Singapura Denda Restoran Pengimpor Darah Bebek

Reporter

Tempo.co

Jumat, 14 September 2018 06:00 WIB

Bebek panggang

TEMPO.CO, Jakarta - Dua gerai restoran masakan Cina, Li Ji Chuan Chuan Xiang, di Singapura, dikenai hukuman denda sebesar S$8.000 atau sekitar Rp 86 juta. Hukuman denda dijatuhkan karena restoran itu telah menjual secara illegal darah bebek impor.

Dikutip dari situs asiaone.com pada Kamis, 13 September 2018, Li Ji Chuan Chuan Xiang merupakan restoran yang menyajikan makanan secara hotpot dan sudah sangat terkenal. Otoritas pangan dan daging Singapura atau AVA menjelaskan telah menemukan 6.3 kilogram produk darah bebek di gerai restoran tersebut yang ada di jalan South Brige pada Agustus 2017.

Baca: Cegah Flu Unggas, Prancis Akan Musnahkan 600 Ribu Bebek

Bebek panggang disajikan dengan panekuk, daun bawang, dan saus bebek peking.

Hasil investigasi yang dilakukan oleh AVA menemukan pemilik restoran telah membeli darah bebek melalui aplikasi WeChat dari seorang laki-laki yang telah dituntut secara hukum karena mengimpor darah bebek dan produk daging secara illegal. Proses hukum itu sampai 13 September 2018 masih berlangsung.

Advertising
Advertising

Baca: Tips Kuliner: Mengolah Bebek agar Tak Bau Amis

Masakan yang dioleh dari darah bebek di jual per mangkuk seharga S$28 atau sekitar Rp 300 ribu. Masakan tradisional Sichuan, Cina, umumnya menggunakan darah babi atau darah bebek.

AVA dalam keterangannya mengatakan produk-produk dari darah hewan dilarang di Singapura. Sebab dikhawatirkan produk tersebut mengandung bakteri dan penyakit.

Darah hawan yang tidak higienis bisa menghasilkan bakteri pathogen pada makanan atau bakteri yang bisa menyebabkan penyakit. Dengan begitu, impor produk-produk tersebut illegal karena bisa membahayakan kesehatan masyarakat dan hewan. Di Singapura, siapapun yang mengimpor secara illegal produk-produk daging dari sumber yang tidak resmi akan di jatuh denda maksimum S$ 50 ribu atau sekitar Rp 540 juta atau penjara selama dua tahun.

Berita terkait

Update Harga Tiket dan Jadwal Kapal Feri Batam - Singapura Mei 2024

1 jam lalu

Update Harga Tiket dan Jadwal Kapal Feri Batam - Singapura Mei 2024

Perjalanan dari Batam ke Singapura dengan kapal feri hanya butuh waktu sekitar 1 jam. Simak harga tiketnya.

Baca Selengkapnya

Wisatawan Indonesia Paling Senang Belanja di Singapura

12 jam lalu

Wisatawan Indonesia Paling Senang Belanja di Singapura

Singapura telah menerima lebih dari 664 ribu pengunjung Indonesia. Jumlah ini mengalami peningkatan sebesar 33,8 persen dibandingkan tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Profil Lawrence Wong, Bakal PM Singapura yang Diperkenalkan Jokowi ke Prabowo

3 hari lalu

Profil Lawrence Wong, Bakal PM Singapura yang Diperkenalkan Jokowi ke Prabowo

Politikus Partai Aksi Rakyat yang segera PM Singapura ini lahir 18 Desember 1972 dibesarkan dari keluarga sederhana di Marine Parade Housing Board.

Baca Selengkapnya

Maskapai Penerbangan Ini Harus Bayar Kompensasi 39 Juta Gara-gara Sandaran Kursi Tak Bisa Direbahkan

4 hari lalu

Maskapai Penerbangan Ini Harus Bayar Kompensasi 39 Juta Gara-gara Sandaran Kursi Tak Bisa Direbahkan

Pnumpang maskapai penerbangan ini merasa diperlakukan sebagai penumpang kelas ekonomi meski sudah bayar kelas bisnis.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

4 hari lalu

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

Jokowi mempertemukan Prabowo dengan calon PM Singapura yang akan dilantik Lawrence Wong.

Baca Selengkapnya

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

6 hari lalu

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

Startup MYCL memproduksi biomaterial berbahan jamur ramah lingkungan yang sudah menembus pasar Singapura dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

7 hari lalu

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

Kementerian Perdagangan dan Duta Besar RI untuk Singapura menggelar pameran fesyen di Singapura. Total transaksinya capai Rp 4,2 miliar.

Baca Selengkapnya

Jokowi Terima Kunjungan Menlu Singapura di Istana

8 hari lalu

Jokowi Terima Kunjungan Menlu Singapura di Istana

Presiden Jokowi terima kunjungan Menlu Singapura.

Baca Selengkapnya

Ada Aurora Borealis di Gardens by the Bay Singapura, Mirip di Kutub Utara

8 hari lalu

Ada Aurora Borealis di Gardens by the Bay Singapura, Mirip di Kutub Utara

Tapi pada 5 Mei, lampu-lampu indah auroa borealis akan tampil perdana di Gardens by the Bay.

Baca Selengkapnya

Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

8 hari lalu

Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masih banyak masyarakat berobat ke luar negeri.

Baca Selengkapnya