KBRI Beirut Gelar Acara Wisuda Mahasiswa Indonesia

Reporter

Tempo.co

Senin, 10 Oktober 2022 10:00 WIB

KBRI Beirut menfasilitasi acara wisuda kelulusan mahasiswa Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI) Lebanon pada Minggu (09/10) pukul 10.00. Sumber: dokumen KBRI Beirut

KBRI Beirut menfasilitasi kegiatan wisuda kelulusan mahasiswa anggota Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI) Lebanon pada Minggu (09/10) pukul 10.00 setempat. Wisuda Haflah Al-Takrim diadakan di aula KBRI Beirut yang dihadiri sejumlah mahasiswa Indonesia perwakilan WNI serta Keluarga Besar KBRI Beirut.

Sebanyak 14 wisudawan-wisudawati menjalani acara wisuda di aula KBRI Beirut. Mereka merupakan lulusan dari tiga Universitas ternama di Lebanon yaitu Beirut Islamic University, Darul Fatwa Lebanon, Daawa University College (Kulliyatud Da’wah Al-Jami’iyyah) dan University of Tripoli.

KBRI Beirut dalam keterangan menjelaskan acara wisuda ini digelar KBRI sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan kepada mahasiswa Indonesia, khususnya para wisudawan yang baru lulus pada tahun 2022. Acara ini juga hasil kerjasama PPI Lebanon.

Advertising
Advertising

Duta Besar RI untuk Lebanon, Hajriyanto Y. Thohari mengatakan acara seperti ini perlu dijadikan agenda tahunan KBRI, yang bekerja sama dengan PPI Lebanon agar menambah motivasi bagi mahasiswa yang masih dalam proses penyelesaian kuliahnya.

Baca juga: Penjelasan Hotel soal Mahasiswa UGM yang Jatuh dari Lantai 11

KBRI Beirut menfasilitasi acara wisuda kelulusan mahasiswa Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI) Lebanon pada Minggu (09/10) pukul 10.00. Sumber: dokumen KBRI Beirut

Duta Besar Hajriyanto terus memotivasi para wisudawan agar tidak berhenti belajar sampai di sini saja. Sebab wisuda sarjana ini, sejatinya merupakan awal dari petualangan keilmuan berikutnya. Duta Besar Hajriyanto juga berharap para mahasiswa dapat melanjutkan pendidikan tinggi pasca-sarjana di Lebanon.

“Saya bersyukur dengan para lulusan Lebanon, yang tahun ini telah diikuti oleh wisudawan perempuan pertama di Perguruan Tinggi Lebanon. Selamat” Jelas Duta Besar Hajriyanto.

Kegiatan tersebut lalu ditutup dengan pemberian piagam penghargaan dari Duta Besar Hajriyanto kepada setiap wisudawan yang berhasil menyelesaikan pendidikan di berbagai Universitas di Lebanon. Kepala Fungsi Pensosbud KBRI Lebanon, Eddy Mulya menjelaskan kegiatan ini merupakan bentuk pembinaan KBRI kepada kalangan WNI khususnya para pelajar dan mahasiswa.

Mahasiswa Indonesia tersebar di berbagai daerah dan perguruan Tinggi di Lebanon. Semuanya masuk dalam anggota organisasi PPI Lebanon. Sejak PPI Lebanon berdiri, KBRI senantiasa bekerja sama dengan PPI Lebanon untuk mengharumkan nama bangsa.

Baca juga: Salah Sasaran, WNI Tewas Diberondong Seratus Peluru di Texas

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

13 jam lalu

Brown Jadi Universitas AS Pertama yang Pertimbangkan Divestasi dari Israel

Pengunjuk rasa pro-Palestina dan anti-Israel membersihkan perkemahan di kampus setelah mencapai kesepakatan dengan administrasi universitas Brown.

Baca Selengkapnya

Duta Besar Achmad Ubaedillah Menjenguk WNI yang Ditahan di Penjara Brunei Darussalam

21 jam lalu

Duta Besar Achmad Ubaedillah Menjenguk WNI yang Ditahan di Penjara Brunei Darussalam

Duta Besar Achmad Ubaedillah mengunjungi tiga penjara di Maraburong dan Jerudong pada 30 April 2024. Di sana, dia menemui para tahanan WNI.

Baca Selengkapnya

Aksi Mahasiswa Pro-Palestina di Amerika, Columbia University Lockdown Kampus

1 hari lalu

Aksi Mahasiswa Pro-Palestina di Amerika, Columbia University Lockdown Kampus

Mahasiswa pindah dari tenda dan duduki Hamilton Hall. Kampus mulai menskors sebagian pengunjuk rasa pro Palestina dan mengancam memecat yang lain.

Baca Selengkapnya

Universitas Columbia Ancam Keluarkan Mahasiswa Demonstran Pro-Palestina

1 hari lalu

Universitas Columbia Ancam Keluarkan Mahasiswa Demonstran Pro-Palestina

Universitas Columbia mengancam akan mengeluarkan mahasiswa pro-Palestina yang menduduki gedung administrasi Hamilton Hall.

Baca Selengkapnya

HAM PBB Prihatin Penangkapan Mahasiswa Pro-Palestina

1 hari lalu

HAM PBB Prihatin Penangkapan Mahasiswa Pro-Palestina

Komisaris Tinggi HAM PBB prihatin atas tindakan hukum membubarkan aksi pro-Palestina di sejumlah universitas di Amerika Serikat

Baca Selengkapnya

2 WNI Dapat Penghargaan Bintang Jasa Musim Semi 2024 dari Jepang

2 hari lalu

2 WNI Dapat Penghargaan Bintang Jasa Musim Semi 2024 dari Jepang

2 WNI mendapat penganugerahan bintang jasa musim semi 2024 karena jasa-jasa mereka dalam memperkokoh hubungan Jepang dan Indonesia

Baca Selengkapnya

Lulus Magister Administrasi Bisnis ITB, Influencer Dokter Tirta Raih Predikat Cumlaude

2 hari lalu

Lulus Magister Administrasi Bisnis ITB, Influencer Dokter Tirta Raih Predikat Cumlaude

Bersama lulusan lain, dokter Tirta menghadiri Sidang Terbuka Wisuda Kedua ITB Tahun Akademik 2023/2024 di Gedung Sabuga, ITB.

Baca Selengkapnya

6 Kampus Bersejarah Lokasi Demo Bela Palestina di Amerika

2 hari lalu

6 Kampus Bersejarah Lokasi Demo Bela Palestina di Amerika

Demo bela Palestina terjadi di sejumlah kampus Amerika. Polisi negara sekutu Israel itu bertindak represif.

Baca Selengkapnya

Ernest Regia Mahasiswa Indonesia Raih Juara 1 Olimpiade Sains di Kazakhstan

3 hari lalu

Ernest Regia Mahasiswa Indonesia Raih Juara 1 Olimpiade Sains di Kazakhstan

Ernest Regia meraih juara 1 Olimpiade Sains Mahasiswa Republik ke-16 di Universitas Buketov, Karaganda, Kazakhstan pada 25 April 2024.

Baca Selengkapnya

Lebanon akan Menerima Yurisdiksi ICC atas Kejahatan Perang Israel di Wilayahnya

4 hari lalu

Lebanon akan Menerima Yurisdiksi ICC atas Kejahatan Perang Israel di Wilayahnya

Lebanon akan menerima yurisdiksi Pengadilan Kriminal Internasional (ICC) untuk mengadili kejahatan perang Israel di wilayahnya sejak Oktober lalu.

Baca Selengkapnya