Akibat Badai, Pantai Lebanon Tertutup Lautan Sampah

Rabu, 24 Januari 2018 16:28 WIB

Lautan sampah di pantai Lebanon. [AP]

TEMPO.CO, Jakarta - Pantai utara ibu kota Lebanon, Beirut, yang sebelumnya tampak indah, bersih dan tempat para pelancong berjemur kini tampak kumuh. Kawasan ini ditutup lautan sampah akibat badai kuat akhir pekan lalu.

Menurut laporan media lokal, lautan sampah itu menumpuk di dekat Kota Jiyyeh setelah disapu gelombang besar yang ditimbulkan oleh hantaman badai di Lebanon. "Sampah itu terbawa badai dari laut," tulis Al Jazeera, Rabu, 24 Januari 2018.

Lihat: Protes Pengelolaan Sampah di Lebanon Berakhir Ricuh

Pemandangan jalanan kota yang dipenuhi sampah di Jdeideh, Beirut, Lebano, 23 Februari 2016. Lebanon mengalami krisis sampah sejah bulan lalu. REUTERS/Hasan Shaaban

Air pasang membawanya kembali ke daratan, mengotori Pantai Zouq Mosbeh di utara Beirut. Media Lebanon mengatakan, hampir segala limbah termasuk plastik hingga pembalut wanita menumpuk di pantai itu.

Advertising
Advertising

Kondisi ini membuat Perdana Menteri Lebanon Saad Hariri memerintahkan para pekerja bekerja keras membersihkan pantai dari tumpukan sampah.

Persoalan sampah di Lebanon tidak hanya menjadi perhatian para pecinta lingkungan, melainkan juga politikus di parlemen. Salah satu anggota parlemen Lebanon yang dongkol dengan kondisi itu adalah Sami Gemayel. Dia mengatakan, pemerintah harus bertanggung jawab atas menumpuknya barang busuk tersebut.Para pengungsi Suriah bekerja di tempat pembuangan sampah (TPS) Beirut di Ouzai, Lebanon, 26 Oktober lalu. Sejumlah pengungsi wanita asal Suriah yang menempati daerah Beirut, bekerja sebagai pemilih sampah di TPS. AP Photo/Bilal Hussein

"Siapapun yang membela dan mendirikan sampah di sepanjang pantai harus bertanggung jawab," ucapnya. "Ini adalah hasil dari ketidakmampuan para pemimpin kita dan korupsi," kata Gemayel seperti dikutip koran The Daily Star, Selasa, 23 Januari 2018.

Baca: Tampak Lumpuh pada Sampah

Menteri Lingkungan Lebanon, Tarek Khatib, menuduh Gemayel sengaja melakukan kampanye buruk setelah dia menuntut dirinya mundur.

Persoalan pantai Lebanon mengingatkan orang pada krisis sampah di negeri itu. Pada 2015, pecah aksi jalanan setelah Beirut menutup Tempat Pembuangan Akhir (TPA) karena kelebihan muatan sampah.

Berita terkait

Lebanon akan Menerima Yurisdiksi ICC atas Kejahatan Perang Israel di Wilayahnya

2 hari lalu

Lebanon akan Menerima Yurisdiksi ICC atas Kejahatan Perang Israel di Wilayahnya

Lebanon akan menerima yurisdiksi Pengadilan Kriminal Internasional (ICC) untuk mengadili kejahatan perang Israel di wilayahnya sejak Oktober lalu.

Baca Selengkapnya

Hizbullah Tembakkan Puluhan Roket ke Pangkalan Militer Israel

7 hari lalu

Hizbullah Tembakkan Puluhan Roket ke Pangkalan Militer Israel

Konflik antara Israel - Lebanon kian rumit. Selasa pagi, Hizbullah menembakkan 35 roket ke markas militer Israel.

Baca Selengkapnya

Paus Fransiskus Khawatirkan Timur Tengah, Serukan Dialog dan Diplomasi

8 hari lalu

Paus Fransiskus Khawatirkan Timur Tengah, Serukan Dialog dan Diplomasi

Paus Fransiskus pada Ahad mengemukakan kekhawatiran mengenai situasi di Timur Tengah serta menyerukan untuk terus dilakukan dialog dan diplomasi.

Baca Selengkapnya

Emmanuel Macron Minta Hizbullah Ditarik dari Perbatasan Israel-Lebanon

9 hari lalu

Emmanuel Macron Minta Hizbullah Ditarik dari Perbatasan Israel-Lebanon

Emmanuel Macron rapat dengan Perdana Menteri Lebanon untuk mendiskusikan kelompok Hizbullah.

Baca Selengkapnya

Serangan Iran ke Israel oleh Islamic Revolutionary Guard Corps Iran atau IRGC, Ini Pasukan Garda Revolusi Iran

12 hari lalu

Serangan Iran ke Israel oleh Islamic Revolutionary Guard Corps Iran atau IRGC, Ini Pasukan Garda Revolusi Iran

Konsulat Iran di Damaskus diserang Israel. Garda Revolusi Iran beri serangan balasan dengan tembakkan ratusan rudal ke Israel akhir pakan lalu.

Baca Selengkapnya

Iran Lakukan Serangan Balasan ke Israel, Begini Tanggapan Negara-negara di Kawasan Timur Tengah

15 hari lalu

Iran Lakukan Serangan Balasan ke Israel, Begini Tanggapan Negara-negara di Kawasan Timur Tengah

Serangan balasan Iran ke Israel menuai beragam respons dari negara-negara di dunia, terutama yang berada di kawasan Timur Tengah.

Baca Selengkapnya

Khotbah Idul Fitri, Pemimpin Tertinggi Iran Kutuk Israel atas Serangan Berdarah di Gaza

20 hari lalu

Khotbah Idul Fitri, Pemimpin Tertinggi Iran Kutuk Israel atas Serangan Berdarah di Gaza

Pemimpin tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei mengutuk Israel dan Barat atas kejahatan di Gaza selama Ramadan dan enam bulan terakhir

Baca Selengkapnya

Militer Lebanon Sebut Tiga Pengamat PBB Terluka akibat Ranjau Darat

27 hari lalu

Militer Lebanon Sebut Tiga Pengamat PBB Terluka akibat Ranjau Darat

Investigasi militer Lebanon yang sedang berlangsung menetapkan bahwa sebuah ranjau darat melukai tiga pengamat militer PBB dan seorang penerjemah

Baca Selengkapnya

Hamas: Keputusan Hentikan Perang Gaza Ada di Tangan AS

29 hari lalu

Hamas: Keputusan Hentikan Perang Gaza Ada di Tangan AS

Keputusan untuk menghentikan perang di Gaza ada di tangan Amerika Serikat, kata seorang perwakilan kelompok perlawanan Palestina, Hamas, di Lebanon

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Pasukan Arab di Tepi Barat hingga Israel Disebut Langgar Hukum Internasional

29 hari lalu

Top 3 Dunia: Pasukan Arab di Tepi Barat hingga Israel Disebut Langgar Hukum Internasional

Berita Top 3 Dunia pada Ahad 31 Maret 2024 masih seputar agresi Israel di Gaza.

Baca Selengkapnya