Skandal Pelecehan Anak, Jerman Selidiki Mantan Paus Benediktus XVI

Reporter

Tempo.co

Kamis, 20 Januari 2022 12:27 WIB

Paus Emeritus Benediktus XVI di Bandara Munich sebelum keberangkatannya ke Roma, 22 Juni 2020. [Sven Hoppe / Pool melalui REUTERS]

TEMPO.CO, Jakarta -Sebuah laporan kasus pelecehan seks anak di Gereja Katolik akan diterbitkan pada Kamis 20 Januari 2022 di Jerman. Salah satu tokoh yang menjadi sorotan adalah dengan mantan Paus Benediktus XVI.

Seperti dilansir Channel NewsAsia, laporan firma hukum Westpfahl Spilker Wastl (WSW) akan menganalisis bagaimana kasus pelecehan ditangani oleh Keuskupan Agung Munich dan Freising antara 1945 dan 2019.

Keuskupan Agung Munich, yang menugaskan laporan tersebut, mengatakan akan memeriksa "apakah mereka yang bertanggung jawab mematuhi persyaratan hukum dan bertindak tepat dalam menangani kasus yang dicurigai dan terduga pelaku.”

Mantan Paus Benediktus - yang lahir dengan nama Josef Ratzinger - merupakan Uskup Agung Munich dari 1977 hingga 1982.

Dalam perideo tersebut, seorang pastor predator anak bernama Peter Hullermann dipindahkan ke Munich dari Essen di Jerman Barat. Ia kemudian dituduh melecehkan seorang anak laki-laki berusia 11 tahun. Hullermann ditugaskan kembali untuk tugas-tugas pastoral meski Gereja mengetahui kasusnya.

Advertising
Advertising

Pada 1986 saat Ratzinger dipindahkan ke Vatikan, Hullermann dihukum karena melecehkan lebih banyak anak dan diberi hukuman penjara yang ditangguhkan.

Bahkan setelah divonis, Hullerman terus bekerja dengan anak-anak selama bertahun-tahun. Kasusnya dianggap sebagai contoh dari kesalahan penanganan pelecehan oleh Gereja.

Namun, Benediktus membantah mengetahui tentang sejarah pastor itu. Mantan Paus itu telah memberikan pernyataan setebal 82 halaman sebagai tanggapan atas pertanyaan dari WSW, menurut laporan media Jerman.

Paus emeritus "sangat memperhatikan nasib para korban pelecehan" dan sepenuhnya "mendukung publikasi laporan Munich", juru bicaranya Georg Gaenswein mengatakan kepada harian Bild.

Benediktus pada 2013 menjadi paus pertama yang mengundurkan diri dari peran tersebut dalam 600 tahun. Pria yang kini berusia 94 tahun itu sekarang menjalani kehidupan terpencil di bekas biara di dalam pekarangan Vatikan.

Gereja Katolik Jerman diguncang serangkaian laporan yang mengungkap pelecehan terhadap anak-anak oleh pastor dalam beberapa tahun terakhir.

Sebuah studi yang dilakukan oleh Konferensi Waligereja Jerman pada 2018 menyimpulkan bahwa 1.670 pastor di negara itu telah melakukan beberapa bentuk serangan seksual terhadap 3.677 anak di bawah umur antara 1946 dan 2014.

Baca juga: Gereja Katholik Jerman Sebut 3.766 Kasus Pelecehan Seksual Anak

SUMBER: CHANNEL NEWSASIA

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Profil Marco Reus yang akan Hengkang dari Borussia Dortmund

3 jam lalu

Profil Marco Reus yang akan Hengkang dari Borussia Dortmund

Borussia Dortmund mengumumkan, Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer

Baca Selengkapnya

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

21 jam lalu

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

Anak panglima militer dan pemimpin de facto Sudan meninggal di rumah sakit setelah kecelakaan lalu lintas di Turki.

Baca Selengkapnya

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

1 hari lalu

Mengapa Bayi Harus Diimunisasi?

Bayi harus menjalani imunisasi karena beberapa alasan tertentu yang akan dibahas dalam artikel ini.

Baca Selengkapnya

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

1 hari lalu

10.000 Warga Palestina Hilang di Gaza, 210 Hari Sejak Serangan Israel Dimulai

Sejauh ini, 30 anak telah meninggal karena kelaparan dan kehausan di Gaza akibat blokade total bantuan kemanusiaan oleh Israel

Baca Selengkapnya

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

1 hari lalu

6 Bahaya Bayi yang Tidak Diimunisasi

Bayi penting untuk melakukan imunisasi secara rutin agar terhindar dari bahaya kesehatan mendatang. Lantas, apa saja bahaya bagi bayi yang tidak melakukan imunisasi?

Baca Selengkapnya

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

2 hari lalu

Saran Psikolog agar Anak Berkembang di Bidang Seni

Orang tua perlu memberikan kesempatan kepada anak untuk bereksplorasi di berbagai bidang, baik seni maupun bidang lain.

Baca Selengkapnya

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

3 hari lalu

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

Deputi Otorita IKN Agung Wicaksono menyatakan beberapa perusahaan dari Malaysia dan Jerman telah menyatakan minatnya untuk berinvestasi di IKN.

Baca Selengkapnya

Ujung Perang Dunia II Eropa: Eva Braun, Istri Adolf Hitler yang Tewas Sehari Setelah Pernikahan

3 hari lalu

Ujung Perang Dunia II Eropa: Eva Braun, Istri Adolf Hitler yang Tewas Sehari Setelah Pernikahan

Bernama lengkap Eva Anna Paula Braun, Braun adalah simpanan yang lalu menjadi istri Adolf Hitler, pemimpin Nazi Jerman di Perang Dunia II.

Baca Selengkapnya

Perang Dunia II: Kilas Balik Kematian Adolf Hitler 79 Tahun Silam

4 hari lalu

Perang Dunia II: Kilas Balik Kematian Adolf Hitler 79 Tahun Silam

Setelah kematian Adolf Hitler, Ibukota Jerman, Berlin, jatuh ke tangan Sekutu pada 7 Mei 1945. Itu menandai akhir dari Perang Dunia II di Eropa.

Baca Selengkapnya

Rebutan Lahan Parkir Gereja, Jari Juru Parkir Digigit hingga Putus

4 hari lalu

Rebutan Lahan Parkir Gereja, Jari Juru Parkir Digigit hingga Putus

Iwan Masito, seorang juru parkir dibekuk unit Reskrim Polsek Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan.

Baca Selengkapnya