8 Negara Tetap Salurkan Dana ke UNRWA untuk Tolong Warga Palestina

Selasa, 12 Maret 2024 06:35 WIB

Foto yang dirilis pada 15 Februari 2024 menunjukkan sebuah lubang besar di pusat kesehatan UNRWA yang hancur akibat serangan Israel, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, di Gaza. UNRWA menyebut bahwa data terbaru menunjukkan 84 persen dari seluruh fasilitas kesehatan di Gaza telah mengalami dampak langsung dari serangan-serangan yang terus berlangsung. UNRWA/Handout via REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Sejak didirikan pada 1949 oleh PBB, UNRWA berhasil menyokong layanan pendidikan, sosial, kesehatan, dan garda terdepan dalam hal kemanusiaan terhadap penduduk Palestina. Negara-negara di dunia pun telah banyak mendistribusikan bantuannya terhadap badan ini.

Sayangnya, mengutip dari laman unwra.org semenjak tuduhan yang menyatakan 12 anggota UNRWA terlibat dalam serangan Hamas ke Israel, sejumlah negara saat ini menangguhkan bantuan tersebut. Meskipun demikian masih terdapat beberapa negara yang diketahui menyuplai bantuan terhadap UNWRA. Negara mana saja?

1. Norwegia

Negara ini diketahui telah lama menjadi donatur organisasi UNRWA yang terus konsisten hingga saat ini. Dikutip dari i24news.tv, terbaru Norwegia menggelontorkan sejumlah 26 juta dolar pada bulan Februari lalu. Norwegia juga turut aktif mengajak negara-negara lainnya ikut membantu UNRWA agar bisa melakukan tugasnya.

2. Uni Emirat Arab

Advertising
Advertising

Melansir dari laman Arab News, UEA telah mengalokasikan dana 5 juta dolar sebagai dukungan terhadap UNRWA. Menlu UEA yakni Syeikh Abdullah bin Zayed Al-Nahyen bahkan telah mengadakan pertemuan dengan koordinator UNRWA. Dalam pertemuan tersebut UEA juga berencana meningkatkan pengiriman bantuan medis terhadap masyarakat Palestina.

3. Belgia

Wakil Perdana Menteri Belgia, Petra De Sutter menyebut negara Belgia akan terus menyuplai bantuan keuangan terhadap UNRWA serta memantau ketat penyelidikan internal PBB atas isu yang menimpa UNRWA baru-baru ini. Diacu dari aa.com.tr, Belgia menyebut UNRWA tidak akan tergantikan dengan badan apa pun dalam membantu Palestina sehingga harus dipastikan keberlanjutannya.

4.Portugal

Menteri Luar Negeri Portugal João Gomes Cravinho pada 2 Februari lalu berujar tegas bahwa negaranya akan terus mendanai UNRWA. Terbaru Portugal kembali mentransfer dana tambahan sebanyak 1 juta euro sebagai bentuk sokongan atas kerja keras UNRWA. Sebelumnya negara ini pada 2023 juga konsisten memberikan dana di akhir tahun.

5. Irlandia

Sebagai negara yang konsisten dalam memberikan sumbangsih dana terhadap UNRWA, Philippe Lazzarini menjanjikan dana 21.5 juta dolar akan segera dikirimkan ke UNRWA yang kini alami krisis bantuan. Dirilis dari Al Jazeera, Irlandia sangat bersimpati atas konflik yang menimpa negara Palestina, sebagai negara yang sempat alami konflik serupa Irlandia juga memiliki sejarah kelam dalam merebut kemerdekaan atas dominasi Inggris waktu itu.

6. Swedia

Meskipun sempat menghentikan bantuan sementara terhadap UNRWA, baru-baru ini Swedia kembali suntikan dana untuk badan organisasi tersebut. Melansir dari The Times of Israel, Swedia telah mencairkan dana awal sebesar 20 juta dolar dari seluruh dana yang dijanjikan yakni 40 juta dolar.

7. Kanada

Masih dari sumber yang sama, Kanada juga mengikuti langkah Swedia untuk kembali mencairkan dana donatur. Diketahui dana sejumlah 19 juta dolar telah dialokasikan untuk menyelamatkan UNRWA dari kekrisisan. Kanada juga akan mengirimkan makanan serta selimut terhadap Palestina melalui jalur udara parasut kargo.

