Orang Muda di Negara Ini Tak Percaya Tuhan Pencipta Alam

Reporter

Minggu, 17 Januari 2016 18:27 WIB

Matahari bulat sempurna saat senja terlihat di atas perairan Ternate, Maluku Utara, 12 Desember 2015. TEMPO/Aditya Herlambang Putra

TEMPO.CO, Reykjavik - Jajak pendapat mengenai penciptaan alam semesta telah dilakukan kepada orang muda Islandia di bawah usia 25 tahun. Hasilnya, tak satupun dari mereka percaya Tuhan telah menciptakan alam semesta.

Jajak pendapat yang dilakukan oleh Islandic Ethical Humanist Association menyebutkan, 93,9 persen orang Islandia di bawah usia 25 eprcaya alam semesta diciptakan oleh Big Bang. Hanya lebih dari 6 persen menjawab tidak tahu atau karena alasan lain. Tak satu pun dari responden percaya bahwa alam semesta telah diciptakan oleh Tuhan.

Seperti dikutip dari laman Independent, 16 Januari 2016, hasil jajak pendapat itu menunjukkan orang-orang muda dan penduduk Reykjavík adalah kelompok yang paling tidak religius.


Berdasarkan data, 80,6 persen penduduk Reykjavik yang berusia di atas 55 tahun diidentifikasi sebagai penganut Kristen dan hanya 11,8 persen mengatakan mereka ateis. Pada saat yang sama 40,5 persen dari orang-orang di usia 25 tahun atau lebih muda mengatakan mereka ateis, dan hanya 42 persen mengatakan mereka Kristen.

Seorang pengguna Reddit mengkritik jajak pendapat itu sebagai tindakan menyesatkan. "Pertanyaan yang diajukan jajak pendapat itu membingungkan. Pertanyaannya adalah 'bagaimana Anda berpikir alam semesta terbentuk?' Dan jawaban muncul berupa pilihan "Alam semesta muncul karena big bang', ' Tuhan menciptakan alam semesta' dan 'Tidak tahu' kemudian 'lainnya'."

Ia menambahkan: "Banyak orang percaya bahwa Tuhan adalah akar dari big bang." Pengguna lain bahkan menunjukkan fakta bahwa teori Big Bang awalnya adalah hipotesis imam Katolik dan fisikawan Georges Lemaitre.

Pada Oktober 2014 Paus Fransiskus mengatakan teori evolusi dan Big Bang adalah nyata dan Tuhan bukanlah "penyihir dengan tongkat ajaib". Berbicara di Pontifical Academy of Sciences, Paus membuat komentar ahli yang mengatakan mengakhiri "teori semu" penciptaan sebagaimana didorong oleh pendahulunya, Paus Benediktus XVI.

INDEPENDENT.CO.UK | MECHOS DE LAROCHA

Berita terkait

Survei Pilwalkot Bogor 2024: Elektabilitas Sekpri Iriana Jokowi Buntuti Petahana Dedie A Rachim

13 jam lalu

Survei Pilwalkot Bogor 2024: Elektabilitas Sekpri Iriana Jokowi Buntuti Petahana Dedie A Rachim

Ada sejumlah tokoh yang didagang mau dalam Pilwalkot Bogor 2024, termasuk Sekpri Iriana Jokowi dan eks Wakil Wali Kota Bogor.

Baca Selengkapnya

Alasan Golkar Terapkan Survei Tiga Lapis untuk Usung Calon di Pilkada 2024

1 hari lalu

Alasan Golkar Terapkan Survei Tiga Lapis untuk Usung Calon di Pilkada 2024

Partai Golkar menerapkan aturan ketat bagi para kandidat yang akan diusung sebagai calon kepala daerah dalam kontestasi Pilkada 2024

Baca Selengkapnya

Google Form, Apa Saja Fungsinya?

9 hari lalu

Google Form, Apa Saja Fungsinya?

Google Form platform online yang memungkinkan pengguna untuk membuat formulir, survei, kuis, dan polling

Baca Selengkapnya

Fakta Tentara AS Hilang di Hutan Karawang dan Ditemukan Meninggal

9 hari lalu

Fakta Tentara AS Hilang di Hutan Karawang dan Ditemukan Meninggal

Kapuspen TNI Mayjen Nugraha Gumilar mengatakan tentara Amerika tersebut ditemukan sudah dalam keadaan meninggal di hutan Karawang.

Baca Selengkapnya

KPK Tak Dipercayai Publik, IM57: Sudah Direncanakan untuk Pembubaran

11 hari lalu

KPK Tak Dipercayai Publik, IM57: Sudah Direncanakan untuk Pembubaran

IM57+ Insitute merespon temuan survei Indikator Politik Indonesia soal kepercayaan publik kepada KPK. KPK, lembaga paling tidak dipercaya publik.

Baca Selengkapnya

Survei Indikator: 55,1 Persen Pendukung PDIP Tidak Setuju PSU Tanpa Prabowo-Gibran

11 hari lalu

Survei Indikator: 55,1 Persen Pendukung PDIP Tidak Setuju PSU Tanpa Prabowo-Gibran

Sebanyak 55,1 persen pendukung PDIP tidak setuju dengan PSU tanpa Prabowo-Gibran. Begini rinciannya.

Baca Selengkapnya

Terkini: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga Senin, Sri Mulyani Siapkan Strategi Jaga Rupiah

11 hari lalu

Terkini: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga Senin, Sri Mulyani Siapkan Strategi Jaga Rupiah

Penutupan Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado, Sulawesi Utara diperpanjang hingga Senin, 22 April 2024 akibat erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Survei LSI: Kepercayaan ke MK Naik Jadi 73 Persen Efek Sidang Sengketa Pilpres

13 hari lalu

Survei LSI: Kepercayaan ke MK Naik Jadi 73 Persen Efek Sidang Sengketa Pilpres

Direktur Eksekutif LSI, Djayadi Hanan, menyebut hasil survei menunjukkan MK mengalami tren peningkatan efek sidang sengketa hasil pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Kecanggihan Rudal dan Drone Iran hingga Warga Israel Ogah Balas Iran

15 hari lalu

Top 3 Dunia: Kecanggihan Rudal dan Drone Iran hingga Warga Israel Ogah Balas Iran

Berita Top 3 Dunia pada Rabu 17 April 2024 diawali oleh kabar kecanggihan drone dan rudal Iran yang mampu lewati dua negara sebelum tiba di Israel

Baca Selengkapnya

Survei: 74% Warga Israel Tentang Serangan Balik terhadap Iran

15 hari lalu

Survei: 74% Warga Israel Tentang Serangan Balik terhadap Iran

Hampir tiga perempat responden survei Universitas Hebrew Israel melihat perlunya mempertimbangkan tuntutan politik dan militer dari sekutu soal konfli

Baca Selengkapnya