Dekorasi Natal Gedung Putih Trump Jadi Ajang Selfie Tamu

Senin, 24 Desember 2018 08:00 WIB

Donald Trump dan Melania Trump berpose dengan latar dekorasi Natal Gedung Putih, 15 Desember 2018.[USA Today]

TEMPO.CO, Jakarta - Pohon cranberry merah Melania Trump mungkin dikritik banyak orang, tetapi ternyata itu menjadi ajang selfie untuk para tamu selama pesta Natal di Gedung Putih.

Dalam rentang empat minggu dari 21 pesta liburan, Trump juga melakukan lebih sedikit perubahan foto resmi yang nampak mencengangkan media.

Banyak pesta pribadi yang terungkap di tengah ancaman Government Shutdown parsial yang berlaku Sabtu kemarin, menurut laporan ABC News, yang dikutip pada 24 Desember 2018.

Baca: Bertengkar, Melania Trump Pecat Deputi Dewan Penasehat Keamanan

Kebuntuan dengan Kongres atas permintaan Trump untuk membangun tembok senilai US$ 5,7 miliar atau Rp 83 triliun di perbatasan AS-Meksiko memaksa presiden untuk menunda rencana pesta natalnya ke perkebunan Florida miliknya pada Jumat. Dia tetap di Washington sementara istri dan putranya, Barron, terbang ke Palm Beach tanpa dirinya.

Advertising
Advertising

Beberapa pohon Natal yang terbuat dari buah beri merah di East Colonnade di kompleks Gedung Putih di Washington, AS, 26 November 2018. Pada Natal tahun 2018 ini, Gedung Putih mengambil tema dekorasi 'American Treasures' atau Harta Karun Amerika. REUTERS/Leah Millis

Keputusan Melania Trump untuk menempatkan lebih dari 40 pohon merah di atas karpet hijau di sepanjang koridor East Wing Gedung Putih ternyata cukup menarik, salah satunya kepadatan pejalan kaki ketika para tamu berfoto di koridor.

"Setiap orang yang datang melalui East Wing berhenti untuk foto," kata komentator politik konservatif Paris Dennard.

Baca: Nikki Haley Puji Sifat Tak Terduga Donald Trump

Armstrong Williams, komentator konservatif lain, men-tweet foto dirinya berpose di depan pohon yang dibuat menggunakan cabang berry palsu.

"Saya pikir itu berkelas," katanya."Bagus untuk foto."

Trump dan ibu negara pada hari Rabu kemarin menjadi tuan rumah dua pesta terakhir musim ini, di mana para tamu menikmati daging domba, udang dan kentang bersama dengan makanan penutup yang meliputi kue tar lemon, kue kelapa dan kue Natal. Sampanye dan cerutu juga disajikan.

Grup musik Own Marine Band berlatih di Gedung Putih menjelang perayaan Natal, di Washington, AS, 26 November 2018. REUTERS/Leah Millis

Para tamu mengatakan pesta tersebut merupakan acara meriah yang sebagian besar tidak bercakap tentang politik secara terbuka.

Sebastian Gorka, mantan ajudan keamanan nasional Trump, menyebut atmosfer itu sebagai perayaan sejati warisan Yahudi-Kristen Amerika dan tradisi tertua AS.

"Bersenang-senang di Pesta Natal Whitehouse (cq)!" kata keterangan mantan kepala staf Gedung Putih Reince Priebus di foto Twitternya bersama Kepala Staf Gedung Putih John Kelly yang akan hengkang akhir tahun ini.

Tamu-tamu penting lainnya termasuk Lee Majors "Manusia Enam Juta Dolar", pendukung Trump Diamond and Silk, dan pemain sepak bola profesional Wayne Rooney.

Baca: 800 Ribu PNS AS Terancam Tanpa Gaji Karena Government Shutdown

Trump mempertahankan tradisi foto untuk anggota US Secret Sevice, penegak hukum dan militer, serta staf yang bekerja di kediaman itu, menurut seorang pejabat Gedung Putih yang menolak disebutkan namanya.

Tidak adanya agenda liburan untuk pesta tahunan pers Gedung Putih, diduga sebagai memburuknya hubungan Trump dengan wartawan yang meliput dirinya dan pemerintahan.

