Kantor Portal Berita Malaysiakini Digeledah Polisi

Reporter

Sabtu, 7 November 2015 22:06 WIB

Polisi menggeledah kantor portal berita Malaysiakini. www.malaysiakini.com

TEMPO.CO, Jakarta - Kantor portal berita Malaysiakini di Petaling Jaya, Malaysia, digeledah polisi, Jumat, 6 November 2015. “iya kemarin kantor kami digledah polisi selama 3 jam dari pukul 5 sore hingga 8 malam,” ujar Editor Bahasa Melayu Malaysiakini Jimadie Shah Othman saat dihubungi Tempo, Sabtu, 7 November 2015.

Tak cuma polisi, penggeledahan itu juga melibatkan petugas dari Suruhanjaya Komunikasi dan Multimedia Malaysia (SKMM), sebuah komisi yang memantau internet di Malaysia. Jumlah petugas SKMM dan polisi yang menggeledah sekitar 10 orang. Setelah mencatat pernyataan dari pemimpin redaksi Malaysiakini Steven Gan, petugas kemudian meninggalkan kantor Malaysiakini.

Jimadie mengatakan penggeledahan itu berawal dari berita yang ditulis Malaysiakini pada Senin, 2 November 2015, tentang perpindahan seorang Deputy Public Prosecutor (DPP) Suruhanjaya Pencegahan Rasuah Malaysia (SPRM) baru-baru ini yang terkesan mendadak.

Malaysiakini menyebutkan bahwa pejabat yang dipindahkan adalah Wakil Jaksa Raya Ahmad Shazalee Abdul Khairi yang terlibat dalam penahanan beberapa saksi penting.Dalam artikel itu disebutkan pemindahan Ahmad Shazalee Abdul Khairi dari bagian Operasi Khas SPRM ke bagian lain adalah usaha untuk mempengaruhi proses penyelidikan SRC Internasional Sdn, Bhd. "SRC adalah anak perusahaan dari 1MDB" ujar Jimadie.

Jimadie bercerita, selama 3 jam Polisi dan SKMM memeriksa pemimpin redaksi Malaysiakini, Steven Gan dan mewawancarainya. Namun, Steven Gan tidak mau membongkar siapa narasumber yang ada di dalam artikel tersebut. “kami bersedia untuk bekerja sama dengan pihak berwenang namun, tetap akan melindungi identitas narasumbernya,” ujar Jimadie.

Akhirnya setelah pemeriksaan tanpa hasil, polisi terpaksa mengangkut satu unit komputer dalam ruangan tersebut. “Mereka mengambil komputer karena tidak mendapatkan sesuatu,” ujarnya Jimadie mengatakan Senin depan polisi akan kembali lagi dan memeriksa beberapa orang di Malaysiakini. Jimadie menambahkan ada dua kantor berita yang diperiksa, yaitu Malaysiakini dan The Star.

ARIEF HIDAYAT

Berita terkait

5 Negara Pendiri ASEAN dan Tokohnya, Indonesia Termasuk

38 menit lalu

5 Negara Pendiri ASEAN dan Tokohnya, Indonesia Termasuk

ASEAN didirikan oleh lima negara di kawasan Asia Tenggara pada 1967. Ini lima negara pendiri ASEAN serta tokohnya yang perlu Anda ketahui.

Baca Selengkapnya

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

1 hari lalu

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

Microsoft siap investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, bagaimana dengan rencana investasinya di Indonesia?

Baca Selengkapnya

KKP Tangkap 3 Kapal Ikan Asing di Laut Natuna dan Selat Malaka, Berbendera Vietnam dan Malaysia

1 hari lalu

KKP Tangkap 3 Kapal Ikan Asing di Laut Natuna dan Selat Malaka, Berbendera Vietnam dan Malaysia

Dua Kapal Ikan Asing berbendera Vietnam sempat hendak kabur sehingga petugas harus mengeluarkan tembakan peringatan.

Baca Selengkapnya

Microsoft Tanamkan Investasi 2,2 Milyar Dolar AS di Malaysia, Apa yang Dibidik?

1 hari lalu

Microsoft Tanamkan Investasi 2,2 Milyar Dolar AS di Malaysia, Apa yang Dibidik?

Microsoft juga akan bekerja sama dengan pemerintah Malaysia untuk mendirikan Pusat Keunggulan AI Nasional dan meningkatkan kemampuan keamanan siber.

Baca Selengkapnya

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

4 hari lalu

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

Deputi Otorita IKN Agung Wicaksono menyatakan beberapa perusahaan dari Malaysia dan Jerman telah menyatakan minatnya untuk berinvestasi di IKN.

Baca Selengkapnya

KFC Malaysia Tutup 100 Gerai di Tengah Marak Aksi Boikot Pro-Israel

6 hari lalu

KFC Malaysia Tutup 100 Gerai di Tengah Marak Aksi Boikot Pro-Israel

KFC menutup 100 gerainya di Malaysia. Perusahaan mengaku karena ekonomi sulit. Media lokal menyebut karena terdampak boikot pro-Israel.

Baca Selengkapnya

8 Makanan Oleh-Oleh Khas Malaysia yang Kekinian dan Murah

7 hari lalu

8 Makanan Oleh-Oleh Khas Malaysia yang Kekinian dan Murah

Saat melancong ke Malaysia, jangan lupa membeli oleh-oleh khas Malaysia yang kekinian dan murah. Berikut ini rekomendasinya.

Baca Selengkapnya

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

7 hari lalu

Bukan Hanya Malaysia , 3 Negara Asia Tenggara ini Pernah Lakukan Pencurian Ikan di Indonesia

Sejumlah nelayan dari negara tetangga beberapa kali terlibat pencurian ikan di perairan Indonesia

Baca Selengkapnya

Desain Unik Skywalk Terpanjang di Dunia yang Baru Dibuka di Langkawi

7 hari lalu

Desain Unik Skywalk Terpanjang di Dunia yang Baru Dibuka di Langkawi

Langkawi menyuguhkan objek wisata baru berupa skywalk dengan desain untuk

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

9 hari lalu

Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

Timnas U-23 Indonesia akan berduel melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 pada senin malam WIB, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya