Demonstran Pro-Demokrasi Ditangkap, Aljazair Blokir Internet  

Reporter

Editor

Minggu, 13 Februari 2011 10:18 WIB

Demonstran pro demokrasi di Aljazair. AP/Sidali Djarboub
TEMPO Interaktif, Aljier - Internet diblokir dan akun-akun Facebook dihapus di seantero Aljazair, Sabtu (12/2), saat ribuan pengunjuk rasa pro-demokrasi ditangkap dalam demonstrasi yang berakhir dengan kekerasan di jalan-jalan.

Aparat setempat menggunakan peluru plastik dan gas air mata untuk membubarkan kerumunan massa di beberapa kota besar di Aljazair. Sekitar 3.000 polisi anti-huru hara diterjunkan di Kota Aljiers.

Muncul pula selentingan yang menyebutkan para jurnalis menjadi target para bromocorah yang disokong negara. Para jurnalis menjadi sasaran karena pemerintah mencegah para wartawan menyiarkan kekacauan yang terjadi di Aljazair ke seantero dunia.

Selain itu, pemerintah Aljazair menekan tuntutan agar Presiden Abdelaziz Boutifleka mundur dengan cara memblokir internet.

Para pengunjuk rasa memobilisasi massa melalui internet seperti yang juga terjadi di Mesir dan Tunisia.

"Pemerintah tidak ingin kami menggalang massa melalui internet," ujar Rachid Salem dari Koordinasi Perubahan Demokratik di Aljazair.

"Pasukan keamanan dipersenjatai di jalan-jalan dan mereka juga mengerahkan segala upaya untuk meredam gejolak di internet. Para wartawan, terutama yang menggunakan kamera, diusir polisi," lanjutnya.

Langkah serupa pernah dilakukan Presiden Mesir Husni Mubarak. Mubarak memblokir internet selama 18 hari protes sebelum akhirnya ia mundur pada Jumat.

"Saat ini, orang-orang dicegah untuk ikut demonstrasi. Pintu masuk ke kota-kota seperti Algeria juga diblokade," tambah Salem.

Sedikitnya lima orang tewas dalam demonstrasi serupa di Aljazair pada Januari lalu ketika Kementerian Dalam Negeri mengatakan mereka menangkap sekitar 1.000 orang.

Pada Sabtu, sedikitnya 500 pengunjuk rasa ditahan di Aljier, ratusan lainnya di Annaba, Konstantine, dan Oran. Para demonstran berpartisipasi dalam aksi yang dinamakan Revolusi 12 Februari.

"Tahanan di pos polisi kelebihan kapasitas," ujar Sofiane Hamidouche, salah seorang pengunjuk rasa di Annaba.

Aljazair merupakan negara dengan cadangan gas alam terbesar kedelapan di dunia. Negara ini juga dikenal sebagai negara kaya minyak. Namun, kaum muda Aljazair banyak menganggur dan kemiskinan yang menggurita. Korupsi dikabarkan juga meluas di negeri ini.

TELEGRAPH| KODRAT

Berita terkait

Mantan Presiden Aljazair Abdelaziz Bouteflika Meninggal

18 September 2021

Mantan Presiden Aljazair Abdelaziz Bouteflika Meninggal

Mantan Presiden Abdelaziz Bouteflika seorang veteran perang kemerdekaan Aljazair, telah memerintah Aljazair selama 20 tahun wafat pada Jumat.

Baca Selengkapnya

Aljazair Mengusir 150 Wartawan Asing, Jurnalis Maroko Urutan Pertama

2 Mei 2017

Aljazair Mengusir 150 Wartawan Asing, Jurnalis Maroko Urutan Pertama

Jurnalis lainnya yang dicegah masuk ke Aljazair berasal dari Mesir dan negara-negara Teluk.

Baca Selengkapnya

Soal Ujian Bocor, Aljazair Blokir Facebook dan Twitter  

21 Juni 2016

Soal Ujian Bocor, Aljazair Blokir Facebook dan Twitter  

Aljazair telah memblokir situs jejaring sosial Facebook dan Twitter menyusul kebocoran soal ujian siswa.

Baca Selengkapnya

Klinik Ini Merawat Korban yang Kecanduan Facebook

8 Juni 2016

Klinik Ini Merawat Korban yang Kecanduan Facebook

Pecandu Facebook dikhawatirkan menjadi target perekrutan kelompok-kelompok ekstrem.

Baca Selengkapnya

Perusahaan Cina Bangun Masjid Terbesar di Dunia di Aljazair

7 Mei 2016

Perusahaan Cina Bangun Masjid Terbesar di Dunia di Aljazair

Aljazair sedang membangun masjid terbesar di dunia yang disebut sebagai pelindung dari Islam radikal.

Baca Selengkapnya

Perang Etnis Barbar Melawan Arab di Aljazair, 22 Tewas

9 Juli 2015

Perang Etnis Barbar Melawan Arab di Aljazair, 22 Tewas

Dirusak oleh kaum begundal.

Baca Selengkapnya

Rekan Sering Diserang, Polisi Aljazair Demo  

15 Oktober 2014

Rekan Sering Diserang, Polisi Aljazair Demo  

Sekitar 300 polisi Aljazair berdemo menuntut perlindungan setelah rekan-rekannya di selatan Ghardaia sering menjadi korban serangan.

Baca Selengkapnya

Pesawat Militer Aljazair Jatuh, Dua Awak Tewas

14 Oktober 2014

Pesawat Militer Aljazair Jatuh, Dua Awak Tewas

Menteri Pertahanan Aljazair mengatakan sedang membentuk komite investigasi untuk menyelidik jatuhnya pesawat Sukhoi Su-24 itu.

Baca Selengkapnya

Air Algerie Dipastikan Jatuh

24 Juli 2014

Air Algerie Dipastikan Jatuh

Pesawat Air Algerie yang hilang dipastikan jatuh setelah sempat mengubah rute karena badai.

Baca Selengkapnya

50 Warga Prancis Hilang di Insiden Air Algerie

24 Juli 2014

50 Warga Prancis Hilang di Insiden Air Algerie

Air Algerie mencatat ada 50 warga negara Prancis dalam pesawatnya yang hilang kontak.

Baca Selengkapnya