Menjelang Pemilu India, Gairah Pemilih Meningkat

Reporter

Senin, 31 Maret 2014 20:00 WIB

Para pemilih berbaris untuk memberikan suara mereka di luar sebuah TPS di Banur di negara bagian India utara Punjab, Senin (30/1). REUTERS/Ajay Verma

TEMPO.CO, NEW DELHI — Sepekan menjelang pemilu terbesar dunia di India, keterlibatan politik pemilih ataupun kandidat meningkat tajam dibanding pada sebelumnya. Berdasarkan data Komisi Pemilihan Umum India, jumlah pemilik suara kali ini sebanyak 814 juta orang. Jumlah ini bertambah seratus juta dibanding pada pemilu lima tahun lalu.

Adapun para kandidat yang akan memperebutkan kursi di Majelis Rendah India atau Lok Shaba adalah 15 banding 1. Hal ini jauh lebih banyak dibanding pada pemilu pertama pada 1952. Saat itu hanya ada tiga kandidat yang bersaing untuk memperebutkan satu kursi. Tingginya minat rakyat India sebagai pemilih ataupun calon legislatif dalam pemilu kali ini diprediksi karena kesadaran politik yang semakin baik.


“Selama beberapa tahun terakhir, rakyat semakin tertarik melihat bagaimana negara ini dijalankan. Dan cara paling demokratis untuk ikut menentukan jalannya pemerintahan, ya melalui politik,” kata Jagdeep S. Chhokar, pendiri Asosiasi Reformasi Demokrasi India, Senin, 31 Maret 2014, seperti dilansir Channel Newsasia.

Munculnya partai baru, Aam Aadmi, dengan slogan anti-korupsi, juga meningkatkan gairah para pemilih untuk berpartisipasi dalam pemilu yang akan berlangsung lima pekan tersebut. “Sebagai partai baru, AAP berhasil menarik perhatian rakyat yang sudah jenuh dengan masifnya korupsi di bawah pemerintahan Kongres selama beberapa dekade,” ujar Chhokar.


L CHANNEL NEWSASIA | SITA PLANASARI AQUADINI

Berita terkait

Gara-gara Berbahasa Inggris, Pria India Dikeroyok

15 September 2017

Gara-gara Berbahasa Inggris, Pria India Dikeroyok

Pemuda India bernama Varun Gulati dari Noida dikeroyok 4 pemuda setelah dia erbahasa Inggris dengan temannya.

Baca Selengkapnya

Arkeolog India Sebut Taj Mahal Bangunan Muslim, Bukan Kuil India

31 Agustus 2017

Arkeolog India Sebut Taj Mahal Bangunan Muslim, Bukan Kuil India

Lembaga Survei Arkeologi Agra, India di hadapan pengadilan menyatakan, Taj Mahal merupakan makam megah Muslim, bukan kuil Hindu.

Baca Selengkapnya

Ditolak Puskesmas, Remaja Putri India Melahirkan di Jalan

27 Agustus 2017

Ditolak Puskesmas, Remaja Putri India Melahirkan di Jalan

Remaja India dan bayi perempuannya kemudian dibawa warga sekitar ke puskesmas

Baca Selengkapnya

Kambing Mirip Manusia Kejutkan Penduduk Desa India  

24 Agustus 2017

Kambing Mirip Manusia Kejutkan Penduduk Desa India  

Seekor kambing mirip manusia telah mengejutkan penduduk desa di India

Baca Selengkapnya

Pria Ini Tewas Ditikam Pacar Saat Cekcok Soal Masak Makan Malam

22 Agustus 2017

Pria Ini Tewas Ditikam Pacar Saat Cekcok Soal Masak Makan Malam

Pria ini tewas ditikam kekasihnya setelah cekcok membahas siapa yang harus memasak untuk makan malam.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Kereta Api di India, 23 Penumpang Tewas  

20 Agustus 2017

Kecelakaan Kereta Api di India, 23 Penumpang Tewas  

Sedikitnya 23 orang tewas dan 64 korban lainnya luka-luka setelah kereta api cepat Utkal Express terlempar dari rel di Uttar Pradesh, India.

Baca Selengkapnya

Pewaris Taipan di India Jadi Buruh Miskin? Begini Kisahnya  

19 Agustus 2017

Pewaris Taipan di India Jadi Buruh Miskin? Begini Kisahnya  

Selama sebulan, pewaris usaha berlian di India ini harus bekerja sebagai buruh dengan modal hanya Rp 100 ribu.

Baca Selengkapnya

Ikut Tantangan Game Online, Remaja India Ini Tewas

16 Agustus 2017

Ikut Tantangan Game Online, Remaja India Ini Tewas

Ankan Dey dari India ditemukan keluarganya tewas di kamar mandi di rumah orang tuanya karena diduga terpengaruh game online.

Baca Selengkapnya

Dituduh Penyihir, Wanita India Tewas Disiksa dengan Bara Api

15 Agustus 2017

Dituduh Penyihir, Wanita India Tewas Disiksa dengan Bara Api

Kanya Devi, perempuan India ini disiksa, dicambuk, dipaksa makan tinja hingga harus tidur di atas bara api hingga tewas sehari kemudian

Baca Selengkapnya

Diduga Kekurangan Oksigen, 60 Anak Tewas di Rumah Sakit India

14 Agustus 2017

Diduga Kekurangan Oksigen, 60 Anak Tewas di Rumah Sakit India

Kematian akibat kelalaian medis bukan hal baru di India, tetapi kematian puluhan anak dalam waktu kurang dari sepekan sesuatu yang luar biasa

Baca Selengkapnya