos dalam pemilu 2012 lalu. Wine melakukan protes diantaranya lewat lirik lagu ciptaannya yang mengutuk korupsi dan menolak hidup di bawah standar.

Presiden Museveni, 74 tahun, memegang kekuasaan di Uganda sejak 1986. Kubu oposisi dan beberapa aktivis HAM menilai Museveni telah menjadi sosok yang otoriter, sering melempari unjuk rasa oposisi dengan gas air mata, memenjarakan aktivis dan kekerasan terhadap media independen.

Wine yang punya nama asli Robert Kyagulanyi dijebloskan ke penjara pada akhir pekan lalu. Dia dipenjara selama dua hari terkait unjuk rasa yang dipimpinnya mengenai pajak penggunaan media sosial. Dia bebas dengan uang jaminan, namun saat yang sama UCC menerbitkan surat perintah pembekuan kerja terhadap lebih dari 30 wartawan dari 13 stasiun televisi dan radio karena mereka mewartakan penahanan Wine dan unjuk rasa dari para pendukungnya.

Sejumlah diplomat mengkritik tindakan pembekuan kerja puluhan wartawan ini. Sedangkan media-media di Uganda menuntut agar digelar pertemuan dengan pemerintah yang rencananya dilakukan pada Selasa, 7 Mei waktu setempat.

Berita terkait

Kata Pakar Soal Posisi Koalisi dan Oposisi dalam Pemerintahan Prabowo

12 jam lalu

Kata Pakar Soal Posisi Koalisi dan Oposisi dalam Pemerintahan Prabowo

Prabowo diharapkan tidak terjebak dalam politik merangkul yang berlebihan.

Baca Selengkapnya

Kata Pakar Soal Kaitan Keputusan Ganjar Jadi Oposisi dengan Sikap PDIP

19 jam lalu

Kata Pakar Soal Kaitan Keputusan Ganjar Jadi Oposisi dengan Sikap PDIP

Pakar menilai sikap oposisi Ganjar akan bermakna bila PDIP juga mengambil jalan yang sama.

Baca Selengkapnya

Ganjar Putuskan Jadi Oposisi, Guntur Romli: Itu Suasana Kebatinan di PDIP

19 jam lalu

Ganjar Putuskan Jadi Oposisi, Guntur Romli: Itu Suasana Kebatinan di PDIP

Politikus PDIP, Guntur Romli, mengatakan pilihan Ganjar Pranowo yang mutuskan jadi oposisi pemerintahan Prabowo bukan sikap resmi partainya.

Baca Selengkapnya

Ragam Reaksi terhadap Deklarasi Ganjar Jadi Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Ragam Reaksi terhadap Deklarasi Ganjar Jadi Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Pakar politik menilai deklarasi Ganjar yang akan jadi oposisi pemerintahan Prabowo-Gibran bisa saja mewakili sikap PDIP.

Baca Selengkapnya

Sinyal Awal PDIP Diprediksi Bakal Jadi Oposisi Pemerintahan Prabowo-Gibran

1 hari lalu

Sinyal Awal PDIP Diprediksi Bakal Jadi Oposisi Pemerintahan Prabowo-Gibran

PDIP disebut bakal menentukan sikap politiknya terhadap pemerintahan Prabowo-Gibran pada Rakernas: Koalisi atau oposisi.

Baca Selengkapnya

Prabowo Disebut Bentuk Kabinet Gemuk, Begini Perbandingan dengan Presiden Sebelumnya

1 hari lalu

Prabowo Disebut Bentuk Kabinet Gemuk, Begini Perbandingan dengan Presiden Sebelumnya

Prabowo disinyalir membentuk kabinet gemuk, bagaimana perbandingan dengan presiden sebelumnya?

Baca Selengkapnya

Ganjar Deklarasi Berada di Luar Pemerintahan, Gibran: Masukan Oposisi Tetap Kita Tampung

1 hari lalu

Ganjar Deklarasi Berada di Luar Pemerintahan, Gibran: Masukan Oposisi Tetap Kita Tampung

Gibran Rakabuming Raka tampak terkejut saat dimintai tanggapan soal pernyataan Ganjar Pranowo yang memilih akan menjadi oposisi

Baca Selengkapnya

Pakar Sebut Sikap Oposisi Ganjar Bisa Mewakili PDIP

1 hari lalu

Pakar Sebut Sikap Oposisi Ganjar Bisa Mewakili PDIP

PDIP dinilai lebih realistis jika mengambil sikap oposisi di pemerintahan Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Hasto Sebut Putusan PDIP Jadi Koalisi atau Oposisi akan Dibahas dalam Rakernas V

1 hari lalu

Hasto Sebut Putusan PDIP Jadi Koalisi atau Oposisi akan Dibahas dalam Rakernas V

Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto, partainga menyadari tantangan pemerintahan ke depan yang tidak ringan.

Baca Selengkapnya

3 Poin Deklarasi Oposisi Ganjar Pranowo terhadap Pemerintahan Prabowo

1 hari lalu

3 Poin Deklarasi Oposisi Ganjar Pranowo terhadap Pemerintahan Prabowo

Calon presiden nomor urut tiga Ganjar Pranowo mendeklarasikan untuk beroposisi terhadap pemerintahan Prabowo-Gibran. Berikut 3 poin deklarasi Ganjar.

Baca Selengkapnya