4 Negara Ini Akhirnya Hapuskan Hukuman Mati

Reporter

Tempo.co

Sabtu, 13 Oktober 2018 16:15 WIB

Pengunjuk rasa membentangkan spanduk saat berunjuk rasa menolak hukuman mati terhadap terpidana mati kasus narkotika Merry Utami, di Semarang, 28 Juli 2016. Mereka meminta agar pemerintah menunda pelaksanaan eksekusi mati Merri. ANTARA/R. Rekotomo

TEMPO.CO, Jakarta - Oktober 2018 telah menjadi saat bersejarah dalam dunia hukum Malaysia setelah negara itu menyetujui penghapusan hukuman mati untuk berbagai jenis tindak kejahatan. Menteri Hukum Malaysia, Liew Vui Keong, mengatakan dokumen-dokumen yang diperlukan untuk menghapuskan hukuman mati sedang dalam tahap terakhir dan telah diteruskan dari Jaksa Agung untuk diajukan di Parlemen.

Menurut Liew, Malaysia telah melihat eksekusi mati tidak boleh dilakukan. Untuk itu, pemerintah Malaysia akan meminta Dewan Pengampunan untuk meninjau kembali kasus semua terpidana mati. Para terpidana mati ketika hukumannya diringankan, maka mereka diantaranya akan menghadapi penjara seumur hidup.

Baca: Pemerintah Malaysia Akan Hapus Hukuman Mati

Sebelum Malaysia mengambil langkah menghapuskan hukuman mati, sudah lebih dari 100 negara di dunia dari total 193 negara, menghapuskan hukuman mati. Berikut empat negara yang menghapuskan hukuman mati dalam dua tahun terakhir seperti dikutip dari deathpenaltyinfo.org pada Sabtu, 13 Oktober 2018.

1. Kenya

Advertising
Advertising

Negara ini menghapuskan hukuman mati untuk terpidana kasus pembunuhan pada Desember 2017. Sebelumnya pada 2009, Kenya telah meringankan para terpidana hukuman mati dengan penjara seumur hidup dan melakukan kerja sosial. Putusan ini berdampak pada lebih dari 4 ribu terpidana mati yang akhir tak jadi dieksekusi mati.

2. Benin

Dikutip dari situs amnesty.org, Mahkamah Konstitusi di Benin pada 2016 secara efektif menghapuskan hukuman mati untuk semua jenis kejahatan, termasuk kejahatan luar biasa dan kejahatan progresif di negara itu.

Baca: Serangan Gereja di Mesir, 17 Terdakwa Divonis Hukuman Mati

3. Nauru

Negara di wilayah timur laut benua Australia ini, menganut hukuman mati sejak menikmati kemerdekaan pada 1968. Kendati begitu, praktiknya Nauru tidak pernah mengeksekusi mati satu pun terpidana. Pada Mei 2016, Nauru meloloskan beberapa amandemen penghapusan hukuman mati dalam KUHP. Walhasil, negara itu sekarang masuk dalam kelompok negara yang tak memberlakukan hukuman mati.

5. Guinea

Guinea, sebuah negara di Afrika Barat, mengambil sebuah langkah dengan memilih untuk menghapuskan hukuman mati. Dikutip dari worldcoalition.org, pada 4 Juli 2016, parlemen Guinea sepakat untuk mengadopsi undang-undang pemasyarakatan baru dimana hukuman mati ditiadakan. Hukuman tertinggi di negara itu adalah kurungan penjara selama 30 tahun.

Berita terkait

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

2 jam lalu

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

Timnas U-23 Indonesia akan berduel melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 pada senin malam WIB, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

3 jam lalu

Polisi Gagalkan Penyelundupan Pekerja Migran di Badau Perbatasan Indonesia-Malaysia

Supriyanto mengatakan puluhan pekerja migran tersebut rata-rata berasal dari Provinsi Sulawesi Selatan dan Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

10 Negara Termiskin di Dunia Berdasarkan PDB per Kapita

22 jam lalu

10 Negara Termiskin di Dunia Berdasarkan PDB per Kapita

Berikut ini daftar negara termiskin di dunia pada 2024 berdasarkan PDB per kapita, semuanya berada di benua Afrika.

Baca Selengkapnya

Giliran KKP Tangkap Kapal Asing Malaysia yang Menangkap Ikan di Selat Malaka

1 hari lalu

Giliran KKP Tangkap Kapal Asing Malaysia yang Menangkap Ikan di Selat Malaka

KKP meringkus satu kapal ikan asing ilegal berbendera Malaysia saat kedapatan menangkap ikan di Selat Malaka.

Baca Selengkapnya

KKP Tangkap Kapal Malaysia Pencuri Ikan yang Tercatat sudah Dimusnahkan tapi Masih Beroperasi

1 hari lalu

KKP Tangkap Kapal Malaysia Pencuri Ikan yang Tercatat sudah Dimusnahkan tapi Masih Beroperasi

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menangkap kapal pencuri ikan berbendera Malaysia. Kapal itu tercatat sudah dimusnahkan tapi masih beroperasi

Baca Selengkapnya

Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

1 hari lalu

Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masih banyak masyarakat berobat ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

Mahathir Mohamad Diselidiki KPK Malaysia Atas Tuduhan Korupsi

1 hari lalu

Mahathir Mohamad Diselidiki KPK Malaysia Atas Tuduhan Korupsi

KPK Malaysia menyelidiki Mahathir Mohamad dan anak-anaknya atas dugaan korupsi.

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Lapangan Kerja Paling Banyak, Tertarik Pindah?

2 hari lalu

10 Negara dengan Lapangan Kerja Paling Banyak, Tertarik Pindah?

Berikut ini daftar negara dengan lapangan kerja paling banyak di dunia, didominasi oleh negara-negara Eropa. Tertarik untuk pindah?

Baca Selengkapnya

KJRI Kuching Minta Malaysia Bebaskan 8 Nelayan Natuna yang Ditangkap

2 hari lalu

KJRI Kuching Minta Malaysia Bebaskan 8 Nelayan Natuna yang Ditangkap

KJRI mengatakan, APPM mengatakan 3 kapal nelayan Natuna ditangkap karena melaut di dalam perairan Malaysia sejauh 13 batu dari batas perairan.

Baca Selengkapnya

Ini Penyebab WNI Berobat ke Luar Negeri, yang Dikeluhkan Jokowi Sedot Devisa Rp180 T

2 hari lalu

Ini Penyebab WNI Berobat ke Luar Negeri, yang Dikeluhkan Jokowi Sedot Devisa Rp180 T

Presiden Jokowi menyoroti kebiasaan sejumlah WNI yang berobat ke luar negeri sehingga berpotensi menyedot devisa Rp 180 triliun, apa sebabnya?

Baca Selengkapnya