Berat Badan Naik, Mahkota pun Melayang

Reporter

Editor

Kamis, 18 Agustus 2011 03:57 WIB

TEMPO Interaktif, Malang nian nasib Cynthia de la Vega. Setelah bersusah payah mempersiapkan diri untuk mengikuti kontes kecantikan sedunia selama setahun, kini dia harus gigit jari dan melenyapkan impiannya berlenggak-lenggok di atas panggung dengan pakaian dan riasan terbaik.

Cynthia, 19 tahun, memenangi kontes kecantikan dan menjadi Miss Meksiko pada September tahun lalu. Atas kemenangan itu, dia berhak mewakili negaranya pada kontes kecantikan Miss World, yang berlangsung di London, pada November mendatang. Namun hak itu hilang gara-gara ia gagal mengurangi berat badan.

Berdasarkan pengakuannya dalam acara Good Morning America, nona cantik itu mengalami kenaikan berat badan 2,7 kilogram. Cynthia menyadari hal itu dan berusaha sekuat tenaga membuang lemak yang berlebih dari tubuhnya. Tapi kerasnya persiapan menghadapi kontes Miss World membuat ia gagal menjadikan tubuhnya lebih kurus lagi. Dan yang sangat menyedihkan bagi dia, kegagalan itu membuat gelarnya sebagai Miss Meksiko dicabut sebulan lalu.

"Aku merasa cukup sehat untuk mewakili negaraku dan aku berpikir ini tidak adil," kata Cynthia. "Mereka mengambil mahkota yang aku menangi. Itu milikku."

Cynthia mengaku sangat terkejut ketika panitia Nuestra Belleza Mundo Mexico atau Our Beauty Mexico mencabut gelarnya. Sebab, sebelumnya dia berpikir bahwa acara pada November mendatang tersebut akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan seumur hidup. "Aku sangat sedih, sangat terpukul. Aku menangis, menangis, dan menangis."

Menurut Cynthia, kegagalannya menurunkan berat badan bukan karena ia kurang usaha. Namun panitia yang memerintahkan dia menjalani diet ketat tak menyediakan ahli nutrisi yang bisa memberikan nasihat kepadanya soal gizi yang tepat. Pelatih pribadinya, Luis Rangel, hanya menentukan rencana dietnya melalui surat elektronik dan menyuruhnya tetap mengkonsumsi makanan yang sama selama sebulan penuh.

Namun panitia membantah kabar bahwa gelar Cynthia dicabut gara-gara berat badannya naik. Lupita Jones, Direktur Nuestra Belleza Mundo Mexico, mengatakan gelar itu dicabut karena Cynthia kurang berbakti dan tidak disiplin. Untuk menggantikan Cynthia, panitia menunjuk pemenang kedua, Gabriela Palacio Diaz, 22 tahun.

HERALD SUN | ASIAONE | ABCNEWS | SUNARIAH



Berita terkait

Bunuh 11 Wanita, Pria Meksiko Dihukum 430 Tahun Penjara

11 Oktober 2017

Bunuh 11 Wanita, Pria Meksiko Dihukum 430 Tahun Penjara

Pria Meksiko dijatuhi hukuman 430 tahun penjara setelah terbukti membunuh 11 gadis yang dipaksa melakukan prostitusi dan menjual narkoba.

Baca Selengkapnya

Demi Nelayan, Wali Kota Meksiko Ini Rela Nikahi Buaya

2 Juli 2017

Demi Nelayan, Wali Kota Meksiko Ini Rela Nikahi Buaya

Wali Kota San Pedro di Meksiko membuat sensasi karena menikahi seekor buaya perempuan

Baca Selengkapnya

Gudang Kembang Api Meledak di Meksiko, 11 Anak Tewas

11 Mei 2017

Gudang Kembang Api Meledak di Meksiko, 11 Anak Tewas

Ledakan di gudang kembang api kembali terjadi di Meksiko, yang menewaskan 14 orang, 11 di antaranya anak-anak.

Baca Selengkapnya

20 Tahun Tak Juara, Klub Sepak Bola Ini Sewa Penyihir

23 April 2017

20 Tahun Tak Juara, Klub Sepak Bola Ini Sewa Penyihir

Pendukung klub sepak bola di Meksiko menyewa penyihir setelah tak memenangkan pertandingan satupun sejak 20 tahun lalu. Dan hasilnya...

Baca Selengkapnya

Pakai Tarif Perdagangan, Meksiko Balas Arogansi Donald Trump

27 Februari 2017

Pakai Tarif Perdagangan, Meksiko Balas Arogansi Donald Trump

Meksiko akan membalas kebijakan AS dengan mengenakan tarif perdagangan terhadap berbagai produk AS.

Baca Selengkapnya

Unjuk Rasa Anti-Trump Terbesar Digelar di Meksiko  

13 Februari 2017

Unjuk Rasa Anti-Trump Terbesar Digelar di Meksiko  

Sekitar 20 ribu demonstran menuntut Trump menghormati negara mereka, membatalkan rencana pembangunan tembok di perbatasan kedua negara, serta meminta maaf.

Baca Selengkapnya

Corruptour, Gebrakan Aktivis Meksiko Memberangus Korupsi

9 Februari 2017

Corruptour, Gebrakan Aktivis Meksiko Memberangus Korupsi

Aktivis antikorupsi Meksiko membuat gebrakan dalam membasmi korupsi dengan kegiatan yang dinamai Corrupttour.

Baca Selengkapnya

Perkenalkan, Presiden Meksiko Nieto Penantang Donald Trump

26 Januari 2017

Perkenalkan, Presiden Meksiko Nieto Penantang Donald Trump

Presiden Meksiko, Enrique Pena Nieto sering muncul di media massa terkait kebijakan Donald Trump membangun tembok di perbatasan. Berikut profil Nieto.

Baca Selengkapnya

Presiden Nieto: Meksiko Tidak Akan Bayar Biaya Bangun Tembok

26 Januari 2017

Presiden Nieto: Meksiko Tidak Akan Bayar Biaya Bangun Tembok

Presiden Meksiko, Enrique Pena Nieto menegaskan negaranya tidak akan membayar biaya pembangunan tembok di perbatasan AS-Meksiko.

Baca Selengkapnya

Tujuh Mayat Korban Mutilasi Ditemukan di Taksi di Meksiko

23 Januari 2017

Tujuh Mayat Korban Mutilasi Ditemukan di Taksi di Meksiko

Tujuh mayat korban mutilasi ditemukan dalam taksi di kawasan pantai di Meksiko.

Baca Selengkapnya