Soal Hong Kong, Cina Minta AS Tak Ikut Campur  

Reporter

Kamis, 2 Oktober 2014 11:28 WIB

Menteri Luar Negeri Cina, Wang Yi. REUTERS/Ahim Rani

TEMPO.CO, Beijing - Pemerintah Cina menunjukkan kedaulatannya ketika Amerika Serikat meminta Cina menahan diri dalam menghadapi pendemo pro-demokrasi Hong Kong. Cina menolak diintervensi Amerika Serikat terkait dengan demo di Hong Kong yang memicu ketegangan di Cina sejak pekan lalu. (Baca: Tuntut Demokrasi, 80 Ribu Pendemo Penuhi Hong Kong)

“Pemerintah Cina telah sangat tegas dan jelas menyatakan posisinya. Urusan Hong Kong adalah urusan internal Cina,” kata Menteri Luar Negeri China Wang Yi dalam sebuah pernyataan yang ditujukan kepada Menteri Luar Negeri AS John Kerry, seperti dikutip dari Channel News Asia, hari ini.

Dalam pernyataan yang dirilis pada Rabu, 1 Oktober 2014, Wang Yi menuturkan semua negara, termasuk AS, harus menghormati kedaulatan Cina. Menurut Wang Yi, hal tersebut merupakan prinsip dasar yang mengatur hubungan internasional.

Sebelumnya, Kerry mendesak Cina untuk untuk menahan diri menghadapi para pengunjuk rasa prodemokrasi. Pernyataan ini dikeluarkan Kerry setelah bertemu Menlu Cina Wang Yi di Departemen Luar Negeri AS di Washington pada Rabu.

"Kami sungguh berharap pemerintah Hong Kong bisa menahan diri sepenuhnya dan menghormati hak masyarakat untuk menyampaikan pendapat mereka secara damai," ujar Kerry seperti dilansir BBC. (Baca: Pendemo Hong Kong Mulai Duduki Kantor Pemerintah)

Tak hanya AS, Gubernur Inggris untuk Hong Kong yang terakhir kali memimpin Hong Kong pada tahun 1997 juga menyerukan kepada pihak berwenang untuk melakukan perundingan dengan para demonstran.

ANINGTIAS JATMIKA | CHANNEL NEWS ASIA | BBC

Terpopuler
TKI Wanita Jadi Korban Pelecehan Polisi Malaysia
Diduga Stres, 3 Tentara Israel Bunuh Diri
Mesir Penjarakan 68 Pendukung Mursi


Berita terkait

Cina Blokir Whatsapp Menjelang Kongres Akbar Partai Komunis

27 September 2017

Cina Blokir Whatsapp Menjelang Kongres Akbar Partai Komunis

Cina telah memblokir aplikasi pesan WhatsApp?untuk memperketat keamanan menjelang kongres akbar Partai Komunis ke 19 pada awal Oktober mendatang

Baca Selengkapnya

Ajaib, Wanita Cina Melahirkan Sambil Belanja di Pasar  

6 September 2017

Ajaib, Wanita Cina Melahirkan Sambil Belanja di Pasar  

Sebuah rekaman mengejutkan yang menunjukkan bagaimana seorang wanita di Cina melahirkan bayi di jalanan sambil berdiri saat tengah berbelanja.

Baca Selengkapnya

Ingin Jadi Tentara di Cina? Hentikan Hobi Masturbasi

25 Agustus 2017

Ingin Jadi Tentara di Cina? Hentikan Hobi Masturbasi

Kementerian Pertahanan Cina menyebut hobi masturbasi membuat vena testis membesar

Baca Selengkapnya

Cari Pengawal Pribadi di Cina Kini Semudah Cari Taksi Online

24 Agustus 2017

Cari Pengawal Pribadi di Cina Kini Semudah Cari Taksi Online

Aplikasi Jinyiwei memudahkan warga Cina memesan pengawal pribadi semudah memanggil taksi online

Baca Selengkapnya

Kisah Haru Balita Temani Ibunya Jadi Sopir Taksi Malam di Cina

10 Agustus 2017

Kisah Haru Balita Temani Ibunya Jadi Sopir Taksi Malam di Cina

Li Shaoyun, sopir taksi malam, jadi sorotan netizen di Cina karena membawa anak balitanya saat bekerja dari senja hingga subuh sejak tiga tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Belajar Sihir, Pejabat Partai Komunis Cina Dipecat  

5 Agustus 2017

Belajar Sihir, Pejabat Partai Komunis Cina Dipecat  

Dua pejabat Partai Komunis Cina dipecat setelah kedapatan berlatih sihir untuk menaikkan pangkat.

Baca Selengkapnya

Latihan Perang Besar-besaran, Cina Tutup Laut Kuning  

5 Agustus 2017

Latihan Perang Besar-besaran, Cina Tutup Laut Kuning  

Latihan perang Cina di dekat pantai Korea Utara diduga pesan untuk Amerika Serikat bahwa Pyongyang di bawah lindungan Beijing.

Baca Selengkapnya

Gagal Capai Target, Staf Penjualan Dipaksa Minum dari Toilet

4 Agustus 2017

Gagal Capai Target, Staf Penjualan Dipaksa Minum dari Toilet

Perekam video yang viral di internet itu sempat ditahan polisi Cina selama empat hari

Baca Selengkapnya

Hindari Utang Rp 49,4 Miliar, Perempuan Cina Sengaja Ubah Wajah  

29 Juli 2017

Hindari Utang Rp 49,4 Miliar, Perempuan Cina Sengaja Ubah Wajah  

Zhu Najuan, 59 tahun, mengubah wajahnya hingga terlihat 20 tahun lebih muda untuk menghindari kejaran polisi.

Baca Selengkapnya

Heboh Panda Disiksa, Netizen Cina Geram

29 Juli 2017

Heboh Panda Disiksa, Netizen Cina Geram

Dalam video yang beredar viral, anggota staf penelitian di Chengdu, Cina terlihat menyeret dan melempar bayi panda

Baca Selengkapnya