Pesawat Celaka, Saham Malaysia Airlines Ambruk  

Reporter

Senin, 10 Maret 2014 11:10 WIB

Pesawat Boeing 777-200ER Malaysia Airlines. Pesawat jenis ini yang hilang dalam perjalanan menuju Beijing pada 8 Maret 2014. Pesawat yang membawa 227 penumpang dan 12 awak diduga jatuh ke Laut Cina Selatan. AP/Kyodo News

TEMPO.CO, Kuala Lumpur - Saham maskapai penerbangan Malaysia Airlines dilaporkan turun drastis setelah insiden hilangnya pesawat Boeing 777-200ER bernomor penerbangan MH370 di Laut Cina Selatan. Situs Straits Times mengabarkan, saham Malaysia Airlines merosot ke level terendah pada pembukaan perdagangan, Senin, 10 Maret 2014.

Dalam Kuala Lumpur Composite Index di Bursa Malaysia, saham berkode MAS turun 16 persen menjadi menjadi RM 21 sen pada pukul 09.00 waktu setempat. Namun sejumlah 86 juta lembar saham tersebut berhasil terjual di level harga RM 22,5 sen. Sebelumnya, pada penutupan perdagangan, Jumat, 7 Maret 2014, saham MAS berada di level 25 sen. (Baca juga:Hilangnya Malaysia Airlines Dianggap Misteri).

Tak cuma insiden MH370 yang membuat saham MAS jeblok. Tren penurunan harga saham MAS juga terlihat saat maskapai ini mengumumkan kerugian bersih sebesar RM 1,17 miliar atau sekitar Rp 4,06 triliun beberapa waktu lalu. MAS mengalami kerugian lantaran biaya avtur dan gaji karyawannya meMbengkak. Di sisi lain, bisnis maskapai tersebut terancam oleh ekspansi layanan penerbangan murah AirAsia.

Pada Sabtu, 8 Maret 2014, pesawat Malaysia Airlines MH370 hilang kontak setelah dua jam mengudara dari Kuala Lumpur menuju Beijing, Cina. Pesawat ini mengangkut 227 orang penumpang dan 12 awak, tujuh di antaranya berkebangsaan Indonesia. (Baca: 5 Spekulasi Hilangnya Pesawat Malaysia Airlines).

FERY FIRMANSYAH

Berita Terpopuler
Ternyata Ahok Bisa Disuap
Alasan Penumpang Ini Naik Malaysia Airlines
Paspor Palsu Menambah Misteri Malaysia Airlines
Ada Jejak Avtur di Jalur Pesawat Malaysia Airlines

Berita terkait

KNKT Investigasi Penyebab Kecelakaan di Km 58 Tol Jakarta-Cikampek, Ini Tugas Investigator KNKT

15 hari lalu

KNKT Investigasi Penyebab Kecelakaan di Km 58 Tol Jakarta-Cikampek, Ini Tugas Investigator KNKT

KNKT memiliki investigator dan sekretariat untuk membantu proses investigasi kecelakaan di Indonesia, termasuk di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek.

Baca Selengkapnya

Selandia Baru akan Sita Kotak Hitam LATAM Boeing 787

47 hari lalu

Selandia Baru akan Sita Kotak Hitam LATAM Boeing 787

Komisi Investigasi Kecelakaan Transportasi Selandia Baru (TAIC) akan menyita kotak hitam penerbangan LATAM Airlines Boeing 787.

Baca Selengkapnya

Kronologi Pilot dan Kopilot Batik Air ID-6723 Ketiduran, Sempat Sarapan Mie Instan Sebelum Terbang

50 hari lalu

Kronologi Pilot dan Kopilot Batik Air ID-6723 Ketiduran, Sempat Sarapan Mie Instan Sebelum Terbang

KNKT menjelaskan kronologi pilot-kopilot Maskapai Batik Air tertidur saat terbangkan pesawat dari Kendari ke Jakarta. Ada 153 penumpang dalam pesawat.

Baca Selengkapnya

Hilangnya Pesawat MH370, Misteri Penerbangan Terbesar di Dunia

51 hari lalu

Hilangnya Pesawat MH370, Misteri Penerbangan Terbesar di Dunia

Pesawat MH370 itu hilang dalam perjalanan dari Kuala Lumpur ke Beijing pada 8 Maret 2014 dan hingga kini jejaknya belum terlacak.

Baca Selengkapnya

MH370 Hilang Tanpa Jejak, Berikut Fakta-fakta Menarik di Balik Peristiwa Tragis Itu

52 hari lalu

MH370 Hilang Tanpa Jejak, Berikut Fakta-fakta Menarik di Balik Peristiwa Tragis Itu

Pesawat MH370 hilang dalam penerbangan dari Kuala Lumpur, Malaysia ke Cina. Sepuluh tahun berlalu, jejaknya masih misterius.

Baca Selengkapnya

MH370 Hilang Misterius, Perusahaan AS Klaim Bisa Temukan Lokasi Pesawat Jatuh

53 hari lalu

MH370 Hilang Misterius, Perusahaan AS Klaim Bisa Temukan Lokasi Pesawat Jatuh

MH370 hilang tanpa jejak. Pemerintah Malaysia menyatakan akan mencari lagi pesawat ini jika ada bukti baru.

Baca Selengkapnya

10 Tahun Pesawat Malaysia Airlines MH370 Hilang, Berikut Kilas Balik Tragedi 239 Penumpang Tak Pernah Ditemukan

54 hari lalu

10 Tahun Pesawat Malaysia Airlines MH370 Hilang, Berikut Kilas Balik Tragedi 239 Penumpang Tak Pernah Ditemukan

Pesawat Malaysia Airlines MH370 hilang pada 8 Maret 2014. Sebanyak lokasi dan 239 penumpang sampai sekarang belum ditemukan.

Baca Selengkapnya

10 Tahun Misteri Hilangnya Pesawat MH370, Malaysia Akan Cari Lagi

56 hari lalu

10 Tahun Misteri Hilangnya Pesawat MH370, Malaysia Akan Cari Lagi

Pemerintah Malaysia mendorong pencarian baru atas pesawat Malaysia Airlines penerbangan MH370 yang hilang misterius 10 tahun lalu

Baca Selengkapnya

Bawa 12 Penumpang, Pesawat Smart Air PK-SNJ Kecelakaan di Bandara Aminggaru Papua

5 Februari 2024

Bawa 12 Penumpang, Pesawat Smart Air PK-SNJ Kecelakaan di Bandara Aminggaru Papua

Pesawat Smart Air PK-SNJ mengalami kecelakaan di Bandara Aminggaru, Distrik Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua Tengah

Baca Selengkapnya

Pesawat Sewaan yang Angkut Pengusaha Rusia Jatuh di Afghanistan, Dua Tewas

22 Januari 2024

Pesawat Sewaan yang Angkut Pengusaha Rusia Jatuh di Afghanistan, Dua Tewas

Enam warga Rusia yang naik pesawat carter dari Thailand, jatuh di Afghanistan.

Baca Selengkapnya