Israel Pertimbangkan untuk Balas Serangan Iran

Reporter

Tempo.co

Kamis, 3 Oktober 2024 17:00 WIB

Artileri ditembakkan oleh tentara Israel ke Lebanon, di tengah permusuhan lintas batas antara Hizbullah dan Israel, seperti yang terlihat dari Jish, Israel utara. REUTERS/Jim Urquhart

TEMPO.CO, Jakarta - Israel sedang mempertimbangkan melakukan pembalasan besar-besaran melawan Iran karena telah melancarkan serangan misil ke teritorial Israel. Tel Aviv berencana menyerang infrastruktur strategis Iran seperti kilang minyak Iran, gas dan tempat-tempat pengolahan nuklir Iran.

Iran membuat sebuah kesalahan besar malam ini dan harus membayarnya. Siapapun yang menyerang kami, kami akan serang balik,” kata Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu.

Pembalasan itu disampaikan Netanyahu setelah pada Selasa malam, 1 Oktober 2024, Iran menembakkan sekitar 200 unit rudal balistik ke Israel. Diperkirakan pembalasan oleh Netanyahu tidak akan lama lagi mengingat dia telah menggelar rapat dengan sejumlah kepala keamanan Israel di Ibu Kota Tel Aviv pada Kamis, 3 Oktober 2024, untuk membahas permasalahan ini.

Axios mewartakan rapat tersebut berakhir dengan pemahaman Israel akan membalas serangan Iran dengan agresi militer, namun belum dijelaskan secara rinci bagaimana hal itu akan dilakukan sehingga sejumlah opsi masih fleksibel. Pemberitaan Axios menyebutkan serangan Israel itu kemungkinan akan menyerang infrastruktur Iran yang penting dibidang energi seperti kilang pengolahan minyak mentah dan sumur-sumur gas atau serangan langsung ke tempat-tempat pengolahan nuklir Iran

Segala bentuk serangan ke fasilitas pengolahan minyak Iran bisa berdampak besar pada perekonomian Iran, di mana Tehran telah menjadi produsen minyak terbesar ketiga di kalangan anggota Organisation of the Petroleum Exporting Countries’ (OPEC). Bukan hanya itu, Iran juga sangat bergantung pada ekspor energinya.

Akan tetapi, metode apapun yang akan digunakan Israel untuk membalas serangan Iran, akan ada konsekuensi besar Iran akan membalasnya. Sumber di Pemerintah Iran mengatakan pada Axios Tel Aviv sedang ragu apakah Iran akan balik membalas serangan yang dilancarkan Tel Aviv nanti dan Israel pun mempertimbangkan kemana unjung dari sikap saling serang ini, yang bakal menjadi bola liar.

Advertising
Advertising

Sumber: middleeastmonitor.com

Pilihan editor: Israel Serang Jantung Kota Beirut: Ledakan Dahsyat Terdengar, Enam Orang Tewas

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini

Berita terkait

5 Hal tentang Iron Dome Israel

57 menit lalu

5 Hal tentang Iron Dome Israel

Menurut Presiden Iran Masoud Pezeshkian, Iron Dome merupakan sistem pertahanan udara Israel, yang lebih rapuh daripada kaca

Baca Selengkapnya

Retno Marsudi Sebut Israel Ingin Lawan Narasi Kemerdekaan Palestina Lewat Media Sosial

1 jam lalu

Retno Marsudi Sebut Israel Ingin Lawan Narasi Kemerdekaan Palestina Lewat Media Sosial

Retno Marsudi menyebut Israel ingin mengubah narasi perjuangan kemerdekaan Palestina lewat media sosial.

Baca Selengkapnya

Jusuf Kalla Ungkap Tiga Sosok yang Bisa Hentikan Konflik Israel-Palestina, Siapa Mereka?

2 jam lalu

Jusuf Kalla Ungkap Tiga Sosok yang Bisa Hentikan Konflik Israel-Palestina, Siapa Mereka?

Jusuf Kalla menyebut tiga tokoh utama yang bisa menghentikan konflik Israel-Palestina antara lain Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu

Baca Selengkapnya

Menlu Lebanon: Hassan Nasrallah Setujui Gencatan Senjata dengan Israel Sebelum Tewas

2 jam lalu

Menlu Lebanon: Hassan Nasrallah Setujui Gencatan Senjata dengan Israel Sebelum Tewas

Mendiang pemimpin gerakan Lebanon Hizbullah, Hassan Nasrallah, sempat menyetujui gencatan senjata sementara dengan Israel beberapa hari sebelum tewas

Baca Selengkapnya

Begini Dugaan Bom Pager dan Walkie Talkie yang Diorkestrasi Israel di Lebanon

2 jam lalu

Begini Dugaan Bom Pager dan Walkie Talkie yang Diorkestrasi Israel di Lebanon

Di antara yang memicu serangan puluhan rudal hipersonik Iran ke wilayah Israel di awal pekan ini adalah serangan bom di wilayah Lebanon dan Suriah.

Baca Selengkapnya

Israel Tidak Sendirian Tangkal Serangan Iran, Ini Negara-negara yang Membantunya

3 jam lalu

Israel Tidak Sendirian Tangkal Serangan Iran, Ini Negara-negara yang Membantunya

Pada Selasa malam, Iran meluncurkan 181 rudal balistik ke Israel dalam sebuah serangan yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Baca Selengkapnya

UNIFIL Ungkap Militer Israel Ingin Lancarkan Serangan Darat ke Lebanon

3 jam lalu

UNIFIL Ungkap Militer Israel Ingin Lancarkan Serangan Darat ke Lebanon

Militer Israel memberitahu UNIFIL akan rencana Tel Aviv untuk menginvasi wilayah selatan Lebanon lewat jalur darat.

Baca Selengkapnya

Biden Tak Dukung Israel Serang Situs Nuklir Iran

5 jam lalu

Biden Tak Dukung Israel Serang Situs Nuklir Iran

Biden mengatakan tak mendukung serangan Israel terhadap situs nuklir Iran.

Baca Selengkapnya

Serang Israel, Rudal Apa Saja yang Dimiliki Iran?

7 jam lalu

Serang Israel, Rudal Apa Saja yang Dimiliki Iran?

Iran menembakkan sejumlah rudal balistik ke Israel sebagai pembalasan atas kampanye Israel terhadap sekutu Hizbullah Teheran di Lebanon.

Baca Selengkapnya

Diserang Rudal Iran, Pangkalan Jet Tempur F-35 Israel Rusak

8 jam lalu

Diserang Rudal Iran, Pangkalan Jet Tempur F-35 Israel Rusak

Gambar satelit menunjukkan pangkalan udara militer utama Israel rusak akibat serangan rudal Iran

Baca Selengkapnya