Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

KBRI di Yunani Gelar Resepsi Diplomatik HUT RI ke-79

Reporter

image-gnews
KBRI Athena merayakan HUT RI ke-79 dan 75 tahun persahabatan dengan Yunani melalui resepsi diplomatik megah pada 18 Oktober 2024 di Hotel InterContinental Athenaeum. Sumber: dokumen KBRI
KBRI Athena merayakan HUT RI ke-79 dan 75 tahun persahabatan dengan Yunani melalui resepsi diplomatik megah pada 18 Oktober 2024 di Hotel InterContinental Athenaeum. Sumber: dokumen KBRI
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - KBRI Athena merayakan HUT RI ke-79 dan 75 tahun persahabatan dengan Yunani melalui resepsi diplomatik pada 18 Oktober 2024, waktu setempat di Hotel InterContinental Athenaeum. Acara ini menandai tonggak penting dalam hubungan panjang antara kedua negara.

Resepsi ini dihadiri Olga Kefalogianni Menteri Pariwisata Yunani, dan Kostas Fragogiannis Wakil Menteri Luar Negeri Yunani, yang untuk pertama kalinya dua menteri itu hadir bersama dalam sebuah resepsi diplomatik. Acara ini juga dihadiri 400 tamu kehormatan dari pejabat pemerintah, Duta Besar, business leaders, dan anggota ASEAN Committee in Athens (ACAT). 

Bebeb A.K. Nugraha Djundjunan, Duta Besar Indonesia untuk Yunani, menekankan pentingnya nilai-nilai bersama dalam demokrasi serta fondasi kuat persahabatan yang terus mendukung kerja sama di berbagai bidang seperti perdagangan, pariwisata, budaya, kerja sama maritim, dan pertukaran antar-masyarakat. Sedangkan Fragogiannis berpandangan pentingnya Rencana Aksi untuk Meningkatkan Kerja Sama Ekonomi antara Indonesia dan Yunani (2023–2028).

Perayaan HUR RI ke-79 tahun ini, juga menandai 75 tahun hubungan Indonesia-Yunani, yang diperkaya oleh Indonesia Expo yang berlangsung sepanjang tahun. Expo ini mendorong interaksi antarmasyarakat melalui pertukaran seni kolaboratif dan pertunjukan budaya, menampilkan karya seni dari seniman Indonesia dan Yunani yang mencerminkan ikatan mendalam antara kedua negara.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Acara tersebut menampilkan berbagai pertunjukan yang menonjolkan kekayaan budaya Indonesia, termasuk tarian tradisional seperti Tari Legong Mahawidya, Tari Gopala, Tari Piring, dan Tari Dayak, yang memukau penonton dengan keanggunan dan energi. Pertunjukan budaya ini dilanjutkan dengan Tari Rantak, Tari Ganjen Kipas, serta melodi indah dari Tembang Tul Jaenak, yang menampilkan keragaman tradisi Indonesia dan menetapkan standar tinggi untuk penyelenggaraan resepsi diplomatik.

Resepsi ini menjadi platform untuk mempromosikan keragaman budaya Indonesia serta peran strategisnya di panggung global, mengukuhkan tren positif dalam upaya promosi terpadu Indonesia secara internasional.

Pilihan editor: Wisatawan Kapal Pesiar Bakal Dikenakan Biaya 20 Euro di Santorini dan Mykonos Yunani

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Wakil Perdana Menteri Australia Datang ke Pelantikan Prabowo-Gibran

3 hari lalu

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto dan Menhan Australia Richard Marles menandatangani Perjanjian Kerja Sama Pertahanan (DCA) RI-Australia di Akademi Militer (Akmil), Kota Magelang, Jawa Tengah, Kamis 29 Agustus 2024. Penandatanganan DCA RI-Australia ini membantu mengantisipasi ancaman keamanan di kawasan Asia-Pasifik melalui kerja sama pertahanan dan peningkatan kerjasama militer kedua negara. TEMPO/Budi Purwanto
Wakil Perdana Menteri Australia Datang ke Pelantikan Prabowo-Gibran

Australia berharap dapat bekerja sama erat dengan Pemerintah Indonesia yang baru dalam bidang ekonomi, keamanan, dan pembangunan SDM.


KBRI Seoul Promosi Budaya di Sekolah Berkebutuhan Khusus Nasional Hankook Woojin

3 hari lalu

KBRI Seoul pada 17 Oktober 2024, memperkenalkan Indonesia kepada generasi muda Korea dan berbagi kebahagiaan perayaan HUT RI ke-79 melalui seni budaya. sumber: dokumen KRBI Seoul
KBRI Seoul Promosi Budaya di Sekolah Berkebutuhan Khusus Nasional Hankook Woojin

KBRI Seoul ingin memperkenalkan Indonesia kepada generasi muda Korea dan berbagi kebahagiaan perayaan HUT RI ke-79 melalui seni budaya


Retno Marsudi dan Qatar Sepakati Kerja Sama Beasiswa untuk Mahasiswa Afganistan

4 hari lalu

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi di kompleks parlemen, Jakarta. ANTARA/Bagus Ahmad Rizaldi
Retno Marsudi dan Qatar Sepakati Kerja Sama Beasiswa untuk Mahasiswa Afganistan

Retno Marsudi mewakili Indonesia, dan Qatar menandatangani kesepakatan untuk memberikan beasiswa kepada mahasiswa Afganistan.


