Lebanon Minta Arab Saudi Klarifikasi Penahanan Hariri

Reporter

Yon Yoseph

Editor

Budi Riza

Minggu, 12 November 2017 10:51 WIB

Saad al-Hariri. REUTERS/Raheb Homavandi

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Lebanon Michel Aoun meminta klarifikasi dari pemerintah Arab Saudi, yang diduga belum mengizinkan Perdana Menteri Lebanon, Saad al-Hariri, pulang ke Beirut. Sekitar sepkan lalu, Saad membuat pengumuman mengejutkan kepada negaranya dengan menyatakan pengunduran diri lewat siaran televisi saat berada di Riyadh, Arab Saudi.

"Lebanon tidak menerima Perdana Menteri berada dalam situasi yang bertentangan dengan perjanjian internasional," kata Aoun, seperti yang dilansir Reuters pada Ahad, 11 November 2017.

Baca: Presiden Lebanon Minta Hariri Kembali dari Arab Saudi

Otoritas Lebanon meyakini Riyadh sengaja menahan Hariri yang terbang ke Arab Saudi pada 3 November. Ini diungkap dua pejabat tinggi pemerintah Lebanon dan seorang politisi senior yang dekat dengan Hariri.

Seorang pejabat senior Lebanon mengatakan Presiden Michel Aoun telah mengatakan kepada duta besar asing bahwa Hariri telah diculik.

Advertising
Advertising

Baca: Arab Saudi: Lebanon Deklarasikan Perang

Hariri hingga kini belum membuat pernyataan publik lagi sejak mengundurkan diri pada pekan lalu. Saat itu dia mengaku khawatir atas keselamatannya dan menuduh Iran bersama dengan Hizbullah menabur perselisihan di dunia Arab. Hariri, yang keluarganya menghasilkan kekayaan di industri konstruksi Arab Saudi, juga tidak memberi tanda kapan dia bisa kembali ke Beirut, ibu kota Lebanon.

Riyadh mengatakan Hariri memutuskan mengundurkan diri karena sekutu Iran Lebanon, Hizbullah, telah mengintervensi pemerintahan koalisinya.

Namun sumber yang dekat dengan Hariri mengatakan Arab Saudi telah mengatakan Saad Hariri, yang merupakan sekutu lama Saudi, harus mundur karena dia tidak mau menghadapi Hizbullah. Teleponnya disita setelah dia tiba di Riyadh, dan esok harinya dia dipaksa mengundurkan diri lewat saluran televisi Arab Saudi.

Pengunduran diri Hariri telah mendorong Lebanon kembali ke garis depan pertarungan kekuasaan antara Sunni Arab Saudi dan Iran Syiah, sebuah persaingan yang telah membawa pergolakan di Suriah, Irak, Yaman, dan Bahrain.

REUTERS

Berita terkait

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

1 jam lalu

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

Arab Saudi mewajibkan jemaah calon haji memenuhi kriteria vaksinasi dan mendapatkan izin resmi.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

7 jam lalu

Arab Saudi Terbitkan Smart Card untuk Jemaah Haji Mulai Tahun Ini, Apa Itu?

Arab Saudi menyatakan pihaknya akan memperketat aturan haji tahun ini.

Baca Selengkapnya

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

22 jam lalu

Yaqut Bertemu Menteri Haji Arab Saudi, Bahas Upaya Peningkatan Layanan Jemaah

Pertemuan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, dan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah untuk membahas kemudahan layanan bagi jemaah haji Indonesia.

Baca Selengkapnya

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

1 hari lalu

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

DPR menyatakan kebijakan Arab Saudi bertolak belakang dengan Undang-Undang tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Kongres Amerika Serikat Berusaha Lindungi Benjamin Netanyahu dari Kemungkinan Penahanan oleh ICC

1 hari lalu

Top 3 Dunia: Kongres Amerika Serikat Berusaha Lindungi Benjamin Netanyahu dari Kemungkinan Penahanan oleh ICC

Top 3 Dunia, Kongres Amerika Serikat yang berupaya menghasilkan undang-undang agar bisa menghalangi ICC menerbitkan surat penahanan Netanyahu

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Bakal Tindak Tegas Jamaah Haji yang Pakai Visa Tak Resmi

1 hari lalu

Arab Saudi Bakal Tindak Tegas Jamaah Haji yang Pakai Visa Tak Resmi

Arab Saudi akan menindak tegas siapa pun yang melaksanakan ibadah haji tanpa visa resmi.

Baca Selengkapnya

Menlu AS Temui Pangeran MBS di Arab Saudi, Bahas Gencatan Senjata Gaza

1 hari lalu

Menlu AS Temui Pangeran MBS di Arab Saudi, Bahas Gencatan Senjata Gaza

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken terbang ke Riyadh untuk bertemu Pangeran MBS dari Arab Saudi guna membahas perang di Gaza.

Baca Selengkapnya

Ma'ruf Amin Terima Kunjungan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi di Istana Wapres

1 hari lalu

Ma'ruf Amin Terima Kunjungan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi di Istana Wapres

Wakil Presiden Ma'ruf Amin menerima lawatan Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah di Istana Wapres.

Baca Selengkapnya

Pejabat Arab dan Muslim Serukan 'Sanksi Efektif' terhadap Israel

2 hari lalu

Pejabat Arab dan Muslim Serukan 'Sanksi Efektif' terhadap Israel

Pejabat Arab dan Muslim di Riyadh mendesak masyarakat internasional untuk menjatuhkan "sanksi efektif" terhadap Israel atas kejahatan perangnya.

Baca Selengkapnya

Menlu AS Kunjungi Arab Saudi, Bahas Gaza dan Normalisasi Hubungan dengan Israel

2 hari lalu

Menlu AS Kunjungi Arab Saudi, Bahas Gaza dan Normalisasi Hubungan dengan Israel

Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken berkunjung ke Arab Saudi untuk membahas situasi di Gaza dan normalisasi hubungan Israel-Saudi.

Baca Selengkapnya