Israel Bombardir Masjid Gaza

Reporter

Editor

Indah Pratiwi

Sabtu, 12 Juli 2014 15:37 WIB

Bangunan Masjid Al-Tawfeeq hancur usai terkena rudal yang dilancarkan oleh militer Israel ke Jalur Gaza, 12 Juli, 2014. Serangan udara Israel tersebut menargetkan pengungsian kelompok militan Hamas di Gaza. (AP Photo)

TEMPO.CO, Jakarta - Serangan udara Israel mulai menarget masjid di Jalur Gaza di Palestina. Sampai hari ini, korban tewas mencapai 120 orang, termasuk di antaranya wanita dan anak-anak. Belum ada tanda-tanda Israel mengurangi intensitas serangan.

Serangan Israel memasuki hari kelima hari ini dalam upaya yang mereka sebut untuk menghentikan serangan roket tanpa henti terhadap warganya oleh Hamas. Tidak ada korban jiwa di pihak Israel. Sebaliknya, kata juru bicara Kementerian Kesehatan Gaza, Ashraf al-Kidra, selain korban tewas di pihak Palestina, sebanyak 920 orang mengalami luka-luka. Puluhan korban tewas adalah warga sipil, meskipun rincian yang tepat masih belum jelas.

Hamas menyatakan serangan udara Israel hari ini menyasar dua masjid. "Pengeboman dua masjid di Gaza semalam menunjukkan bagaimana barbarnya mereka," kata Husam Badran, juru bicara Hamas di Doha, Qatar.

Militer Israel merilis sebuah foto udara dari masjid yang dihancurkan. Namun mereka menyatakan masjid hanya kedok untuk menyembunyikan roket. Menurut mereka, kelompok Hamas menyalahgunakan tempat ibadah untuk menyembunyikan senjata dan membangun jaringan terowongan bawah tanah.

"Hamas secara sistematis mengeksploitasi dan memilih untuk menempatkan warga Palestina di Gaza dalam bahaya dan terus mencari posisi mereka di antara daerah-daerah sipil dan masjid," kata Letnan Kolonel Peter Lerner, juru bicara militer Israel.

Militan Gaza telah menembakkan sekitar 700 roket dan mortir terhadap Israel dalam lima hari pertempuran. Iron Dome, sistem pertahanan yang didanai Amerika Serikat, telah dicegat lebih dari 130 roket.

Militer Israel menyatakan telah menyerang lebih dari 1.100 sasaran, termasuk peluncur roket, pusat komando dan manufaktur senjata, serta fasilitas penyimpanan. Serangan itu merupakan pertempuran paling sengit sejak serangan yang sama pada bulan November 2012 untuk menghentikan tembakan roket Gaza. Pecahnya kekerasan mengikuti penculikan dan pembunuhan tiga remaja Israel di Tepi Barat, serta penculikan dan pembunuhan seorang remaja Palestina dalam serangan balas dendam beberapa pekan kemudian.

AP | INDAH P.

Berita terkait

Lee Young Ae Donasikan 50 Juta Won untuk Bantu Anak-anak di Gaza

22 November 2023

Lee Young Ae Donasikan 50 Juta Won untuk Bantu Anak-anak di Gaza

Donasi dari Lee Young Ae akan diberikan untuk mendukung perawatan medis bagi anak-anak di zona konflik jalur Gaza

Baca Selengkapnya

Dikritik Bersikap Netral Atas Konflik Gaza, Selena Gomez Akan Tinggalkan Instagram

3 November 2023

Dikritik Bersikap Netral Atas Konflik Gaza, Selena Gomez Akan Tinggalkan Instagram

Selena Gomez menghapus akun Instagram-nya, setelah dikritik karena komentarnya mengenai konflik Gaza

Baca Selengkapnya

Elon Musk Belum Bisa Pasok Internet ke Gaza Lewat Starlink, Mengapa?

31 Oktober 2023

Elon Musk Belum Bisa Pasok Internet ke Gaza Lewat Starlink, Mengapa?

Meskipun layanan telekomunikasi telah pulih di Gaza, seruan untuk bantuan internet Starlink milik Elon Musk terus berlanjut.

Baca Selengkapnya

Keadaan Warga dan Infrastruktur di Jalur Gaza dan Israel Setelah 8 Hari Konflik

16 Oktober 2023

Keadaan Warga dan Infrastruktur di Jalur Gaza dan Israel Setelah 8 Hari Konflik

Rumah Sakit Indonesia di Beit Lahiya, Jalur Gaza Utara merupakan salah satu bangunan yang hancur dengan kerusakan paling parah pada stasiun oksigen.

Baca Selengkapnya

Sudah Lewat 8 Hari Konflik Hamas Vs Israel di Jalur Gaza dalam Angka

16 Oktober 2023

Sudah Lewat 8 Hari Konflik Hamas Vs Israel di Jalur Gaza dalam Angka

Bagaimana keadaan masyarakat dalam konflik Hamas vs Israel di Jalur Gaza? Korban jiwa dari sipil terus bertambah.

Baca Selengkapnya

Israel Blokade Total Jalur Gaza, Bagaimana Kelangsungan Hidup Warga Gaza?

13 Oktober 2023

Israel Blokade Total Jalur Gaza, Bagaimana Kelangsungan Hidup Warga Gaza?

Blokade total yang dilakukan oleh Israel semakin membuat puluhan ribu warga Jalur Gaza sengsara

Baca Selengkapnya

Israel Blokade Total Jalur Gaza, Apa yang Dilakukannya?

13 Oktober 2023

Israel Blokade Total Jalur Gaza, Apa yang Dilakukannya?

Dalam menjalani hidupnya sehari-hari, sebagian warga Jalur Gaza juga sebenarnya bergantung pada Israel.

Baca Selengkapnya

Terjepit di Jalur Gaza

11 Oktober 2023

Terjepit di Jalur Gaza

Jutaan warga sipil di Jalur Gaza, Palestina, kini terjebak di tengah pertempuran antara antara militer Israel dan kelompok Hamas.

Baca Selengkapnya

Israel Melarang Minyak dan Gas Masuk ke Jalur Gaza

3 Agustus 2018

Israel Melarang Minyak dan Gas Masuk ke Jalur Gaza

Menteri Pertahanan Israel, Avigdor Lieberman, mengeluarkan perintah pelarangan pasokan minyak dan gas masuk ke Jalur Gaza melalui Kerem Shalom.

Baca Selengkapnya

Dikepung Israel, 80 Persen Pabrik di Gaza Palestina Tutup

18 Juli 2018

Dikepung Israel, 80 Persen Pabrik di Gaza Palestina Tutup

Akibat pengepungan Israel, 80 persen pabrik di Jalur Gaza Palestina tutup atau setidaknya semaput.

Baca Selengkapnya