Jepang Peringati Bom Atom Hiroshima  

Reporter

Editor

Senin, 6 Agustus 2012 16:29 WIB

Dua warga berdoa di Peace Memorial Park, Hiroshima, saat memperingati 64 tahun jatuhnya bom atom di kota tersebut (6/8). Sedikitnya 140.000 warga Hiroshima tewas hingga akhir tahun 1945. Foto: AP/Shizuo Kambayashi

TEMPO.CO, Hiroshima - Jepang memperingati 67 tahun serangan bom atom di Hiroshima oleh Amerika Serikat dalam Perang Dunia II. Acara tahunan ini dihadiri oleh ribuan orang, termasuk cucu bekas Presiden Harry Truman. Mereka menggelorakan gerakan antinuklir dan protes terhadap negara-negara yang memiliki senjata mematikan itu.

Sebuah bel terdengar menandai dimulainya mengheningkan cipta selama satu menit pada pukul 08.15 waktu setempat, ketika pesawat bomber Amerika Serikat menjatuhkan bom yang menewaskan 140 ribu orang itu.

Wali Kota Kazumi Matsui, dalam kata sambutannya di Hiroshima Peace Memorial Park, berharap segera tercipta dunia bebas nuklir. "Saya meminta kepada pemerintah Jepang agar membatalkan kebijakan yang dapat mengancam keselamatan dan keamanan rakyat."

Matsui juga menyerukan untuk memberikan dukungan lebih banyak kepada korban selamat pada Perang Dunia II, yang sekarang sedang berjuang melawan kesehatan akibat terkena radiasi bom. Perdana Menteri Yoshihiko Noda pada acara tersebut mengatakan, peristiwa Hiroshima tidak boleh dilupakan.

PM Noda saat ini dalam tekanan para aktivis antinuklir sejak dia memerintahkan pembangunan kembali dua reaktor nuklir akibat dihantam gempa dan tsunami Maret 2011. Para aktivis ini khawatir krisis nuklir di Jepang akan terulang seperti yang terjadi di Chernobyl pada 1986.

Peringatan ledakan bom atom Hiroshima juga dihadiri oleh cucu laki-laki bekas Presiden Harry Truman, yang memerintahkan serangan bom nuklir ke Hiroshima dan Nagasaki. Clifton Truman Daniel merupakan keluarga pertama yang menghadiri peringatan tahunan ini. Pada kesempatan itu, ia mengatakan, sulit mendengar cerita dari keluarga korban yang selamat akibat serangan bom atom tersebut. "Ini penting bagi keluarga kami untuk mengerti keputusan yang diambil oleh kakek," ujarnya kepada wartawan BBC, Mariko Oi.

BBC | CHOIRUL

Berita Terpopuler:
La Nyalla Minta Bambang Pamungkas cs Bertobat
Kristen Stewart Terus Menangis dan Tak Mau Mandi

La Nyalla Bentuk Timnas Tandingan untuk AFF

Fauzi Salip Jokowi di Rumah Sakit Cipto

Alasan Jusuf Kalla Dukung Jokowi

Simsalabim Jenderal SIM

Rumah Djoko Susilo Dekat Keraton Yogyakarta

Jenderal SIM di Balik Tembok Tinggi

Cerita Simulator SIM Majalah Tempo April Lalu

Pendukung Rhoma di Jawa Timur Datang ke Jakarta

Berita terkait

KCI Buka Suara soal Rencana Impor KRL Baru dan Peremajaan Kereta

24 Juni 2023

KCI Buka Suara soal Rencana Impor KRL Baru dan Peremajaan Kereta

KCI bersama beberapa stakeholder sudah melakukan rapat yang membahas mengenai kebutuhan sarana KRL tersebut pada Rabu, 21 Juni 2023.

Baca Selengkapnya

Piala Sudirman: Dikalahkan Yamaguchi, Begini Komentar Gregoria

25 Mei 2019

Piala Sudirman: Dikalahkan Yamaguchi, Begini Komentar Gregoria

Gregoria Mariska Tunjung kalah dari pemain Jepang, Akane Yamaguchi di semifinal Piala Sudirman dan ini komentarnya.

Baca Selengkapnya

Jokowi Terima Pengusaha Jepang, Bahas MRT Hingga Kereta Cepat

27 Oktober 2017

Jokowi Terima Pengusaha Jepang, Bahas MRT Hingga Kereta Cepat

Jokowi menerima pengusaha Jepang di Istana Kepresidenan hari ini.

Baca Selengkapnya

Jadi Warisan Dunia, Pulau Okinoshima Tertutup bagi Wisatawan

16 Juli 2017

Jadi Warisan Dunia, Pulau Okinoshima Tertutup bagi Wisatawan

Pulau Okinoshima yang masuk daftar Warisan Dunia UNESCO pekan lalu, resmi dinyatakan terlarang untuk dikunjungi wisatawan mulai tahun depan.

Baca Selengkapnya

Ajaib, Potongan Ikan Tiba-tiba Melompat dari Nampan

11 Juli 2017

Ajaib, Potongan Ikan Tiba-tiba Melompat dari Nampan

Sebuah video unik dan aneh yang menunjukkan seekor tuna sirip kuning, meronta-ronta setelah diiris menjadi dua.

Baca Selengkapnya

Perang Dunia III, Jepang dan Amerika Siap Serang Korea Utara

29 Mei 2017

Perang Dunia III, Jepang dan Amerika Siap Serang Korea Utara

Jepang dan Amerika akan mengambil aksi nyata atas ulah Korea Utara.

Baca Selengkapnya

Pulau Terlarang bagi Perempuan Dicalonkan Jadi Warisan Dunia

20 Mei 2017

Pulau Terlarang bagi Perempuan Dicalonkan Jadi Warisan Dunia

UNESCO mempertimbangkan untuk menjadikan pulau kecil terlarang bagi perempuan di Jepang sebagai situs Warisan Dunia

Baca Selengkapnya

Kabinet Jepang Loloskan Aturan Pengunduran Diri Kaisar Akihito

19 Mei 2017

Kabinet Jepang Loloskan Aturan Pengunduran Diri Kaisar Akihito

Tidak ada kaisar Jepang yang turun tahta selama dua abad terakhir karena hukum yang ada tidak mengizinkannya.

Baca Selengkapnya

Demi Cinta, Cucu Kaisar Jepang Rela Lepas Status Bangsawan  

18 Mei 2017

Demi Cinta, Cucu Kaisar Jepang Rela Lepas Status Bangsawan  

Putri Mako, cucu Kaisar Akihito, rela melepaskan status kebangsawanannya demi cintanya kepada seorang pria biasa yang bekerja di bidang pariwisata.

Baca Selengkapnya

Pertama Kali, Pusat Studi Ninja Didirikan di Universitas Jepang  

12 Mei 2017

Pertama Kali, Pusat Studi Ninja Didirikan di Universitas Jepang  

Sebuah universitas di Jepang berencana membangun pusat penelitian mengenai ninja, yang diklaim sebagai yang pertama di dunia

Baca Selengkapnya