Nikki Haley Mengundurkan Diri dari Duta Besar AS untuk PBB

Selasa, 9 Oktober 2018 21:40 WIB

Nikki Haley. huffpost.com

TEMPO.CO, Jakarta - Duta Besar Amerika Serikat untuk PBB, Nikki Haley, mengundurkan diri dari jabatannya dan Presiden Donald Trump dikabarkan menyetujui pengunduran diri Haley.

Dilansir dari New York Times, 9 Oktober 2018, Nikki Haley, mantan gubernur Carolina Selatan, telah menjadi pengkritik kebijakan Donald Trump sebelum ditunjuk sebagai Duta Besar untuk PBB, dan penunjukannya pada bulan November 2016 itu dipandang sebagai simbol rekonsiliasi dirinya dengan Trump.

Baca: Haley: Negara Islam Banyak Omong Soal Palestina, Kontribusi Nol

Haley yang merupakan putri imigran dari India, menyukai pasar bebas dan perdagangan global dan mendapat perhatian internasional karena berbicara menentang bendera Konfederasi setelah pembantaian tahun 2015 di sebuah gereja kulit hitam di Charleston.

Dubes As untuk PBB, Nikki Haley. REUTERS/Brendan McDermid

Advertising
Advertising

Selama kampanye kepresidenan Trump, dia dengan tajam mengkritik sikapnya dan memperingatkan apa artinya bagi diplomasi Amerika bahkan menunjukkan bahwa kecenderungannya untuk menyerang kritik dapat menyebabkan perang dunia.

Dalam tanggapan pada Januari 2016 terhadap pidato Barack Obama, dia memperingatkan agar tidak mengikuti teguran keras dari Trump.

Pada bulan Desember 2017, Haley mengatakan bahwa perempuan yang menuduh Trump melakukan perilaku seksual yang salah harus didengar.

"Mereka harus didengar, dan mereka harus ditangani," kata Haley kepada CBS. "Dan saya pikir setiap wanita yang merasa dilanggar atau merasa diperlakukan buruk dengan cara apa pun, mereka memiliki hak untuk berbicara."

Tak lama berita pengunduran diri Nikki Haley beredar, Donald Trump berkicau di Twitter, "Pengumuman besar dengan temanku Duta Besar Nikki Haley di Kantor Oval pada pukul 10.30 pagi."

Sementara Juru Bicara Gedung Putih, Sarah Sanders menyampaikan di Twitter Nikki Haley akan bertemu Donald Trump di Oval Office Gedung Putih pada pukul 10.30 pagi waktu setempat.

Baca: Sindir Negara Islam di DK PBB, Siapa Sosok Nikki Haley?

Meskipun selalu berbeda pendapat dengan Trump, alasan pengunduran dirinya masih belum jelas dan tak diduga. Namun Nikki Haley, seperti dikutip dari Business Insider, dilaporkan telah melakukan diskusi tentang pengunduran dirinya dengan Presiden Donald Trump selama kunjungan ke Gedung Putih minggu lalu.

Berita terkait

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

7 hari lalu

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

Aktivis lingkungan Aeshnina Azzahra Aqilani co Captain Riverin minta PM Kanada Justin Trudeau hentikan impor sampah plastik ke Indonesia.

Baca Selengkapnya

Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

8 hari lalu

Israel Panggil Duta Besar Negara-negara Pendukung Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

Israel akan memanggil duta besar negara-negara yang memilih keanggotaan penuh Palestina di PBB "untuk melakukan protes"

Baca Selengkapnya

Donald Trump Salahkan Joe Biden atas Serangan Iran ke Israel

14 hari lalu

Donald Trump Salahkan Joe Biden atas Serangan Iran ke Israel

Donald Trump menilai saat ini adanya kurangnya kepemimpinan Joe Biden hingga membuat Tehran semakin berani

Baca Selengkapnya

Iran Panggil Duta Besar Inggris, Prancis dan Jerman karena Mengecam Serangan ke Israel

14 hari lalu

Iran Panggil Duta Besar Inggris, Prancis dan Jerman karena Mengecam Serangan ke Israel

Kementerian Luar Negeri Iran memanggil Duta Besar Inggris, Prancis dan Jerman di Teheran setelah ketiga negara mengecam serangan Iran ke Israel.

Baca Selengkapnya

Trump Tolak Undangan Zelensky, Menilai Tak Pantas Kunjungi Ukraina

18 hari lalu

Trump Tolak Undangan Zelensky, Menilai Tak Pantas Kunjungi Ukraina

Bekas Presiden AS Donald Trump menolak undangan Presiden Volodymyr Zelensky untuk menyambangi Ukraina.

Baca Selengkapnya

Berusia 75 Tahun, NATO Hadapi Sejumlah Ancaman, Termasuk Trump

25 hari lalu

Berusia 75 Tahun, NATO Hadapi Sejumlah Ancaman, Termasuk Trump

Sekjen NATO mendesak Amerika Serikat tetap bersatu dengan Eropa, meski seandainya Donald Trump kembali berkuasa di Gedung Putih

Baca Selengkapnya

Kembali Dukung UNRWA, Jepang Salurkan Dana Rp555,8 Miliar

26 hari lalu

Kembali Dukung UNRWA, Jepang Salurkan Dana Rp555,8 Miliar

Pemerintah Jepang akan menyalurkan dana sebesar US$35 juta atau sekitar Rp555,86 miliar kepada badan PBB untuk pengungsi Palestina (UNRWA)

Baca Selengkapnya

Retno Marsudi Ingin Dunia Fokus pada 3 Hal Ini untuk Atasi Perang Gaza

27 hari lalu

Retno Marsudi Ingin Dunia Fokus pada 3 Hal Ini untuk Atasi Perang Gaza

Retno Marsudi menekankan Indonesia dan negara-negara Arab fokus pada tiga hal utama, terkait perang Gaza. Diantaranya resolusi PBB dijalankan.

Baca Selengkapnya

Joe Biden Vs Donald Trump, Dua Lelaki Gaek Berebut Kursi Presiden AS

27 hari lalu

Joe Biden Vs Donald Trump, Dua Lelaki Gaek Berebut Kursi Presiden AS

Joe Biden 81 tahun dan Donald Trump 78 tahun akan bertarung di kontestasi pemilihan Presiden AS di usia yang tak lagi muda.

Baca Selengkapnya

Penjelasaan Wakil Duta Besar Jerman untuk Indonesia soal Kisruh TPPO Mahasiswa

28 hari lalu

Penjelasaan Wakil Duta Besar Jerman untuk Indonesia soal Kisruh TPPO Mahasiswa

Wakil Duta Besar Jerman untuk Indonesia, Thomas Graf, buka suara ihwal polemik dugaan TPPO berkedok magang mahasiswa yang melibatkan negaranya.

Baca Selengkapnya