Wanita Paling Dikagumi, Suu Kyi Kalahkan Merkel

Reporter

Senin, 2 Februari 2015 10:25 WIB

Pemimpin oposisi demokratik Myanmar, Aung San Suu Kyi, berada di posisi ke-9 Wanita paling dikagumi di dunia. Ia juga menjadi satu-satunya wakil Asia yang terpilih dalam pooling ini. Jun Sato/WireImage

TEMPO.CO, London -Aktivis prodemokrasi Myanmar, Aung San Suu Kyi, 69 tahun, berhasil mengalahkan Kanselir Jerman Angela Merkel, 60 tahun, dalam survei YouGov bertajuk Wanita Paling Dikagumi di Dunia. Survei yang diikuti 25 ribu responden di 23 negara di dunia itu menempatkan Suu Kyi di posisi kesembilan dan Merkel sebagai juru kunci.

Sebagai pemimpin Liga Demokrasi Nasional, Suu Kyi menjadi motor penggerak demokrasi di Mynamar. Ia ditahan di rumahnya sendiri selama 15 tahun, dari 21 tahun hukuman yang dijatuhkan junta militer kepadanya pada 20 Juli 1989. Ia dibebaskan dari status tahanan rumah pada 13 November 2010. (Baca: Angelina Jolie, Wanita Paling Dikagumi di Dunia)

Pada 1991, Suu Kyi meraih Nobel Perdamaian. Suami dan anaknya mewakilinya menerima penghargaan itu di Oslo. Suu Kyi menerima sendiri Nobel Perdamaian itu pada 2012.

Wanita dua anak ini sempat melanjutkan pendidikannya di St Hugh's College, Oxford, hingga memperoleh gelar BA dalam bidang filosofi, politik, dan ekonomi pada 1989. Setelah lulus, istri Michael Aris itu melanjutkan pendidikannya di New York, dan bekerja untuk pemerintah Myanmar.

Walaupun mengalahkan pemimpin negara kuat dalam survei itu, Suu Kyi kalah suara dibading mantan Perdana Menteri Luar Negeri Amerika Serikat, Hillary Clinton, yang berada di posisi ketiga; Ratu Inggris di posisi keempat; dan istri Presiden Amerika Serikat Barack Obama, Michelle Obama, di posisi kelima. Angelina Jolie berada di posisi pertama sebagai wanita paling dikagumi di muka bumi ini.

DAILY MAIL | MITRA TARIGAN




Baca juga:
Di Myanmar, Obama Cium Pipi Suu Kyi dengan Akrab
Aung San Suu Kyi: Reformasi Politik Myanmar Macet







Advertising
Advertising

Berita terkait

Pertempuran di Perbatasan Myanmar-Thailand, Pemberontak Targetkan Pasukan Junta

15 hari lalu

Pertempuran di Perbatasan Myanmar-Thailand, Pemberontak Targetkan Pasukan Junta

Pertempuran berkobar di perbatasan timur Myanmar dengan Thailand memaksa sekitar 200 warga sipil melarikan diri.

Baca Selengkapnya

Sekjen PBB akan Tunjuk Utusan Khusus untuk Atasi Krisis Myanmar

31 hari lalu

Sekjen PBB akan Tunjuk Utusan Khusus untuk Atasi Krisis Myanmar

Meluasnya konflik bersenjata di seluruh Myanmar membuat masyarakat kehilangan kebutuhan dasar dan akses terhadap layanan penting

Baca Selengkapnya

Junta Myanmar: Pemilu Berikutnya Mungkin Tak Diselenggarakan secara Nasional

41 hari lalu

Junta Myanmar: Pemilu Berikutnya Mungkin Tak Diselenggarakan secara Nasional

Junta Myanmar mengumumkan bahwa pemilu Myanmar berikutnya berpotensi tak diselenggarakan secara nasional.

Baca Selengkapnya

Rumah Aung San Suu Kyi di Myanmar Dilelang, Tapi Tak Ada yang Menawar

46 hari lalu

Rumah Aung San Suu Kyi di Myanmar Dilelang, Tapi Tak Ada yang Menawar

Rumah besar di tepi danau tempat pemimpin demokrasi Myanmar Aung San Suu Kyi menghabiskan bertahun-tahun sebagai tahanan rumah dilelang pada Rabu

Baca Selengkapnya

Komisi Tinggi HAM PBB: Akses Junta Myanmar terhadap Senjata dan Uang Harus Diputus

1 Maret 2024

Komisi Tinggi HAM PBB: Akses Junta Myanmar terhadap Senjata dan Uang Harus Diputus

Komisi Tinggi HAM PBB menyoroti isu yang masih berlangsung di Myanmar, yaitu kekuasaan junta Myanmar dan persekusi etnis Rohingya.

Baca Selengkapnya

Pertama dalam Tiga Tahun, Pejabat Junta Myanmar Hadiri Pertemuan ASEAN di Laos

29 Januari 2024

Pertama dalam Tiga Tahun, Pejabat Junta Myanmar Hadiri Pertemuan ASEAN di Laos

ASEAN pada Oktober 2021 memutuskan bahwa hanya perwakilan nonpolitik dari junta Myanmar saja yang diperbolehkan hadir pada pertemuan ASEAN.

Baca Selengkapnya

Pengadilan Myanmar: Situs Tahanan Rumah Aung San Suu Kyi Dilelang $90 Juta

25 Januari 2024

Pengadilan Myanmar: Situs Tahanan Rumah Aung San Suu Kyi Dilelang $90 Juta

Pengadilan di Myanmar melelang vila tempat mantan pemimpin dan ikon demokrasi Aung San Suu Kyi menghabiskan 15 tahun dalam tahanan rumah.

Baca Selengkapnya

Junta Myanmar Bebaskan 9,652 Tahanan, termasuk 114 Orang Asing

5 Januari 2024

Junta Myanmar Bebaskan 9,652 Tahanan, termasuk 114 Orang Asing

Pemerintah junta Myanmar akan membebaskan banyak tahanan berdasarkan amnesti untuk memperingati hari kemerdekaan negara setiap 4 Januari.

Baca Selengkapnya

Junta Myanmar Hadapi Serangan Hebat dari Pemberontak di Tiga Negara Bagian

16 November 2023

Junta Myanmar Hadapi Serangan Hebat dari Pemberontak di Tiga Negara Bagian

Junta Myanmar juga menyerukan kepada warganya yang memiliki pengalaman militer untuk siap bertugas.

Baca Selengkapnya

Kalah dari Aliansi Pemberontak, Junta Myanmar Hadapi Ujian Terbesar Sejak Kudeta

11 November 2023

Kalah dari Aliansi Pemberontak, Junta Myanmar Hadapi Ujian Terbesar Sejak Kudeta

Aliansi pemberontak telah merebut sebagian wilayah utara dari junta Myanmar, sebuah kemenangan paling signifikan sejak kudeta 2021.

Baca Selengkapnya