Jokowi Telepon Xi Jinping Bicarakan 10 Tahun Pemerintahannya

7 hari lalu

Presiden Joko Widodo bersama Presiden Cina Xi Jinping saat upacara penyambutan kenegaraan di Great Hall of the People, Beijing, Cina, Selasa, 17 Oktober 2023. Dalam upacara tersebut Presiden Jokowi dan Presiden Xi Jinping melakukan inspeksi pasukan dan memperkenalkan delegasi dari negara masing-masing. ANTARA FOTO/Desca Lidya Natalia
Jokowi Telepon Xi Jinping Bicarakan 10 Tahun Pemerintahannya

Presiden Xi Jinping disebut mengapresiasi kontribusi penting Presiden Jokowi atas persahabatan Cina-Indonesia.


Pemko Padang dan Pemkab Mentawai Perkuat Kerja Sama Multibidang

7 hari lalu

Penjabat Wali Kota Padang Andree Algamar (kedua kanan) dan Penjabat Bupati Kepulauan Mentawai Fernando Jongguran Simanjuntak (kedua kiri) menandatangani PKS untuk memperkuat kerjasama antar daerah, disaksikan oleh Plt Gubernur Sumatera Barat Audy Joinaldy (tengah) di Aula Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Kepulauan Mentawai, Ahad, 13 Oktober 2024. Dok. Pemkot Padang
Pemko Padang dan Pemkab Mentawai Perkuat Kerja Sama Multibidang

Kolaborasi Pemko Padang dan Pemkab Kepulauan Mentawai yang disaksikan Plt Gubernur Sumbar menjadi momentum penting dalam pembangunan kedua daerah.


KBRI Phnom Penh Gelar Forum Kerja Sama Indonesia dengan Negara-negara di Kawasan Mekong

9 hari lalu

Sungai Mekong yang membelah antara Laos dan Thailand. Sumber: REUTERS/Soe Zeya Tun
KBRI Phnom Penh Gelar Forum Kerja Sama Indonesia dengan Negara-negara di Kawasan Mekong

Forum kerja sama antara Indonesia dan negara di sub-kawasan Mekong ini untuk memaksimalkan kerja sama ekonomi, infrastruktur dan keamanan


Mengenang George Baldock, Perjalanan Karier Klub dari Inggris hingga Yunani

10 hari lalu

George Baldock. Reuters
Mengenang George Baldock, Perjalanan Karier Klub dari Inggris hingga Yunani

Bek Panathinaikos, George Baldock, ditemukan meninggal di rumahnya pada Rabu, 9 Oktober 2024


Daftar Skuad Timnas Inggris untuk UEFA Nations League, Cole Palmer dan Jude Bellingham Berebut Peran Nomor 10

13 hari lalu

Pemain Inggris Cole Palmer melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Spanyol dalam pertandingan Final EURO 2024 di Berlin Olympiastadion, Berlin, 15 Juli 2024. REUTERS/Lee Smith
Daftar Skuad Timnas Inggris untuk UEFA Nations League, Cole Palmer dan Jude Bellingham Berebut Peran Nomor 10

Timnas Inggris akan menjamu Yunani dalam pertandingan ketiga UEFA Nations League B 2024-2025 di Stadion Wembley pada Kamis, 10 Oktober 2024.


Bank DKI Resmi Beli Hak Penamaan Stasiun MRT Bundaran HI

13 hari lalu

Antrean penumpang MRT Jakarta yang hendak keluar dari Stasiun MRT Lebak Bulus Grab. Foto: Istimewa
Bank DKI Resmi Beli Hak Penamaan Stasiun MRT Bundaran HI

Bank DKI resmi membeli hak penamaan atau naming rights Stasiun Bundaran HI milik PT MRT Jakarta (Perseroda).


4 Prioritas Kerja Sama Indonesia dengan Negara di Asia Selatan dan Asia Tengah

13 hari lalu

Ilustrasi Ekspor Impor Non Migas. antaranews.com
4 Prioritas Kerja Sama Indonesia dengan Negara di Asia Selatan dan Asia Tengah

Ada empat sektor prioritas dalam kerja sama antara Indonesia dengan negara-negara di Asia Selatan dan Tengah, diantaranya kesehatan dan farmasi