Operasi Plastik Gagal, Transgender Ini Malu Keluar Rumah

Selasa, 26 Februari 2019 06:00 WIB

Jolene Dawson, 23 tahun, seorang transgender yang tinggal di Gold Coast, Australia, tak berani keluar rumah setelah oeprasi plastik yang dilakukannya gagal. Sumber: mirror.co.uk

TEMPO.CO, Jakarta - Jolene Dawson, 23 tahun, seorang transgender yang tinggal di Gold Coast, Australia, tak berani keluar rumah setelah operasi plastik yang dilakukannya gagal. Dawson merogoh kocek hingga £5,000 atau sekitar Rp 90 juta untuk melakukan operasi plastik pada bagian hidung yang ternyata malah membuatnya kesulitan bernafas.

Dawson adalah seorang laki-laki yang mengubah identitasnya menjadi perempuan. Dia tak puas dengan hidung alaminya sehingga dia pun memutuskan mengeluarkan uang ribuan poundsterling untuk melakukan operasi plastik pada bulan lalu. Namun yang terjadi, Dawson mengalami pendarahan pada bagian hidung secara terus-menerus dan mulai kesulitan bernafas.

Baca: Bukan Operasi Plastik, Ini yang Mengubah Penampilan Dita Soedarjo

“Saya menghabiskan uang sekitar £5,000 untuk memperbaiki bentuk hidung ini, tetapi sekarang saya malah malu kalau keluar rumah,”kata Dawson, seperti dikutip dari mirror.co.uk, Senin, 25 Februari 2019.

Baca: Ingin Cantik dengan Operasi Plastik, Pahami Pula Bahayanya

Advertising
Advertising

Jolene Dawson, 23 tahun, seorang transgender yang tinggal di Gold Coast, Australia, tak berani keluar rumah setelah oeprasi plastik yang dilakukannya gagal. Sumber: mirror.co.uk

Dalam beberapa tahun terakhir dalam upayanya untuk menjadi seorang perempuan, Dawson telah melakukan sejumlah suntik kecantikan pada bagian bibirnya, tanam benang di pipi dan suntik botok pada sebuah klinik swasta. Namun kejadian yang dialaminya ini, membuatnya kapok.

Melalui media sosial, dia pun ingin memperingatkan masyarakat luas akan bahanyanya industri kecantikan ini yang di Inggris bernilai £3.5 miliar per tahun atau sekitar Rp 64 triliun.

“Saya Ingin memperingatkan orang-orang akan bahayanya operasi plastik. Hidung kiri saya tidak bisa bernafas dan terus-menerus mengeluarkan darah. Saya tidak akan lagi melakukan operasi plastik. Saya sekarang tidak bisa lagi bernafas seperti biasa atau tidur dalam posisi tengkurap dan suara saya terganggu. Saya selalu merasakan darah mengalir dari hidung. Ini sangat memalukan karena Anda pun tidak pernah mengira hal ini akan terjadi pada Anda,” kata Dawson.

Dawson melakukan operasi plastik pada bagian hidungnya di Thailand. Dia menceritakan dokter yang melakukan operasi rupanya belum memahami sepenuhnya prosedur dari tindakan yang dilakukannya. Sebuah tulang rawan yang menyangga bagian atas hidungnya bahkan sempat copot saat operasi dilakukan. Dawson memastikan telah menghubungi seorang dokter untuk memperbaiki kesalahan ini.

Dawson yang berprofesi sebagai musisi menjelaskan tidak berniat menggugat dokter yang telah melakukan kesalahan pada hidungnya karena dia sangat yakin dokter itu tidak bermaksud merusak hidungnya melalui operasi plastik yang dilakukannya.

Berita terkait

5 Cara Menggunakan Parfum yang Benar

3 hari lalu

5 Cara Menggunakan Parfum yang Benar

Menggunakan parfum dengan benar dapat membuat aroma bertahan lebih lama dan lebih merata.

Baca Selengkapnya

Hubungan Sesama Jenis Sah Dilarang di Irak, Terancam Hukuman 15 Tahun Penjara

5 hari lalu

Hubungan Sesama Jenis Sah Dilarang di Irak, Terancam Hukuman 15 Tahun Penjara

Parlemen Irak melarang hubungan sesama jenis. Didukung oleh mayoritas partai Syiah.

Baca Selengkapnya

Gejala Rinitis Alergi pada Anak yang Perlu Dikenali Orang Tua

8 hari lalu

Gejala Rinitis Alergi pada Anak yang Perlu Dikenali Orang Tua

Kenali empat gejala khas rinitis alergi yang terlihat pada anak, yakni bersin berulang, hidung gatal, hidung meler, dan hidung tersumbat.

Baca Selengkapnya

Kelompok Transgender Filipina dan Thailand Baku Hantam, Apa Penyebabnya?

58 hari lalu

Kelompok Transgender Filipina dan Thailand Baku Hantam, Apa Penyebabnya?

Polisi Thailand membubarkan perkelahian antara kelompok transgender Filipina dan Thailand

Baca Selengkapnya

Cuci Hidung Pakai Apa? Berikut Cara Melakukan dan Manfaatnya

58 hari lalu

Cuci Hidung Pakai Apa? Berikut Cara Melakukan dan Manfaatnya

Cuci hidung pakai apa? Umumnya, mencuci hidung menggunakan larutan NaCl yang bisa dibeli di apotek. Berikut cara melakukannya.

Baca Selengkapnya

Setahun Menikah, Nong Poy Bagikan Momen Manis saat Resepsi, Berharap Cinta Abadi

2 Maret 2024

Setahun Menikah, Nong Poy Bagikan Momen Manis saat Resepsi, Berharap Cinta Abadi

Dalam unggahan perayaan hari ulang tahun pernikahan yang pertama, Nong Poy berharap agar cintanya dan suami tetap abadi.

Baca Selengkapnya

Jangan Panik saat Anak Mimisan, Simak Saran Dokter

19 Februari 2024

Jangan Panik saat Anak Mimisan, Simak Saran Dokter

Dokter anak menjelaskan cara tepat menangani mimisan pada anak. Jangan panik, lakukan hal berikut.

Baca Selengkapnya

Megan Fox Tanggapi Komentar Negatif saat Foto Bareng Taylor Swift

16 Februari 2024

Megan Fox Tanggapi Komentar Negatif saat Foto Bareng Taylor Swift

Tidak sedikit dari mereka yang menuduh Megan Fox melakukan operasi plastik karena fotonya bersama Taylor Swift di Super Bowl 2024.

Baca Selengkapnya

Ingin Tampil Lebih Menawan, Perhatikan 5 Hal Berikut sebelum Operasi Plastik

20 Januari 2024

Ingin Tampil Lebih Menawan, Perhatikan 5 Hal Berikut sebelum Operasi Plastik

Buat yang ingin tampil lebih cantik, ada lima hal penting yang perlu dirinci dan diperhatikan sebelum melakukan bedah kecantikan atau operasi plastik.

Baca Selengkapnya

Sebut Anggota DPR Transgender Pria Berpakaian Wanita, Presiden Meksiko Minta Maaf

10 Januari 2024

Sebut Anggota DPR Transgender Pria Berpakaian Wanita, Presiden Meksiko Minta Maaf

Presiden Meksiko meminta maaf karena menyebut anggota parlemen transgender 'pria berpakaian seperti wanita'

Baca Selengkapnya