Bom Mobil Libanon Tewaskan Pemimpin Hizbullah  

Reporter

Senin, 17 Maret 2014 14:29 WIB

Seorang petugas pemadam kebakaran mencoba memadamkan api ditempat kejadian bom mobil di Haret Hreik, Libanon (21/1). Saksi dan media setempat mengatakan, kubu Hizbullah yang menjadi target berulang serangan bom mobil dalam beberapa bulan terakhir. REUTERS/Khalil Hasan

TEMPO.CO, Beirut - Serangan bom mobil menewaskan sedikitnya empat orang di kawasan yang didominasi pengikut Hizbullah di Lembah Bekaa, Libanon, dekat perbatasan Suriah, Ahad, 15 Maret 2014, dinihari waktu setempat.

Menurut laporan koresponden Al Jazeera, Ehab al-Okadi, di antara korban tewas dalam serangan di Desa al-Nabi Othman itu, pemimpin Hizbullah lokal, Abdul Rahman al-Qadhi.

“Ledakan dilakukan oleh pelaku bom bunuh diri. Beberapa anggota Hizbullah tahu akan ada serangan terhadap Qadhi dan mencoba menghentikan kendaraan, tetapi pelaku keburu meledakkan bom,” kata sumber keamanan Libanon kepada AFP.

Hizbullah mendominasi kawasan sebelah timur Libanon dan selatan Beirut yang menjadi sasaran serangkaian serangan mematikan. Hampir seluruh serangan dilakukan dengan bom bunuh diri mobil, terutama sejak kekuatan bersenjata Syiah ini mengirimkan pejuangnya berperang menghadapi pemberontak terhadap Presiden Suriah Bashar al-Assad.

Serangan Ahad, 15 Maret 2014, diakui dilakukan oleh Jabhat al-Nusra alias Liwa Ahrar al-Sunna di Baalbek, Libanon. Kelompok ini merupakan gerakan bersenjata yang menentang keterlibatan Hizbullah di Suriah.

“Liwa Ahrar al-Sunna di Baalbek secara resmi mengambil alih tanggung jawab atas serangan heroik bunuh diri dalam operasi balas dendam di Desa al-Nabi Othman,” kata kelompok ini dalam laman Twitter.

AL JAZEERA | CHOIRUL

Berita terpopuler lainnya:

Sindir Megawati, Prabowo: Kalau Manusia...
Makan Siang PDIP, Jokowi Saweran
Sindir Jokowi, Prabowo: Jangan Pilih Capres Boneka
Polisi Sebut Pilot MH370 Fans Anwar Ibrahim
Posisi Malaysia Airlines Sempurna untuk Hilang

Berita terkait

Miris, Jual Beli Organ Tubuh Pengungsi Suriah Marak di Lebanon

28 April 2017

Miris, Jual Beli Organ Tubuh Pengungsi Suriah Marak di Lebanon

Sejak pecah perang saudara di Suriah pada 2011, sekitar 1,5 juta orang masuk ke wilayah Lebanon. Jumlah mereka hampir seperempat penduduk Libanon

Baca Selengkapnya

8 Pesawat Intai Israel Langgar Wilayah Udara Lebanon

9 Maret 2017

8 Pesawat Intai Israel Langgar Wilayah Udara Lebanon

Kantor berita ini juga mengatakan, enam pesawat perang Israel melanggar wilayah udara Lebanon.

Baca Selengkapnya

Iran dan Hizbullah Dukung Gencatan Senjata di Suriah

13 Februari 2017

Iran dan Hizbullah Dukung Gencatan Senjata di Suriah

Sayyed Nasrallah juga menepis isu mengenai kondisi pengungsi Suriah di Libanon.

Baca Selengkapnya

Pemimpin Hizbullah Sebut Trump Pemimpin 'Idiot'  

13 Februari 2017

Pemimpin Hizbullah Sebut Trump Pemimpin 'Idiot'  

Sekretaris Jenderal Hizbullah, Hassan Nasrallah, menyebut dunia akan menjadi tempat yang lebih baik karena Presiden Amerika Serikat Donald Trump "idiot."

Baca Selengkapnya

Begini Terapi Stres untuk Anak-anak Pengungsi Suriah

2 Januari 2017

Begini Terapi Stres untuk Anak-anak Pengungsi Suriah

Kelas perdamaian untuk anak pengungsi Suriah dan Palestina di kamp Shatila, Libanon, berfungsi untuk meredakan stres dan mencegah direkrut milisi.

Baca Selengkapnya

Aktivis Libanon Protes Menteri Urusan Perempuan Dijabat Pria

22 Desember 2016

Aktivis Libanon Protes Menteri Urusan Perempuan Dijabat Pria

KAFA, organisasi hak perempuan Libanon, menyerukan protes atas penunjukan Jean Ogasapian sebagai menteru pemberdayaan perempuan.

Baca Selengkapnya

Cegah Penyusup, Libanon Bangun Tembok Dekat Kamp Pengungsi  

23 November 2016

Cegah Penyusup, Libanon Bangun Tembok Dekat Kamp Pengungsi  

Libanon membangun tembok di dekat kamp pengungsian warga Palestina, dengan tujuan mencegah kelompok radikal menyusup.

Baca Selengkapnya

Plt Dubes Libanon, Azzi: Pemerintahan Kami Terunik di Dunia  

22 November 2016

Plt Dubes Libanon, Azzi: Pemerintahan Kami Terunik di Dunia  

Pelaksana tugas Duta Besar Libanon untuk Indonesia, Joanna-Maria Azzi menjelaskan Libanon punya pakta nasional untuk merawat pluralitas dan toleransi.

Baca Selengkapnya

Krisis Pemimpin, Michel Aoun Terpilih Jadi Presiden Libanon

31 Oktober 2016

Krisis Pemimpin, Michel Aoun Terpilih Jadi Presiden Libanon

Pria 81 tahun itu mendapatkan sokongan 83 suara anggota parlemen.


Baca Selengkapnya

Panglima Hizbullah Tewas di Suriah  

13 Mei 2016

Panglima Hizbullah Tewas di Suriah  

Panglima utama Hizbullah Mustafa Amine Badreddine tewas dalam serangan udara Israel di perbatasan Libanon-Suriah pada pekan ini.

Baca Selengkapnya