8. Spanyol

Sebelumnya Spanyol sempat janjikan dana 3.5 juta euro untuk UNRWA, nyatanya pada 7 Maret lalu Spanyol bahkan memberikan tambahan sebesar 20 juta euro. Melansir dari Reuters, ini menjadi komitmen bagi Spanyol untuk mendukung hal-hal kemanusiaan yang dilakukan oleh UNRWA.

MELINDA KUSUMA NINGRUM | DEWI ELVIA MUTHIARINY

Pilihan Editor: Staf UNRWA Diminta Israel Buat Laporan Palsu

Berita terkait

Menteri Israel Benny Gantz Ancam Mundur dari Kabinet Perang Netanyahu

47 menit lalu

Menteri Israel Benny Gantz Ancam Mundur dari Kabinet Perang Netanyahu

Kabinet perang Israel diambang perpecahan. Menteri Benny Gantz yang merupakan tokoh oposisi mengancam akan menarik dukungan dari pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Didorong Jadi Sekjen PBB, Pernahkah Presiden Jokowi Hadir dalam Sidang Umum PBB?

4 jam lalu

Didorong Jadi Sekjen PBB, Pernahkah Presiden Jokowi Hadir dalam Sidang Umum PBB?

Hingga tahun terakhir menjabat, Presiden Jokowi tidak pernah hadir secara langsung dalam Sidang Umum PBB.

Baca Selengkapnya

Saat Pengacara Israel Diteriaki Pembohong di Sidang ICJ

4 jam lalu

Saat Pengacara Israel Diteriaki Pembohong di Sidang ICJ

Seorang wanita dikeluarkan dari sidang Mahkamah Internasional atau ICJ saat pejabat Israel menyampaikan pendapatnya.

Baca Selengkapnya

Pejabat AS Terbang ke Arab Saudi Temui Pangeran MBS, Apa yang Dibahas?

6 jam lalu

Pejabat AS Terbang ke Arab Saudi Temui Pangeran MBS, Apa yang Dibahas?

Utusan Joe Biden menemui Pangeran MBS di Arab Saudi untuk membahas sejumlah hal termasuk Palestina.

Baca Selengkapnya

Kabinet Perang Israel Pecah, Netanyahu Tak Bisa Kendalikan Menterinya

9 jam lalu

Kabinet Perang Israel Pecah, Netanyahu Tak Bisa Kendalikan Menterinya

Netanyahu dan sejumlah pejabat Israel berselisih soal pengendalian Gaza setelah perang dengan Hamas selesai.

Baca Selengkapnya

UNRWA: 800.000 Orang Terpaksa Tinggalkan Rafah Sejak Invasi Israel

11 jam lalu

UNRWA: 800.000 Orang Terpaksa Tinggalkan Rafah Sejak Invasi Israel

Hampir separuh dari penduduk Rafah sudah meninggalkan wilayah itu sejak Israel melakukan serangan besar-besaran.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia; Daftar Orang dengan IQ Tertinggi di Dunia dan Israel Temukan 3 Jenazah Sandera

14 jam lalu

Top 3 Dunia; Daftar Orang dengan IQ Tertinggi di Dunia dan Israel Temukan 3 Jenazah Sandera

Top 3 Dunia, pada 18 Mei 2024, diurutan pertama berita tentang daftar orang tercerdas di dunia.

Baca Selengkapnya

Tentara Israel Membunuh Anggota Jihad Islam Palestina dalam Serangan Udara di Jenin

23 jam lalu

Tentara Israel Membunuh Anggota Jihad Islam Palestina dalam Serangan Udara di Jenin

IDF mengkonfirmasi tentara Israel membunuh seorang anggota senior Jihad Islam Palestina (PIJ) di Jenin, Tepi Barat.

Baca Selengkapnya

Giliran Austria Lanjutkan Pendanaan ke UNRWA

1 hari lalu

Giliran Austria Lanjutkan Pendanaan ke UNRWA

Austria mengumumkan akan melanjutkan pendanaan bagi badan bantuan PBB untuk pengungsi Palestina atau UNRWA.

Baca Selengkapnya

PBB Sahkan Resolusi Indonesia soal Penanganan Anak yang Terasosiasi Kelompok Teroris

1 hari lalu

PBB Sahkan Resolusi Indonesia soal Penanganan Anak yang Terasosiasi Kelompok Teroris

PBB melalui UNODC mengesahkan resolusi yang diajukan Indonesia mengenai penanganan anak yang terasosiasi dengan kelompok teroris.

Baca Selengkapnya