Sebagai gantinya, Gedung Putih mengatakan telah mengatur tur untuk wartawan dan keluarga mereka yang telah meminta untuk melihat dekorasi Natal Gedung Putih Donald Trump dan Melania Trump.

Berita terkait

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

1 hari lalu

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

Hakim yang mengawasi persidangan pidana uang tutup mulut Donald Trump mendenda mantan presiden Amerika Serikat itu sebesar US$9.000 atau karena Rp146

Baca Selengkapnya

Biden Telepon Netanyahu Lagi Soal Rencana Serangan ke Rafah, Ini Katanya

3 hari lalu

Biden Telepon Netanyahu Lagi Soal Rencana Serangan ke Rafah, Ini Katanya

Gedung Putih mengatakan Biden menegaskan kembali "posisinya yang jelas" ketika Israel berencana menyerang Kota Rafah, wilayah paling selatan di Gaza

Baca Selengkapnya

Joe Biden Klaim Pamannya Dimakan Kanibal di Papua Nugini, Begini Kata PM Marape

10 hari lalu

Joe Biden Klaim Pamannya Dimakan Kanibal di Papua Nugini, Begini Kata PM Marape

Perdana Menteri Papua Nugini James Marape mengatakan negaranya tidak pantas dicap kanibal setelah Presiden AS Joe Biden bercerita tentang pamannya yang tewas di sana pada Mei 1944.

Baca Selengkapnya

Seorang Pria Bakar Diri di Luar Gedung Pengadilan Saat Trump Disidang

12 hari lalu

Seorang Pria Bakar Diri di Luar Gedung Pengadilan Saat Trump Disidang

Seorang pria membakar dirinya di luar gedung pengadilan New York tempat persidangan uang tutup mulut bersejarah Donald Trump.

Baca Selengkapnya

Temu Biden dan Delegasi AS, Irak Mengaku Khawatir Terseret Perang di Timur Tengah

16 hari lalu

Temu Biden dan Delegasi AS, Irak Mengaku Khawatir Terseret Perang di Timur Tengah

Perdana Menteri Irak Mohammed Shia al-Sudani memimpin delegasi untuk bertemu Presiden AS Joe Biden dan pejabat lainnya di tengah ketegangan antara Iran dan Israel.

Baca Selengkapnya

Gedung Putih Ancam Iran: Jangan Gunakan Serangan Konsulat untuk Serang Israel

20 hari lalu

Gedung Putih Ancam Iran: Jangan Gunakan Serangan Konsulat untuk Serang Israel

Gedung Putih memperingatkan Iran untuk tidak menggunakan serangan Israel ke konsulat Iran di Suriah sebagai pembenaran ntuk eskalasi regional

Baca Selengkapnya

Trump Tolak Undangan Zelensky, Menilai Tak Pantas Kunjungi Ukraina

21 hari lalu

Trump Tolak Undangan Zelensky, Menilai Tak Pantas Kunjungi Ukraina

Bekas Presiden AS Donald Trump menolak undangan Presiden Volodymyr Zelensky untuk menyambangi Ukraina.

Baca Selengkapnya

Trump: Kehormatan bagi Saya Masuk Penjara karena Melanggar Perintah Pembungkaman

24 hari lalu

Trump: Kehormatan bagi Saya Masuk Penjara karena Melanggar Perintah Pembungkaman

Trump telah mengaku tidak bersalah atas 34 dakwaan pemalsuan catatan bisnis dan menyangkal pernah bertemu dengan Stormy Daniels.

Baca Selengkapnya

AS Dilaporkan Setujui Penjualan Ribuan Bom ke Israel ketika Tujuh Relawan WCK Tewas

27 hari lalu

AS Dilaporkan Setujui Penjualan Ribuan Bom ke Israel ketika Tujuh Relawan WCK Tewas

Gedung Putih menyetujui penjualan senjata baru ke Israel ketika pada hari yang sama sekutu dekat AS itu membunuh tujuh relawan WCK di Gaza

Baca Selengkapnya

Berusia 75 Tahun, NATO Hadapi Sejumlah Ancaman, Termasuk Trump

28 hari lalu

Berusia 75 Tahun, NATO Hadapi Sejumlah Ancaman, Termasuk Trump

Sekjen NATO mendesak Amerika Serikat tetap bersatu dengan Eropa, meski seandainya Donald Trump kembali berkuasa di Gedung Putih

Baca Selengkapnya