Gempa Palu Donggala, Ini Rincian Bantuan Kemanusiaan Singapura

Reporter

Terjemahan

Editor

Dwi Arjanto

Rabu, 3 Oktober 2018 06:27 WIB

Kondisi Masjid Baiturrahman setelah dihantam gempa dan tsunami di Palu, Sulawesi Tengah, Selasa, 2 Oktober 2018. Masjid berkubah hijau tersebut hancur parah akibat guncangan gempa dan hantaman gelombang tsunami pada 28 September lalu. TEMPO/Muhammad Hidayat

TEMPO.CO, Singapura - Singapura dikonfirmasi negara yang akan mengirimkan bantuan untuk membantu korban bencana gempa Donggala dan tsunami di Palu atau disebut gempa Palu Donggala.

Selain siap menerjunkan pesawat angkutnya Singapura pun akan mengirimkan berbagai macam bantuan dalam bentuk lain membantu Indonesia dalam penanganan bencana gempa Palu Donggala tersebut.
Baca : Gempa Donggala, Singapura Kirim Bantuan dan Uang Rp 1,5 Miliar

Dilansir dari Channelnewsasia.com, Menteri Luar Negeri Singapura, George Yong-Boon Yeo mengatakan akan mengirimkan dua pesawat Singapore Air Force C-130 yang mengangkut berbagai logistik, seperti tenda, makanan, dan obat-obatan.

Pesawat C-130 akan terus disiagakan di Indonesia untuk bantuan penanggulangan. Pesawat ini pun dapat dipergunakan untuk mengevakuasi masyarakat keluar dari daerah yang terdampak.

“Pemerintah Singapura akan bekerja sama dengan pemerintah Indonesia dalam mengirimkan bantuan kemanusiaan. Bantuan ini akan sepenuhnya berada dibawah komando dari pemerintah Indonesia,” tutur George.

Selain itu Pasukan Pertahanan Masyarakat Sipil Singapura (Singapore Civil Defence Force atau SCDF), sudah mengirimkan dua petugasnya untuk berpartisipasi dalam misi sepuluh hari ini Sulawesi Tengah sebagai bagian dari tim ASEAN Emergency Response dan Tim Asesmen. Tim ini diarahkan oleh Pusat Koordinasi Bantuan Kemanusiaan dalam manajemen bencana ASEAN.

Petugas mengevakuasi korban gempa di Perumnas Balaroa, Palu Barat, Sulawesi Tengah, Senin, 1 Oktober 2018. Hingga saat ini, korban luka berat berjumlah 799 orang, dan masih menjalani perawatan di rumah sakit. Sedangkan jumlah korban hilang tercatat sebanyak 90 orang. TEMPO/Muhammad Hidayat

SCDF pun sudah menyiapkan tim SAR dan bantuan pendampingan pada masyarakat penyintas bencana. Pemerintah Singapura juga akan mendonasikan Rp. 1,5 miliar pada Indonesia melalui Palang Merah Singapura yang menggalang dana untuk Palu dan Donggala sejak Senin, 1 Oktober 2018 lalu.

Advertising
Advertising

Sebelumnya Menteri Koordinator Politik Hukum dan HAM Wiranto mengatakan saat ini negara-negara yang siap meminjamkan pesawat angkutnya adalah Singapura, Malaysia, Korea, India, dan Amerika Serikat.
Simak juga :
18 Negara Bantu Korban Gempa Donggala dan Tsunami Palu

"Sudah hampir 10 pesawat yang akan diperbantukan ke TNI AU. Jadi angkutan udara lebih rapid masuk dari Jakarta, Balikpapan, dan Makassar," katanya di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa, 2 Oktober 2018.

Wiranto menuturkan Presiden Joko Widodo atau Jokowi memutuskan untuk menerima bantuan tersebut karena untuk meringankan beban korban gempa Donggala dan tsunami Palu (gempa Palu Donggala). "Beberapa alasan bahwa keputusan itu berdasarkan pertimbangan sudah menjalin hubungan persahabatan dan kerja sama dengan banyak negara," kata dia.

FIKRI ARIGI

Berita terkait

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

9 jam lalu

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

Startup MYCL memproduksi biomaterial berbahan jamur ramah lingkungan yang sudah menembus pasar Singapura dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

1 hari lalu

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

Kementerian Perdagangan dan Duta Besar RI untuk Singapura menggelar pameran fesyen di Singapura. Total transaksinya capai Rp 4,2 miliar.

Baca Selengkapnya

Jokowi Terima Kunjungan Menlu Singapura di Istana

2 hari lalu

Jokowi Terima Kunjungan Menlu Singapura di Istana

Presiden Jokowi terima kunjungan Menlu Singapura.

Baca Selengkapnya

Ada Aurora Borealis di Gardens by the Bay Singapura, Mirip di Kutub Utara

2 hari lalu

Ada Aurora Borealis di Gardens by the Bay Singapura, Mirip di Kutub Utara

Tapi pada 5 Mei, lampu-lampu indah auroa borealis akan tampil perdana di Gardens by the Bay.

Baca Selengkapnya

Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

2 hari lalu

Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masih banyak masyarakat berobat ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

3 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya

Jokowi Keluhkan Banyak WNI Berobat ke Luar Negeri, Ini Kilas Balik Menteri Luhut Berobat di Singapura

3 hari lalu

Jokowi Keluhkan Banyak WNI Berobat ke Luar Negeri, Ini Kilas Balik Menteri Luhut Berobat di Singapura

Salah satu menteri Jokowi, Luhut Binsar Pandjaitan, diketahui pernah berobat hampir sebulan di Singapura pada November tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Ini Penyebab WNI Berobat ke Luar Negeri, yang Dikeluhkan Jokowi Sedot Devisa Rp180 T

3 hari lalu

Ini Penyebab WNI Berobat ke Luar Negeri, yang Dikeluhkan Jokowi Sedot Devisa Rp180 T

Presiden Jokowi menyoroti kebiasaan sejumlah WNI yang berobat ke luar negeri sehingga berpotensi menyedot devisa Rp 180 triliun, apa sebabnya?

Baca Selengkapnya

Ini Negara dengan Internet Tercepat di Dunia, Indonesia Urutan ke Berapa?

4 hari lalu

Ini Negara dengan Internet Tercepat di Dunia, Indonesia Urutan ke Berapa?

Speedtest Global Index Ookla membuat peringkat kecepatan Internet di 142 negara per Maret 2024. Indonesia kalah dari Kamboja.

Baca Selengkapnya

Bandara Changi di Singapura Dinilai Terbaik untuk Layanan Imigrasi

4 hari lalu

Bandara Changi di Singapura Dinilai Terbaik untuk Layanan Imigrasi

Bandara Changi menawarkan check-in dan registrasi masuk otomatis, sistem otentikasi biometrik, dan kecerdasan buatan untuk mengangkut bagasi.

Baca Selengkapnya