Isu Lobi Jokowi, Buehler Ingin AS Selidiki Sanggahan Derwin

Reporter

Editor

Bobby Chandra

Jumat, 13 November 2015 07:36 WIB

Derwin Pereira. Plus.google.com

TEMPO.CO, Jakarta - Kontroversi isu perusahaan pelobi dalam lawatan Presiden Joko Widodo ke Amerika Serikat belum usai. Michael Buehler, yang pertama kali mengungkap masalah ini, mempertanyakan sanggahan pemerintah Indonesia telah menyewa pelobi.

BACA: Isu Pelobi Jokowi, Buehler: di AS, Berbohong Dibui 5 Tahun

Dalam tulisan keduanya di situs New Mandala, Buehler mempertanyakan siapa yang membayar perusahaan pelobi Pereira di Singapura dan R&R Partners di Las Vegas, Amerika Serikat. Ia kemudian mengingatkan adanya sanksi hukum dalam satu undang-undang Amerika Serikat bagi pihak yang berbohong.

"Akankah pemerintah Amerika Serikat menyelidiki dan bertindak atas sanggahan Pereira itu? Pasalnya, pernyataan yang tidak akurat atau curang adalah ilegal menurut Undang-Undang Pendaftaran Agen Asing," kata dosen University of London ini.

BACA: Isu Pelobi Jokowi di AS: Luhut Akui Kenal Derwin Pereira

Lewat surat elektronik kepada Tempo, Rabu lalu, Derwin menegaskan tidak pernah menerima uang dari pemerintah Indonesia dalam bentuk apa pun. "Hal yang sebenarnya telah dijelaskan Menteri Politik, Hukum, dan Keamanan Bapak Luhut Pandjaitan dan Menteri Luar Negeri Ibu Retno Marsudi kepada pers itulah informasi yang sahih," dia menulis.

BACA: Heboh Broker Lobi Jokowi: Derwin Pereira Akhirnya Minta Maaf

Dimintai konfirmasi soal tulisan kedua Buehler, pemerintah Amerika Serikat, melalui Atase Pers Kedutaan Besar-nya di Jakarta, John E. Johnson, enggan menanggapi. "Dua tweet itu pernyataan kami tentang masalah ini," ujar John kepada Tempo, Kamis, 12 November 2015. Lewat Twitter, Kedutaan menyatakan kabar soal pelobi itu tidak benar.

ARKHELAUS WISNU | NATALIA SANTI

GEGER MAFIA MIGAS
SKANDAL PETRAL: Begini Cara Mafia Akal-akali Tender Minyak
SKANDAL PETRAL: Inilah MR, Mister Untouchable di Era SBY



Berita terkait

Akhir Politik Jokowi di PDIP

5 jam lalu

Akhir Politik Jokowi di PDIP

Kiprah politik Joko Widodo atau Jokowi di PDI Perjuangan sudah tamat. Mantan Wali Kota Solo itu butuh dukungan partai politik baru.

Baca Selengkapnya

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

9 jam lalu

Menteri AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis untuk Masyarakat Sulawesi Tenggara

Menteri ATR/Kepala BPN Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY menyerahkan 300 sertifikat tanah secara simbolis untuk masyarakat Sulawesi Tenggara.

Baca Selengkapnya

Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

11 jam lalu

Kaesang Ungkap Pesan Jokowi untuk PSI Hadapi Pilkada 2024

Kaesang mengingatkan kader PSi untuk ikut berpartisipasi dalam Pilkada 2024 pada wilayah dengan potensi jumlah kursi terbanyak.

Baca Selengkapnya

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

12 jam lalu

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

Jokowi sebelumnya kembali menyinggung banyaknya masyarakat Indonesia yang berobat ke luar negeri dalam rapat kerja Kemenkes.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Daftar Anggotanya

1 hari lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Daftar Anggotanya

Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional.

Baca Selengkapnya

Terkini: Lahan Padi Cina 1 Juta Hektar di Kalimantan Menuai Polemik, Cara Daftar Subsidi LPG 3 Kilogram

1 hari lalu

Terkini: Lahan Padi Cina 1 Juta Hektar di Kalimantan Menuai Polemik, Cara Daftar Subsidi LPG 3 Kilogram

Rencana pembukaan lahan 1 juta hektar untuk padi Cina di Kalimantan menuai pro dan kontra. Cara mendaftar menjadi penerima subsidi LPG 3 kilogram.

Baca Selengkapnya

Jokowi Minta Menlu Persiapkan Negosiasi Ketahanan Pangan dengan Vietnam

1 hari lalu

Jokowi Minta Menlu Persiapkan Negosiasi Ketahanan Pangan dengan Vietnam

Presiden Jokowi menerima laporan hasil lawatan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi ke Vietnam beberapa hari lalu.

Baca Selengkapnya

Usai Tak Lagi Dianggap Kader PDIP, Gibran Bilang Belum Bergabung Kemana-Mana

1 hari lalu

Usai Tak Lagi Dianggap Kader PDIP, Gibran Bilang Belum Bergabung Kemana-Mana

"Kami berteman dengan semua, semua partai kami anggap rumah ya," ujar Gibran.

Baca Selengkapnya

Jokowi hingga Ma'ruf Amin Dukung Rencana Prabowo-Gibran Rangkul Semua Kalangan

1 hari lalu

Jokowi hingga Ma'ruf Amin Dukung Rencana Prabowo-Gibran Rangkul Semua Kalangan

Jokowi memastikan pemerintah mendukung proses peralihan pemerintahan ke Prabowo-Gibran dapat berjalan baik dan lancar.

Baca Selengkapnya

Menlu Retno Setuju Upaya Bersama Berantas Judi Online: Ini Kejahatan Transnasional

1 hari lalu

Menlu Retno Setuju Upaya Bersama Berantas Judi Online: Ini Kejahatan Transnasional

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menilai penting penanganan judi online dapat diselesaikan secara bekerja sama.

Baca Selengkapnya