Utusan Cina Datangi Keluarga Korban MH370  

Reporter

Jumat, 28 Maret 2014 11:35 WIB

Dua kerabat penumpang pesawat Malaysia Airlines MH370, saling berpelukan saat mengikuti aksi protes di depan kedubes Malaysia di Beijing, Cina, (25/3). (AP Photo/Ng Han Guan)

TEMPO.CO, Beijing - Seorang utusan khusus Cina bertemu dengan keluarga penumpang Malaysia Airlines MH370, Kamis, 27 Maret 2014. Zhang Yesui, utusan itu, mengatakan bahwa pemimpin Cina ikut prihatin pada nasib keluarga dan penumpang dalam kecelakaan itu. Ia juga meyakinkan bahwa Cina akan melakukan usaha terbaik untuk mendorong Malaysia dalam menemukan MH370.

"Pemimpin Cina, termasuk Presiden Xin Jinping dan kepala pemerintahan Li Keqiang, secara prbadi terlibat dalam koordinasi dengan para pemimpin negara-negara lain dalam upaya pencarian," katanya.

Yesui juga menjelaskan bahwa Cina akan terus meminta Malaysia untuk seakurat mungkin menginformasikan kerabat dari penumpang terkait hal-hal yang berhubungan dengan kemajuan pencarian. Pemerintah Cina, kata Yesui, juga berjanji akan memberikan bantuan dan pelayanan kepada 154 keluarga dari korban MH370.

Di antara 27 negara, Cina termasuk yang paling banyak mengerahkan bantuan. Cina telah mengoperasikan 21 satelit, lebih dari 10 kapal, dan puluhan pesawat untuk pencarian. Kapal Angkatan Laut Cina menyisir sejauh 93.000 km persegi wilayah laut, sedangkan pesawat udara mencari di area seluas 102.000 km persegi.

Dari Jepang dilaporkan satelit negeri itu kembali menemukan puing berukuran panjang sekitar 8 meter dan lebar 4 meter, 2500 kilometer di perairan sebelah barat daya Perth. Pejabat pemerintah Jepang mengatakan puing itu "sangat mungkin" merupakan bagian dari puing-puing yang diduga milik MH370 yang ditemukan sebelumnya.




RINDU P HESTYA | XINHUA




Berita Lain:
Kasus MH370 Lumpuhkan Pariwisata Malaysia
Latar Belakang Pilot MH370 Terus Dikorek
Bungsu Pilot MH370 Akhiri Kebisuan Keluarga
MH370 Buka Luka Lama Korban Pembajakan MH653

Berita terkait

KNKT Investigasi Penyebab Kecelakaan di Km 58 Tol Jakarta-Cikampek, Ini Tugas Investigator KNKT

21 hari lalu

KNKT Investigasi Penyebab Kecelakaan di Km 58 Tol Jakarta-Cikampek, Ini Tugas Investigator KNKT

KNKT memiliki investigator dan sekretariat untuk membantu proses investigasi kecelakaan di Indonesia, termasuk di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek.

Baca Selengkapnya

Selandia Baru akan Sita Kotak Hitam LATAM Boeing 787

52 hari lalu

Selandia Baru akan Sita Kotak Hitam LATAM Boeing 787

Komisi Investigasi Kecelakaan Transportasi Selandia Baru (TAIC) akan menyita kotak hitam penerbangan LATAM Airlines Boeing 787.

Baca Selengkapnya

Kronologi Pilot dan Kopilot Batik Air ID-6723 Ketiduran, Sempat Sarapan Mie Instan Sebelum Terbang

56 hari lalu

Kronologi Pilot dan Kopilot Batik Air ID-6723 Ketiduran, Sempat Sarapan Mie Instan Sebelum Terbang

KNKT menjelaskan kronologi pilot-kopilot Maskapai Batik Air tertidur saat terbangkan pesawat dari Kendari ke Jakarta. Ada 153 penumpang dalam pesawat.

Baca Selengkapnya

Hilangnya Pesawat MH370, Misteri Penerbangan Terbesar di Dunia

56 hari lalu

Hilangnya Pesawat MH370, Misteri Penerbangan Terbesar di Dunia

Pesawat MH370 itu hilang dalam perjalanan dari Kuala Lumpur ke Beijing pada 8 Maret 2014 dan hingga kini jejaknya belum terlacak.

Baca Selengkapnya

MH370 Hilang Tanpa Jejak, Berikut Fakta-fakta Menarik di Balik Peristiwa Tragis Itu

58 hari lalu

MH370 Hilang Tanpa Jejak, Berikut Fakta-fakta Menarik di Balik Peristiwa Tragis Itu

Pesawat MH370 hilang dalam penerbangan dari Kuala Lumpur, Malaysia ke Cina. Sepuluh tahun berlalu, jejaknya masih misterius.

Baca Selengkapnya

MH370 Hilang Misterius, Perusahaan AS Klaim Bisa Temukan Lokasi Pesawat Jatuh

59 hari lalu

MH370 Hilang Misterius, Perusahaan AS Klaim Bisa Temukan Lokasi Pesawat Jatuh

MH370 hilang tanpa jejak. Pemerintah Malaysia menyatakan akan mencari lagi pesawat ini jika ada bukti baru.

Baca Selengkapnya

10 Tahun Pesawat Malaysia Airlines MH370 Hilang, Berikut Kilas Balik Tragedi 239 Penumpang Tak Pernah Ditemukan

5 Maret 2024

10 Tahun Pesawat Malaysia Airlines MH370 Hilang, Berikut Kilas Balik Tragedi 239 Penumpang Tak Pernah Ditemukan

Pesawat Malaysia Airlines MH370 hilang pada 8 Maret 2014. Sebanyak lokasi dan 239 penumpang sampai sekarang belum ditemukan.

Baca Selengkapnya

10 Tahun Misteri Hilangnya Pesawat MH370, Malaysia Akan Cari Lagi

4 Maret 2024

10 Tahun Misteri Hilangnya Pesawat MH370, Malaysia Akan Cari Lagi

Pemerintah Malaysia mendorong pencarian baru atas pesawat Malaysia Airlines penerbangan MH370 yang hilang misterius 10 tahun lalu

Baca Selengkapnya

Bawa 12 Penumpang, Pesawat Smart Air PK-SNJ Kecelakaan di Bandara Aminggaru Papua

5 Februari 2024

Bawa 12 Penumpang, Pesawat Smart Air PK-SNJ Kecelakaan di Bandara Aminggaru Papua

Pesawat Smart Air PK-SNJ mengalami kecelakaan di Bandara Aminggaru, Distrik Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua Tengah

Baca Selengkapnya

Pesawat Sewaan yang Angkut Pengusaha Rusia Jatuh di Afghanistan, Dua Tewas

22 Januari 2024

Pesawat Sewaan yang Angkut Pengusaha Rusia Jatuh di Afghanistan, Dua Tewas

Enam warga Rusia yang naik pesawat carter dari Thailand, jatuh di Afghanistan.

Baca Selengkapnya