Xanana Ajak Oposisi Fretilin Duduk di Pemerintahan

Reporter

Rabu, 4 Februari 2015 08:21 WIB

Xanana Gusmao. TEMPO/Nickmatulhuda

TEMPO.CO, Jakarta - Perdana Menteri Timor Leste Xanana Gusmao telah menghubungi sejumlah orang dari partai oposisi Fretilin untuk menduduki jabatan penting dalam pemerintahan baru. Empat orang dari Fretilin yang telah dihubungi Xanana adalah Inacio Moreira, Estanislau da Silva, Hernani Coelho, dan Rui Araujo.

Inacio Moreira kepada media lokal, Senin, 2 Februari 2015, mengatakan dirinya bersedia menempati posisi apa saja yang diberikan oleh Xanana guna memberikan kontribusi bagi pemerintahan baru dalam mengimplementasikan program pembangunan nasional.

“Kamis pekan lalu, Perdana Menteri Xanana Gusmao telah memangil saya untuk membicarakan keterlibatan saya dalam pemerintahan baru. Saya bersedia menempati posisi atau jabatan dalam pemerintahan baru. Dan, sebagai warga negara yang baik, saya bersedia memberikan kontribusi bagi pemerintahan baru,” kata Inacio Moreira.

Sekretaris Umum Partai Fretilin Mari Alkatiri mengatakan setiap orang dari Partai Fretilin yang dipanggil untuk menduduki jabatan tertentu dalam pemerintahan baru merupakan keputusan individu dan tidak mewakili partai.

“Saya mendukung Perdana Menteri Xanana Gusmao untuk melakukan perombakan kabinet. Dan, seandainya Xanana meminta orang-orang Fretilin untuk menduduki jabatan tertentu dalam pemerintahan baru, mereka akan datang sebagai individu, bukan mewakili Partai Fretilin,” kata Mari Alkatiri.

Siaran pers dari kantor pemerintah menyatakan bahwa konsultasi Presiden dengan partai politik akan memakan waktu selama satu minggu.

Sebelumnya, sejumlah media internasional memberitakan rencana Xanana mengundurkan diri dari jabatannya pada 1 Februari 2015. Namun Xanana setelah bertemu Presiden Timor Leste Taur Matan Ruak, Senin, 2 Februari 2015, mengatakan rencana pengunduran diri sempat terpikir olehnya. Namun ia bersama Presiden Taur memilih untuk membahas opsi perombakan kabinet.

HUGO SILVA (Dili)


Berita terkait

Jokowi Sebut RI Komitmen Dukung Keanggotaan Penuh Timor Leste di ASEAN

26 Januari 2024

Jokowi Sebut RI Komitmen Dukung Keanggotaan Penuh Timor Leste di ASEAN

Presiden Jokowi menyampaikan Indonesia komitmen untuk terus mendukung keanggotaan Timor Leste di blok Asia Tenggara.

Baca Selengkapnya

Xanana Gusmao Harap Hubungan Timor Leste dengan Pengganti Jokowi Tetap Baik

26 Januari 2024

Xanana Gusmao Harap Hubungan Timor Leste dengan Pengganti Jokowi Tetap Baik

Timor Leste, menurut Xanana Gusmao, bekerja sangat baik dengan pemerintahan Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Xanana Sepakat Kebut Negosiasi Perbatasan Darat RI-Timor Leste

26 Januari 2024

Jokowi dan Xanana Sepakat Kebut Negosiasi Perbatasan Darat RI-Timor Leste

Xanana Gusmao melakukan kunjungan kenegaraan pertama ke Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat dan berdialog dengan Jokowi.

Baca Selengkapnya

Saat PM Xanana Gusmao Cium Tangan Menlu Retno Marsudi di Istana Bogor

26 Januari 2024

Saat PM Xanana Gusmao Cium Tangan Menlu Retno Marsudi di Istana Bogor

Presiden Jokowi dan Xanana Gusmao akan mengadakan pertemuan bilateral di Ruang Oval Istana Kepresidenan Bogor.

Baca Selengkapnya

Jokowi Terima Kunjungan PM Timor Leste Xanana Gusmao

26 Januari 2024

Jokowi Terima Kunjungan PM Timor Leste Xanana Gusmao

Jokowi dan Xanana melakukan penanaman pohon merawan (Hope Odorata) bersama di halaman belakang Istana Bogor.

Baca Selengkapnya

Ramos Horta: Tidak Ada Kerja Sama Militer Timor Leste - Cina, Australia dan Indonesia Bisa Tidur Tenang

29 September 2023

Ramos Horta: Tidak Ada Kerja Sama Militer Timor Leste - Cina, Australia dan Indonesia Bisa Tidur Tenang

Presiden Jose Ramos-Horta mengatakan Timor Leste belum membahas kerja sama militer dengan Cina, sehingga Indonesia dan Australia bisa tidur tenang

Baca Selengkapnya

Jokowi Sambut Hun Manet dan Xanana Gusmao Pertama Kali di KTT ASEAN

5 September 2023

Jokowi Sambut Hun Manet dan Xanana Gusmao Pertama Kali di KTT ASEAN

Perdana Menteri Kamboja Hun Manet dan Perdana Menteri Xanana Gusmao untuk pertama kali perdalam KTT ASEAN di Jakarta

Baca Selengkapnya

Anwar Ibrahim hingga Hun Manet, Para Pemimpin ASEAN Mulai Berdatangan ke Jakarta

4 September 2023

Anwar Ibrahim hingga Hun Manet, Para Pemimpin ASEAN Mulai Berdatangan ke Jakarta

Para pemimpin perhimpunan bangsa-bangsa Asia Tenggara mulai berdatangan ke Jakarta untuk KTT ASEAN yang akan dimulai Selasa, 5 September 2023.

Baca Selengkapnya

Jokowi Bertemu PM Kamboja hingga Timor Leste jelang KTT ASEAN

4 September 2023

Jokowi Bertemu PM Kamboja hingga Timor Leste jelang KTT ASEAN

Presiden Jokowi menerima kunjungan pemimpin negara tetangga seperti PM Kamboja Hun Manet dan PM Timor Leste Xanana Gusmao jelang KTT ASEAN pekan ini.

Baca Selengkapnya

Profil Xanana Gusmao, Pahlawan Kemerdekaan Timor Leste yang Kembali Dilantik sebagai Perdana Menteri

3 Juli 2023

Profil Xanana Gusmao, Pahlawan Kemerdekaan Timor Leste yang Kembali Dilantik sebagai Perdana Menteri

Xanana Gusmao kembali dilantik menjadi perdana menteri Timur Leste. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya