Al-Azhar Sambut Gembira Paus Fransiskus

Reporter

Jumat, 15 Maret 2013 14:02 WIB

Umat Katolik Roma merayakan terpilihnya kardinal Jorge Bergoglio sebagai Paus yang baru, dengan sebutan Paus Francis I, di Metropolitan Cathedral, Buenos Aires, Argentina, (13/3). REUTERS/Agustin Marcarian

TEMPO.CO, Kairo - Komunitas Islam Sunni tertinggi di lembaga pendidikan Al-Azhar, Kairo, Mesir, menyambut gembira kemenangan Paus Francis dalam pemilihan Paus baru di Vatikan, Rabu, 13 Maret 2013.

Menurut Mahmud Azad, penasihat hubungan antar-iman bagi Imam Al-Azhar Ahmed al-Tayyeb, mereka mengharapkan kerja sama yang lebih baik dengan Vatikan di bawah kepemimpinan Paus Francis.

"Segera ada kebijaksanaan baru. Kami akan melanjutkan dialog bersama Vatikan yang sempat tertunda pada awal 2011." kata Azad. "Kami mengucapkan selamat kepada Gereja St. Peter dan seluruh umat Katolik di dunia."

Sebelumnya, Paus Benediktus pernah membuat marah umat muslim pada 2006 ketika dia menguraikan sebuah anekdot yang menggambarkan Nabi Muhammad "suka berperang" yang menyebarkan ajaran jahat dengan "pedang."

Hubungan Islam-Kristen mesra kembali tiga tahun kemudian. Namun, putus lagi menyusul seruan Paus Benediktus agar supaya minoritas Kristen di dunia Arab dilindungi setelah terjadinya serangan bom bunuh diri pada Januari 2011 di Gereja Alexandria, kota terbesar kedua di Mesir.

AL ARABIYA | CHOIRUL

Berita Terpopuler:
Harga Bawang Naik, SBY Kecewa terhadap 2 Menteri

Menteri Kesehatan Kritik Kartu Jakarta Sehat

Kursi Patah, Nudirman Munir Jatuh Terduduk

Tiga Wacana Jokowi Jadi Presiden

Dituding Terima 4 M, Saan: Membayangkan Saja Tidak

KPK Telisik Lobi Djoko pada Anas Siang Ini

Berita terkait

Kardinal Katolik yang Dipuja Gereja Anglikan Jadi Orang Suci

14 Oktober 2019

Kardinal Katolik yang Dipuja Gereja Anglikan Jadi Orang Suci

Paus Fransiskus menganugerahkan Kardinal John Henry Newman, pendeta paling berpengaruh di Gereja Anglikan dan menjadi Katolik, sebagai orang suci.

Baca Selengkapnya

Uskup Agung Melbourne Terkejut Atas Vonis Kasus Pelecehan Seksual

26 Februari 2019

Uskup Agung Melbourne Terkejut Atas Vonis Kasus Pelecehan Seksual

Uskup Agung Melbourne Comensoli mengaku terkejut dan terguncang terkait vonis atas kasus pelecehan seksual anak yang melibatkan Kardinal George Pell.

Baca Selengkapnya

Paus Fransiskus: Berita Bohong itu Iblis, Jurnalis Cari Kebenaran

26 Januari 2018

Paus Fransiskus: Berita Bohong itu Iblis, Jurnalis Cari Kebenaran

Paus Fransiskus mengecam berita bohong sebagai iblis dan mendesak jurnalis untuk menjalankan misinya mencari kebenaran.

Baca Selengkapnya

Paus Fransiskus Diingatkan Tak Gunakan Kata Rohingya di Myanmar

27 November 2017

Paus Fransiskus Diingatkan Tak Gunakan Kata Rohingya di Myanmar

Paus Fransiskus diingatkan untuk tidak menggunakan kata Rohingya selama berkunjung ke Myanmar.

Baca Selengkapnya

Paus Fransiskus Kritik Pemakaian Telepon Seluler Saat Misa Kudus

9 November 2017

Paus Fransiskus Kritik Pemakaian Telepon Seluler Saat Misa Kudus

Paus Fransiskus mengungkapkan kesedihannya dan kritiknya terhadap penggunaan telepon seluler, Ipad, dan sejenisnya saat Misa Kudus.

Baca Selengkapnya

Paus Fransiskus Cedera Mata di Kolombia

11 September 2017

Paus Fransiskus Cedera Mata di Kolombia

Paus Fransiskus mengalami luka di bagian mata sebelah kiri dan tampak berdarah saat berkunjung ke Kolombia.

Baca Selengkapnya

Peduli Rohingya, Paus Fransiskus ke Myanmar Akhir 2017

29 Agustus 2017

Peduli Rohingya, Paus Fransiskus ke Myanmar Akhir 2017





Paus Fransiskus itu menyerukan agar kekerasan atas warga Rohingya di Myanmar segera diakhiri.

Baca Selengkapnya

Paus Desak Myanmar Hentikan Kekerasan terhadap Rohingya

28 Agustus 2017

Paus Desak Myanmar Hentikan Kekerasan terhadap Rohingya

Paus Fransiskus menyerukan agar kekerasan atas warga Rohingya segera diakhiri.

Baca Selengkapnya

Lewat Video Propaganda, ISIS Ancam Bunuh Paus Fransiskus

25 Agustus 2017

Lewat Video Propaganda, ISIS Ancam Bunuh Paus Fransiskus

Video propaganda ISIS yang mengancam untuk membunuh pemimpin umat katolik dunia, Paus Fransiskus dibuat di Filipina.

Baca Selengkapnya

Paus Fransiskus Kutuk Serangan ke Gereja di Nigeria

10 Agustus 2017

Paus Fransiskus Kutuk Serangan ke Gereja di Nigeria

Serangan terhadap gereja jarang terjadi di wilayah selatanNigeria karena kawasan ini dihuni oleh mayoritas kaum Kristen.

Baca Selengkapnya