Tak Ada Pokemon GO di Olimpiade Rio 2016  

Reporter

Editor

Mustafa moses

Selasa, 2 Agustus 2016 02:15 WIB

Stadion Maracana dan Maracanazinho di kota Rio de Janeiro, Brazil, akan menjadi lokasi pembukaan Olimpiade 2016. Getty Images/Matthew Stockman

TEMPO.CO, Jakarta - Bagi yang ingin mencari monster-monster Pokemon saat Olimpiade 2016 berlangsung di Rio de Janeiro, Brasil, bersiaplah kecewa. Sebab, tak ada Pidgey atau Zubat yang berkeliaran di sana.

Niantic tak merilis Pokemon GO di Rio. Seperti dilansir dari Mashable.com, belum ada pengumuman dari Niantic kapan game itu akan diluncurkan di Rio hingga saat ini.

Sejumlah pemain Pokemon GO kecewa karena mereka tak bisa mencari Pokemon di Rio. Akun Twitter Abby Johnston mengatakan tak adanya Pokemon di desa tempat Olimpiade berlangsung adalah hal yang tak masuk akal. "Ingin tahu hal terburuk dari desa Olimpiade? Tak ada @PokemonGoApp. Tak masuk akal," katanya melalui akun @AbbyLJohnston.

Bersamaan dengan cuitannya, Abby mengunggah gambar layar aplikasi Pokemon GO miliknya. Gambar itu menampilkan avatar-nya sedang berdiri di atas peta wilayah Rio yang sepi. Tak ada poke stop atau apa pun yang menunjukkan tanda-tanda adanya Pokemon.

Hal yang sama juga diungkapkan @MatthieuPECHE. Ia juga mengunggah gambar avatar-nya berdiri di atas peta Rio yang kosong. "@NianticLabs @PokemonGoApp tak ada Pokemon di desa Olimpiade," ujarnya.

Game Pokemon GO yang dikembangkan Niantic Labs saat ini menyita banyak perhatian dari masyarakat di Asia dan Eropa. Sejak diluncurkan bulan lalu, game itu dengan cepat menduduki posisi teratas di App Store, baik di iOS maupun Android.

MASHABLE.COM | MAYA AYU PUSPITASARI



Berita terkait

Musim Baru Pokemon Go, World of Wonders

40 hari lalu

Musim Baru Pokemon Go, World of Wonders

Pokemon Go kembali hadir dengan musim baru World of Wonders pada 1 Maret hingga 1 Juni 2024

Baca Selengkapnya

Pikachu Jalan-jalan ke Bali dan 3 Kota Lain di Indonesia, Pakai Batik yang Dirancang Khusus

12 Januari 2024

Pikachu Jalan-jalan ke Bali dan 3 Kota Lain di Indonesia, Pakai Batik yang Dirancang Khusus

Pikachu berbatik akan ada hadir di empat kota yakni Bali, Jogja, Surabaya, dan Jakarta dalam rangka Pikachu's Indonesia Journey.

Baca Selengkapnya

McDonald's dan Pokemon GO Berkolaborasi, Apa Keuntungan Pelanggan?

24 Agustus 2023

McDonald's dan Pokemon GO Berkolaborasi, Apa Keuntungan Pelanggan?

McDonald's Indonesia dan Pokemon GO berkolaborasi. Apa saja tawaran yang diberikan kepada pelanggan?

Baca Selengkapnya

McDonald's Kolab dengan Pokemon Go, Ada In - Game Item dan Promo Diskon

22 Agustus 2023

McDonald's Kolab dengan Pokemon Go, Ada In - Game Item dan Promo Diskon

McDonald's Indonesia mengumumkan kerja sama dengan gim virtual besutan Niantic, Inc, Pokemon Go. Apa saja yang ditawarkan?

Baca Selengkapnya

Pokemon Festival Jakarta Catatkan 1,6 Juta Pengunjung Selama Sebulan

17 Januari 2023

Pokemon Festival Jakarta Catatkan 1,6 Juta Pengunjung Selama Sebulan

Pokemon Festival Jakarta yang digelar selama sebulan itu menjadi salah satu destinasi libur akhir tahun keluarga.

Baca Selengkapnya

Festival Pokemon Terbesar di Indonesia Hadir di PIK Selama Sebulan

9 Desember 2022

Festival Pokemon Terbesar di Indonesia Hadir di PIK Selama Sebulan

Banyak kegiatan seru yang bisa dilakukan di festival Pokemon Christmas Town itu untuk mengisi libur akhi rpekan dan akhir tahun.

Baca Selengkapnya

Resmi, Bahasa Indonesia Hadir di Pokemon Go Mulai Hari Ini

30 November 2022

Resmi, Bahasa Indonesia Hadir di Pokemon Go Mulai Hari Ini

Selama musim hujan, komunitas Pokemon Go Indonesia cabang Jakarta berkumpul untuk berburu Pokemon di mal.

Baca Selengkapnya

Profil Nintendo: Lika-liku Produsen Konsol Game

14 September 2022

Profil Nintendo: Lika-liku Produsen Konsol Game

Nintendo adalah perusahaan elektronik konsumen asal Jepang yang memproduksi video game pembesut game Super Mario Bros dan lainnya.

Baca Selengkapnya

Pengembang Pokemon Go Gandeng Fold Rilis Dunia Metaverse Berhadiah Bitcoin

25 November 2021

Pengembang Pokemon Go Gandeng Fold Rilis Dunia Metaverse Berhadiah Bitcoin

Pengguna Fold akan dapat menemukan dan mengumpulkan bitcoin dan hadiah lainnya di sekitar mereka.

Baca Selengkapnya

Pengembang Game Pokemon Go Bikin Aplikasi Dunia Nyata Metaverse

9 November 2021

Pengembang Game Pokemon Go Bikin Aplikasi Dunia Nyata Metaverse

Niantic terkenal karena menciptakan salah satu game mobile paling sukses yang pernah ada, Pokemon Go.

Baca Selengkapnya