Pejabat FBI 'Nyambi', Bocorkan Informasi ke Oligarki Rusia Antek Putin dengan Imbalan Rp3 M

Reporter

Tempo.co

Editor

Yudono Yanuar

Jumat, 15 Desember 2023 10:05 WIB

Charles McGonigal, mantan pejabat FBI yang didakwa bekerja untuk oligarki Rusia Oleg Deripaska, tiba di Pengadilan Federal di New York City, AS, 8 Maret 2023. REUTERS/Brendan McDermid

TEMPO.CO, Jakarta - Mantan pejabat FBI dijatuhi hukuman lebih dari empat tahun penjara karena bekerja untuk Oleg Deripaska, seorang oligarki Rusia di bawah sanksi AS yang oleh jaksa penuntut disebut sebagai “antek” Presiden Vladimir Putin.

Charles McGonigal, yang memimpin divisi kontra intelijen di kantor lapangan FBI di New York dari tahun 2016 hingga pensiun pada 2018, pada Agustus 2023 mengaku bekerja untuk Deripaska, yang sedang mencari informasi negatif tentang saingannya oligarki Rusia Vladimir Potanin, antara musim semi dan musim gugur 2021.

Hakim Distrik AS Jennifer Rearden menjatuhkan hukuman 50 bulan pada sidang di pengadilan federal di Manhattan, Kamis, 14 Desember 2023, setelah McGonigal mengaku bersalah.

Jaksa federal di Manhattan telah menyarankan Rearden menjatuhkan hukuman lima tahun penjara kepada McGonigal, jumlah maksimum yang diperbolehkan untuk satu tuduhan konspirasi yang melanggar sanksi yang dia akui.

“McGonigal menyalahgunakan keterampilan dan pengaruh yang dipercayakan negara kepadanya dengan diam-diam bekerja untuk ancaman yang sebelumnya dia lindungi,” tulis jaksa dalam pengajuan pengadilan pada 7 Desember 2023. "Tidak ada yang tahu lebih baik beratnya kejahatan McGonigal selain McGonigal sendiri."

Pengacara McGonigal mengatakan dia seharusnya dibebaskan dari hukuman penjara, dengan alasan dia telah menerima tanggung jawab dan telah kehilangan pekerjaannya. Mereka juga mengatakan, pekerjaan untuk Deripaska "sejalan" dengan kebijakan luar negeri AS karena berpotensi memberikan sanksi kepada Potanin.

Deripaska, pendiri perusahaan aluminium Rusia Rusal, termasuk di antara dua lusin pengusaha dan pejabat pemerintah Rusia yang dikenakan sanksi oleh Washington pada tahun 2018 sebagai reaksi atas dugaan campur tangan Rusia dalam pemilu AS tahun 2016.

Pengacara Deripaska, yang secara terpisah didakwa menghindari sanksi AS, menolak berkomentar.

Advertising
Advertising

Departemen Keuangan memberikan sanksi kepada Potanin, pemegang saham terbesar produsen logam Nornickel, pada bulan Desember 2022 sebagai bagian dari upaya untuk menekan Moskow atas perangnya di Ukraina.

McGonigal mengaku bersalah atas tuduhan federal di Washington karena menyembunyikan pembayaran tunai sebesar $225.000 atau hampir Rp3,5 miliar dari mantan perwira intelijen Albania. Dia dijadwalkan akan dijatuhi hukuman atas tuduhan tersebut pada 16 Februari 2024.

REUTERS

Pilihan Editor Warga Gaza Menyaksikan Kehancuran: 'Ke Mana Kami Pergi Sekarang?'

Berita terkait

Rusia Rebut 5 Desa di Kharkiv dari Ukraina Lewat Pertempuran Sengit

9 jam lalu

Rusia Rebut 5 Desa di Kharkiv dari Ukraina Lewat Pertempuran Sengit

Rusia merebut lima desa dari Ukraina di wilayah Kharkiv. Rusia melakukan serangan besar-besaran di akhir pekan lalu.

Baca Selengkapnya

Plus Minus KTT Perdamaian Ukraina di Swiss

1 hari lalu

Plus Minus KTT Perdamaian Ukraina di Swiss

Rusia tidak diundang ke pertemuan tanggal 15-16 Juni 2024 dalam KTT Perdamaian Ukraina di Lucerne, Swiss.

Baca Selengkapnya

Profil Mikhail Mishutin, Perdana Menteri Rusia yang Dipinang Lagi oleh Putin

2 hari lalu

Profil Mikhail Mishutin, Perdana Menteri Rusia yang Dipinang Lagi oleh Putin

Putin mengusulkan nama Mikhail Mishutin untuk kembali menjabat sebagai perdana menteri.

Baca Selengkapnya

Warga Negara Rusia Disarankan Tak Melancong ke Meksiko

2 hari lalu

Warga Negara Rusia Disarankan Tak Melancong ke Meksiko

Warga negara Rusia agar mempertimbangkan rencana melancong ke Meksiko setelah otoritas di sana menolak lebih banyak pelancong Rusia

Baca Selengkapnya

Profil Kremlin Moskow Tempat Vladimir Putin Dilantik sebagai Presiden Rusia Periode Kelima

2 hari lalu

Profil Kremlin Moskow Tempat Vladimir Putin Dilantik sebagai Presiden Rusia Periode Kelima

Vladimir Putin dilantik sebagai Presiden Rusia periode kelima dalam upacara di Kremlin, Moscow pada Selasa, 7 Mei 2024. Ini profil Istana Kremlin.

Baca Selengkapnya

Rusia Ancam Prancis Akan Buru Tentaranya Jika Dikirim ke Ukraina

3 hari lalu

Rusia Ancam Prancis Akan Buru Tentaranya Jika Dikirim ke Ukraina

Rusia menemukan banyak warga negara Prancis yang tewas di Ukraina.

Baca Selengkapnya

Ukraina Gagalkan Rencana Pembunuhan Presiden Volodymyr Zelensky

4 hari lalu

Ukraina Gagalkan Rencana Pembunuhan Presiden Volodymyr Zelensky

Dinas Keamanan Ukraina mengatakan mereka menggagalkan rencana Rusia untuk membunuh Presiden Volodymyr Zelensky.

Baca Selengkapnya

Ukraina Temukan Puing Rudal Balistik Korea Utara di antara Bukti Serangan Rusia

5 hari lalu

Ukraina Temukan Puing Rudal Balistik Korea Utara di antara Bukti Serangan Rusia

Jaksa penuntut negara Ukraina memeriksa puing-puing dari 21 dari sekitar 50 rudal balistik Korea Utara yang diluncurkan oleh Rusia.

Baca Selengkapnya

Vladimir Putin Kembali Dilantik sebagai Presiden Rusia untuk Periode Kelima

5 hari lalu

Vladimir Putin Kembali Dilantik sebagai Presiden Rusia untuk Periode Kelima

Vladimir Putin kembali menjabat sebagai presiden Rusia untuk periode kelima selama enam tahun ke depan. Bakal mengalahkan rekor Stalin.

Baca Selengkapnya

Pelantikan Putin sebagai Presiden Rusia, Ini Respons dari AS dan Negara-negara Eropa

5 hari lalu

Pelantikan Putin sebagai Presiden Rusia, Ini Respons dari AS dan Negara-negara Eropa

Vladimir Putin diambil sumpahnya untuk masa jabatan kelima sebagai presiden Rusia dalam sebuah upacara di Kremlin, Selasa.

Baca Selengkapnya