Kasus Pertama Virus Zika Dilaporkan Terjadi di Cina  

Reporter

Editor

Grace gandhi

Rabu, 10 Februari 2016 16:53 WIB

Seorang dokter memeriksa tabung berisi sampel darah untuk Zika pengujian virus dari wanita hamil, di bangsal bersalin rumah sakit di Guatemala City, Guatemala, 28 Januari 2016. REUTERS/Josue Decavele

TEMPO.CO, Hangzhou - Kasus pertama penyebaran virus Zika di Cina baru-baru ini telah ditemukan pada seorang pria berusia 34 tahun yang melakukan perjalanan ke Venezuela.

Komisi Keluarga Berencana dan Kesehatan Nasional, seperti dikutip dari laman Belfast Telegraph, menyebutkan pria dari selatan Kota Hangzhou itu dirawat di Venezuela pada 28 Januari 2016 sebelum kembali ke Cina pada 5 Februari melalui Hong Kong dan Shenzhen.

Komisi mengatakan pria telah dikonfirmasi mengidap virus Zika sejak Selasa, 9 Februari 2016, dan dirawat di Rumah Sakit Rakyat Ganxian. "Suhu badannya kini normal dan ruam pada kulit mulai menghilang," demikian pernyataan komisi.

Kantor berita nasional Cina, Xinhua, melaporkan bahwa orang yang terinfeksi itu telah dikarantina di sebuah rumah sakit di kota kelahirannya sejak 6 Februari lalu. Pria itu telah melakukan perjalanan melalui Hong Kong dan Shenzhen dalam perjalanan kembali dari Venezuela.

Kemungkinan virus tersebut menyebar di Cina sangat rendah karena saat ini sedang musim dingin dan aktivitas nyamuk berkurang, cara utama Zika menyebar.

Virus Zika menyebar dengan cepat melalui Amerika Latin. Kebanyakan orang di benua itu terkena gejala, baik ringan maupun berat. Zika diduga menjadi penyebab cacat lahir yang mengakibatkan bayi lahir dengan kepala sangat kecil.

BELFAST TELEGRAPH | REUTERS | MECHOS DE LAROCHA | YON DEMA

Berita terkait

Bahlil Bantah Cina Kuasai Investasi di Indonesia, Ini Faktanya

5 jam lalu

Bahlil Bantah Cina Kuasai Investasi di Indonesia, Ini Faktanya

Menteri Bahlil membantah investasi di Indonesia selama ini dikuasai oleh Cina, karena pemodal terbesar justru Singapura.

Baca Selengkapnya

Segera Hadir di Subang Smartpolitan, Berikut Profil BYD Perusahaan Kendaraan Listrik

8 jam lalu

Segera Hadir di Subang Smartpolitan, Berikut Profil BYD Perusahaan Kendaraan Listrik

Keputusan mendirikan pabrik kendaraan listrik di Subang Smartpolitan menunjukkan komitmen BYD dalam mendukung mobilitas berkelanjutan di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

9 jam lalu

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

Korban tewas akibat amblesnya jalan raya di Cina selatan telah meningkat menjadi 48 orang

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Putri Cina dan Jepang Bakal Duel di Semifinal

9 jam lalu

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Putri Cina dan Jepang Bakal Duel di Semifinal

Tim bulu tangkis putri Cina dan Jepang melenggang mulus ke semifinal Uber Cup atau Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Filipina Salahkan Beijing karena Memancing Ketegangan di Laut Cina Selatan

1 hari lalu

Filipina Salahkan Beijing karena Memancing Ketegangan di Laut Cina Selatan

Manila menuduh penjaga pantai Cina telah memancing naiknya ketegangan di Laut Cina Selatan setelah dua kapalnya rusak ditembak meriam air

Baca Selengkapnya

Survei: 58 Persen Responden Percaya Beijing Gunakan TikTok untuk Pengaruhi Opini Warga Amerika Serikat

1 hari lalu

Survei: 58 Persen Responden Percaya Beijing Gunakan TikTok untuk Pengaruhi Opini Warga Amerika Serikat

Jajak pendapat yang dilakukan Reuters/Ipsos mengungkap 58 persen responden percaya Beijing menggunakan TikTok untuk mempengaruhi opini warga Amerika.

Baca Selengkapnya

EHang Lebih Dekat Lagi ke Operasional Taksi Terbang Komersial di Cina

1 hari lalu

EHang Lebih Dekat Lagi ke Operasional Taksi Terbang Komersial di Cina

EHang raih sertifikat produksi untuk bakal taksi terbang EH216-S. Yang pertama di industri eVTOL dunia.

Baca Selengkapnya

Marak WNI Jadi Korban Penipuan Berkedok Pengantin di Cina, KBRI Ungkap Modusnya

2 hari lalu

Marak WNI Jadi Korban Penipuan Berkedok Pengantin di Cina, KBRI Ungkap Modusnya

Banyak WNI yang diiming-imingi menjadi pengantin di Cina dengan mas kawin puluhan juta. Tak semuanya beruntung.

Baca Selengkapnya

Terpopuler Bisnis: Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal, Promo Gajian hingga Sindiran Komikus Jepang

3 hari lalu

Terpopuler Bisnis: Zulhas Ungkap Asal Mula Ditemukannya Baja Ilegal, Promo Gajian hingga Sindiran Komikus Jepang

Zulkifli Hasan mengungkap asal mula ditemukannya baja ilegal produksi pabrik milik Cina.

Baca Selengkapnya

Kisah Besi Beton 'Banci' Produksi Investor Asal Cina yang Disidak Zulhas

4 hari lalu

Kisah Besi Beton 'Banci' Produksi Investor Asal Cina yang Disidak Zulhas

Mendag Zulkifli Hasan menginspeksi mendadak sebuah pabrik baja milik investor Cina yang meproduksi baja ilegal tidak sesuai SNI.

Baca Selengkapnya