Covid-19 di China Naik Lagi, Beijing Kembali Tutup Sekolah

Reporter

Tempo.co

Senin, 21 November 2022 14:50 WIB

Pengunjung yang mengenakan masker berbaris untuk memasuki taman hiburan Shanghai Disneyland yang dibuka kembali setelah ditutup karena wabah penyakit virus corona (COVID-19), di Shanghai Disney Resort di Shanghai, China, 11 Mei 2020. REUTERS/Aly Song

TEMPO.CO, Jakarta - Sejumlah siswa sekolah di beberapa distrik Beijing kembali belajar daring dari rumah pada Senin, 21 November 2022. Sekolah kembali di tutup di sejumlah wilayah setelah kasus Covid-19 terus naik.

Baca: Cina Laporkan Kematian Covid-19 Pertama dalam 6 Bulan, Pria Berusia 87 Tahun

China sedang berjuang melawan meledaknya kasus Covid-19 yang merambat dari Zhengzhou di provinsi Henan tengah hingga Chongqing di barat daya. Pada hari Minggu, 20 November 2022, terdapat 26.824 kasus lokal baru, mendekati puncak April.

Dua kasus kematian juga tercatat akibat Covid-19 pada Sabtu, yang pertama sejak akhir Mei. Guangzhou, kota selatan berpenduduk hampir 19 juta orang, menutup distrik Baiyun yang paling padat penduduknya selama lima hari. Kota itu juga menangguhkan layanan makan malam dan menutup klub malam serta teater di Tianhe, rumah bagi kawasan bisnis utama kota.

Pasar saham Asia dan harga minyak tergelincir pada hari Senin karena investor resah tentang kejatuhan ekonomi China akibat Covid-19. Beberapa kota di China mulai menghentikan pengujian rutin Covid-19 di komunitas pada pekan lalu. Kota utara Shijiazhuang, dipekrirakan akan merelaksasi kebijakan namun memicu kekhawatiran sebagian warga setempat.

Spekulasi itu tak terbukti. Pada Minggu malam, Shijiazhuang mengumumkan akan melakukan pengujian massal di enam dari delapan distriknya selama lima hari ke depan setelah kasus lokal harian baru mencapai 641. Shijiazhuang juga mendorong penduduk untuk berbelanja online dan memerintahkan beberapa sekolah menangguhkan pengajaran tatap muka.

Ibu kota Beijing melaporkan 962 infeksi baru, naik dari 621 sehari sebelumnya. Distrik Chaoyang yang luas, rumah bagi 3,5 juta orang, mendesak warga untuk tinggal di rumah. Murid-murid kembali bersekolah online. Beberapa sekolah di Haidian, Dongcheng dan Xicheng juga menghentikan pengajaran tatap muka.

Simak: Sakit Tenggorokan, Gejala Covid-19 pada yang Sudah Divaksin

Advertising
Advertising

REUTERS

Berita terkait

Jerman Minta Cina Bantu Negara-Negara Miskin yang Terjebak Utang

41 menit lalu

Jerman Minta Cina Bantu Negara-Negara Miskin yang Terjebak Utang

Kanselir Jerman Olaf Scholz meminta Cina memainkan peran lebih besar dalam membantu negara-negara miskin yang terjebak utang.

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Jumah Penduduk Terbanyak di Dunia

1 hari lalu

10 Negara dengan Jumah Penduduk Terbanyak di Dunia

Dilansir dari World Population by Country, ada 10 negara dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia. Indonesia termasuk ke dalam 5 besar.

Baca Selengkapnya

Kunci Tim Bulu Tangkis China Raih Gelar Piala Uber 2024, Titel Ke-16 Sepanjang Sejarah

1 hari lalu

Kunci Tim Bulu Tangkis China Raih Gelar Piala Uber 2024, Titel Ke-16 Sepanjang Sejarah

China meraih gelar ke-16 Piala Uber setelah mengalahkan tim putri bulu tangkis Indonesia dengan skor telak 3-0. Mengatasi tekanan adalah kunci.

Baca Selengkapnya

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

2 hari lalu

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

Pada 2021 lalu European Medicines Agency (EMA) telah mengungkap efek samping dari vaksinasi AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

4 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

4 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

4 hari lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

5 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

5 hari lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

Berapa Jumlah Penduduk Bumi Saat Ini? Berikut Penjelasannya

8 hari lalu

Berapa Jumlah Penduduk Bumi Saat Ini? Berikut Penjelasannya

Berapa jumlah penduduk bumi saat ini? Hingga tahun 2024, penduduk bumi mencapai hampir 10 miliar. Berikut ini daftar negara dengan populasi terbanyak.

Baca Selengkapnya