Survei: Kepercayaan Warga pada Media Asal Amerika Serikat Terus Berkurang

Reporter

Tempo.co

Jumat, 18 Oktober 2024 09:00 WIB

Ilustrasi koran. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Survei terbaru yang dilakukan Gallup dan dipublikasi pada Senin, 14 Oktober 2024, menemukan kurang dari satu pertiga warga Amerika Serikat percaya pada media di negeri Abang Sam itu. Jajak pendapat juga menemukan ada 1 persen penurunan dibanding tahun lalu warga Amerika Serikat yang percaya sepenuhnya dan secara akurat pada media. Secara keseluruhan, trend memperlihatkan penurunan sejak 2018.

Selama tiga tahun berturut-turut, warga Amerika Serikat yang mengklaim total tidak mempercayai media masih tinggi dibanding yang mempercayainya. Namun hasil jajak pendapat terbaru memperlihatkan adanya sedikit penurunan, di mana 36 persen responden benar-benar menyatakan ketidakpercayaan mereka pada media asal Amerika Serikat dibanding 39 persen pada jajak pendapat yang sama tahun lalu

Sementara itu, mereka yang sedikit percaya pada media, tumbuh sampai 33 persen pada tahun ini. Sedangkan perbedaan rasa percaya di kalangan simpatisan Partai Republik dan Partai Demokrat pada media cukup mencolok, di mana 12 persen simpatisan Partai Republik masih percaya pada pemberitaan media dan 54 persen simpatisan Partai Demokrat percaya pada berita yang dimuat media.

Akan tetapi, kesenjangan partisan semakin mengecil dalam beberapa tahun terakhir. Sebagai contoh, menurut data yang dikumpulkan Gallup pada 2022 ada sekitar 70 persen simpatisan Partai Demokrat mengutarakan kepercayaan pada media.

Survei Gallup ini dilakukan terhadap 1.007 orang dewasa Amerika Serikat yang tinggal di penjuru Negeri Abang Sam selama dua pekan pada September 2024 melalui wawancara via telepon. Adapun responden dipilih secara acak

Advertising
Advertising

Gallup pertama kali melakukan survei ini pada warga negara Amerika Serikat pada 1972 dan telah melakukan jajak pendapat kepercayaan media hampir setiap tahun sejak 1997. Hasil survei yang dilakukan pada 1970-an, memperlihatkan tingkat kepercayaan warga pada media masih 70 persen, namun kemudian menurun pada akhir 1990-an menjadi sekitar 55 persen dan terus menurun dalam 2 dekade lebih.

Sumber : RT.com

Pilihan editor: Pengadilan AS Hukum Mantan Menteri Keamanan Meksiko Lebih dari 38 Tahun Penjara

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini

Berita terkait

Survei SMRC Ungkap Warga Takut Bicara Politik di Era Jokowi: Otoritarianisme Telah Terjadi

21 jam lalu

Survei SMRC Ungkap Warga Takut Bicara Politik di Era Jokowi: Otoritarianisme Telah Terjadi

Survei SMRC mengungkap mayoritas warga merasa takut bicara politik di masa pemerintahan Jokowi. Belum pernah orang takut bicara politik sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Setelah Kanada-India Saling Usir Diplomat, PM Trudeau Tuding New Delhi Dalangi Kekerasan

1 hari lalu

Setelah Kanada-India Saling Usir Diplomat, PM Trudeau Tuding New Delhi Dalangi Kekerasan

PM Justin Trudeau menuduh New Delhi mendalangi kekerasan di negaranya, setelah Kanada-India saling mengusir diplomat

Baca Selengkapnya

Wali Kota Lebanon Tewas bersama 15 Warga dalam Serangan Bom Israel

1 hari lalu

Wali Kota Lebanon Tewas bersama 15 Warga dalam Serangan Bom Israel

Sedikitnya 16 orang, termasuk seorang wali kota, tewas dalam serangan udara Israel terhadap kantor pusat kota di sebuah kota di Lebanon selatan

Baca Selengkapnya

Universitas Columbia Skors Dosen Pro-Israel karena Intimidasi Staf

1 hari lalu

Universitas Columbia Skors Dosen Pro-Israel karena Intimidasi Staf

Shai Davidai untuk sementara diskors setelah 'berulang kali melecehkan dan mengintimidasi' staf Universitas Columbia.israel

Baca Selengkapnya

CNN: AS Prediksi Israel Serang Iran Sebelum Pilpres 5 November

1 hari lalu

CNN: AS Prediksi Israel Serang Iran Sebelum Pilpres 5 November

Para pejabat AS mengantisipasi Israel mungkin akan membalas sebelum pemilihan presiden 5 November, CNN melaporkan

Baca Selengkapnya

Pengadilan AS Hukum Mantan Menteri Keamanan Meksiko Lebih dari 38 Tahun Penjara

1 hari lalu

Pengadilan AS Hukum Mantan Menteri Keamanan Meksiko Lebih dari 38 Tahun Penjara

Mantan menteri Meksiko Genaro Garcia Luna dijatuhi hukuman di AS atas tuduhan perdagangan narkoba dan membantu Kartel Sinaloa

Baca Selengkapnya

Dokumen Akhir KTT Asia Timur Belum Diadopsi, Rusia Sebut Gara-gara Amerika Serikat

1 hari lalu

Dokumen Akhir KTT Asia Timur Belum Diadopsi, Rusia Sebut Gara-gara Amerika Serikat

Alasan dokumen pernyataan akhir KTT Asia Timur belum dapat diadopsi adalah karena Rusia menyebut ada upaya memasukkan geopolitik ke dokumen itu

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Bahlil Lulus Doktor dari UI dengan Predikat Cumlaude, Profil 3 Calon Wakil Menteri Keuangan Sri Mulyani

1 hari lalu

Terpopuler: Bahlil Lulus Doktor dari UI dengan Predikat Cumlaude, Profil 3 Calon Wakil Menteri Keuangan Sri Mulyani

Menteri SDM Bahlil Lahadalia selesai menjalani Sidang Terbuka Promosi Doktor yang digelar oleh Kajian Stratejik dan Global di UI Depok.

Baca Selengkapnya

Buku Kamala Harris Dituduh Mengandung Plagiarisme

1 hari lalu

Buku Kamala Harris Dituduh Mengandung Plagiarisme

Kamala Harris dituduh melakukan sejumlah plagiarisme untuk buku yang diluncurkan pada 2009 saat dia menjabat sebagai jaksa penuntut.

Baca Selengkapnya

Donald Trump Janjikan Jabatan ke Elon Musk Jika Menang Pilpres

1 hari lalu

Donald Trump Janjikan Jabatan ke Elon Musk Jika Menang Pilpres

Donald Trump memuji Elon Musk sebagai seorang pengusaha hebat dan jago menghemat biaya, yang diyakini Trump bisa memenangkan pemilu untuknya.

Baca Selengkapnya