Perang Suriah Menelan 150 Ribu Jiwa

Reporter

Rabu, 2 April 2014 20:00 WIB

Seorang pemberontak Suriah menunjukkan sebuah senjata hasil buatannya untuk berperang melawan pasukan pemerintah dari posisi di Aleppo, Suriah. dailymail.co.uk

TEMPO.CO, London - Perang Suriah yang berkecamuk sejak Maret 2011 telah melumat lebih kurang 150.000 jiwa. Hal tersebut disampaikan Syrian Observatory for Human rights dalam sebuah rilis, Selasa, 1 April 2014.

Kelompok pemantau hak asasi manusia berbasis di London itu mengatakan, lembaganya telah mendokumentasikan jumlah korban tewas sebanyak 150.344 orang, 51.212 di antaranya warga sipil termasuk sekitar 7.985 anak-anak.

Dari jumlah tersebut, Observatory mengungkapkan, berikut 37.781 anggota oposisi bersenjata yang tewas dalam kecamuk perang, termasuk jihadis, kelompok bersenjata dari Negara Islam Irak dan Mediterania Timur, dan Front Al-Nusra kelompok yang berafiliasi dengan al-Qaida.

Menurut catatan Observatory, jumlah terbaru korban tewas dari pasukan pemerintah mencapai 58.480 orang, termasuk lebih dari 35.000 tentara reguler. Observatory menambahkan, 364 anggota gerakan Hizbulah Lebanon turut tewas dalam konflik Suriah. Adapaun 2.871 orang identitasnya tak diketahui.

Konflik Suriah dimulai pada Maret 2011 ketika rezim Bashar al-Assad mulai melakukan tekanan terhadap gerakan unjuk rasa damai anti-pemerintah berbuntut kematian demonstran. Selanjutnya kelompok oposisi angkat senjata dan konflik begitu cepat berkembang menjadi perang saudara.

AL ARABIYA | CHOIRUL


Terpopuler:
10 Fakta tentang Menara Eiffel pada Usia 125 Tahun
Putin Tarik Pasukan Rusia dari Crimea
Pesawat tanpa Awak Korut Jatuh di Wilayah Korsel
Tsunami Cile sampai Indonesia Besok Pagi
Gempa Cile Picu Tsunami

Berita terkait

CIIA: Bahrun Naim Tewas di Suriah, Juga Anaknya yang Kurang Gizi

12 Januari 2018

CIIA: Bahrun Naim Tewas di Suriah, Juga Anaknya yang Kurang Gizi

Direktur Community of Ideological Islamic Analyst (CIIA) Harits Abu Ulya sudah melakukan konfirmasi soal kematian Bahrun Naim.

Baca Selengkapnya

Gadis Cilik Suriah yang Berkicau di Twitter Kunjungi Markas PBB

18 Oktober 2017

Gadis Cilik Suriah yang Berkicau di Twitter Kunjungi Markas PBB

Bana Al Abed, gadis cilik yang mencuit pengalamannya sebagai penduduk Aleppo, Suriah saat dikepung pemberontak diundang ke markas PBB di New York.

Baca Selengkapnya

Tujuh Relawan White Helmets Tewas Ditembak di Suriah

13 Agustus 2017

Tujuh Relawan White Helmets Tewas Ditembak di Suriah

Belum jelas apakah serangan terhadap 7 relawan White Helmets dilakukan atas motif politik atau kriminal

Baca Selengkapnya

Beredar, Video Aparat Turki Siksa Pengungsi Suriah  

31 Juli 2017

Beredar, Video Aparat Turki Siksa Pengungsi Suriah  

Beredar video penjaga perbatasan Turki menyiksa pengungsi Suriah.

Baca Selengkapnya

Indonesia Menyerahkan Ambulans Bantuan untuk Suriah

28 Juli 2017

Indonesia Menyerahkan Ambulans Bantuan untuk Suriah

KBRI Suriah menyerahkan dua ambulans bantuan kemanusiaan dari Dompet Dhuafa dan MER-C kepada Palang Merah Suriah

Baca Selengkapnya

Rumah Sakit Bawah Tanah, Perlindungan Terakhir Paramedis Suriah

23 Juli 2017

Rumah Sakit Bawah Tanah, Perlindungan Terakhir Paramedis Suriah

Guna menghindari terjangan peluru dan bom dari dua pihak yang berperang di wilayah tersebut, petugas medis Suriah membangun rumah sakit bawah tanah

Baca Selengkapnya

Kedutaan Rusia di Suriah Ditembaki dengan Artileri

17 Juli 2017

Kedutaan Rusia di Suriah Ditembaki dengan Artileri

Media pemerintah Suriah meleporkan kedutaan Rusia di Damaskus mengalami penembakan dengan artileri yang menyebakan kerusakan materi.

Baca Selengkapnya

Heboh, Pro Assad dan Oposisi Berkelahi Saat Siaran Langsung

15 Juli 2017

Heboh, Pro Assad dan Oposisi Berkelahi Saat Siaran Langsung

Perdebatan sengit terjadi antara Bilal Daqmaq, kritikus Assad, dan Ahmad Shlash, mantan anggota parlemen Suriah

Baca Selengkapnya

Dokter di Suriah Keluhkan Bantuan Kemanusiaan Turun Drastis

14 Juni 2017

Dokter di Suriah Keluhkan Bantuan Kemanusiaan Turun Drastis

Sejumlah dokter warga Suriah mengungkapkan bantuan kemanusiaan ke Suriah turun drastis dalam dua bulan.

Baca Selengkapnya

Hina Oposisi, Jurnalis Pendukung Assad Diusir dari Gedung PBB

18 Mei 2017

Hina Oposisi, Jurnalis Pendukung Assad Diusir dari Gedung PBB

Delegasi oposisi di PBB mengajukan komplain atas sikap jurnalis Hajli termasuk perilakunya yang dianggap melanggar kode etik jurnalistik.

Baca Selengkapnya