Kebijakan Wajib Suntik Vaksin Virus Corona di Kenya Jadi Kontroversi

Reporter

Tempo.co

Rabu, 24 November 2021 20:00 WIB

Anak-anak bermain di depan grafiti hasil karya kelompok pemuda Mathare Roots sebagai kampanye atas cara memutus wabah Virus Corona di perkampungan kumuh Lembah Mathare, di Nairobi, Kenya, 19 April 2020. REUTERS/Thomas Mukoya

TEMPO.CO, Jakarta - Kebijakan Pemerintah Kenya yang mewajibkan warganya memperlihatkan bukti sudah suntik vaksin virus corona setiap mengakses fasilitas umum, telah menuai kontroversi. Kebijakan ini dipuji oleh sejumlah pelaku bisnis, namun dikritik oleh warga Kenya karena angka rata-rata imunisasi vaksin Covid-19 di negara itu masih rendah.

Kebijakan ini berlaku mulai 21 Desember 2021. Namun mereka yang mengkritik target ini sangat tidak realistis karena baru 8,8 persen warga negara Kenya yang mendapat suntik dua dosis vaksin virus corona sejauh ini.

Martha Apisa (12) dan Stacy Ayuma (8) berpose usai rambutnya dikepang berbentuk Virus Corona, sebagai pernyataan gaya menentang penyebaran wabah Virus Corona di Mama Brayo Beauty Salon di desa Kambi-Muru, daerah kumuh Kibera di Nairobi, Kenya, 29 April 2020. REUTERS/Thomas Mukoya

Menteri Kesehatan Kenya Mutahi Kagwe mengumumkan aturan ini pada Minggu, 21 November 2021. Warga Kenya yang ingin menggunakan fasilitas umum seperti tranportasi umum, warga yang ingin masuk sekolah, imigrasi, ingin ke hotel, bar, restoran, taman nasional dan cagar alam serta kantor negara, harus memperlihatkan sertifikat sudah suntik vaksin virus corona.

Advertising
Advertising

Kagwe mengatakan pihaknya akan memulai kampanye imunisasi massal vaksin virus corona pada Jumat, 26 November 2021. Kebijakan Pemerintah Kenya ini telah membuat opini publik terbelah.

Sejumlah politikus dan warga negara Kenya ada yang berpandangan suntik vaksin virus corona adalah pilihan pribadi. Namun ada pula yang menilai ini demi melindungi masyarakat.

Carol Kariuki, CEO Kenya Private Sector Alliance (KEPSA), mendorong masyarakat Kenya agar mau disuntik vaksin virus corona. Sebab ini bukan hanya bagus untuk keberlangsungan bisnis dan ekonomi, namun juga melindungi orang lain.

Baca juga: Pelajar dan Pekerja Asing Boleh Masuk Australia

Sumber: Reuters

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Kenali Gejala Imunodefisiensi yang Mengganggu Kesehatan Anak

1 hari lalu

Kenali Gejala Imunodefisiensi yang Mengganggu Kesehatan Anak

Masyarakat diminta mewaspadai imunodefisiensi pada anak bila ditemui gejala berikut. Simak penjelasan pakar kesehatan anak.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

1 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

2 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

3 hari lalu

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

6 hari lalu

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.

Baca Selengkapnya

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

10 hari lalu

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa

Baca Selengkapnya

KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

10 hari lalu

KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

"Terbukti secara sah dan meyakinkan," kata jaksa KPK di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat saat membacakan surat tuntutan pada Kamis, 18 April 2024.

Baca Selengkapnya

Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

16 hari lalu

Pesan PB IDI agar Masyarakat Tetap Sehat saat Liburan dan Mudik di Musim Pancaroba

Selain musim libur panjang Idul Fitri, April juga tengah musim pancaroba dan dapat menjadi ancaman bagi kesehatan. Berikut pesan PB IDI.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

18 hari lalu

Terpopuler: Menhub Budi Karya Usulkan WFH di Selasa dan Rabu, Sri Mulyani Sebut Idul Fitri Tahun Ini Sangat Istimewa

Menhub Budi Karya Sumadi mengusulkan work from home atau WFH untuk mengantisipasi kepadatan lalu lintas saat puncak arus balik Lebaran.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: H-4 Lebaran Penumpang di 20 Bandara AP II Melonjak 15 Persen, Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19

21 hari lalu

Terpopuler: H-4 Lebaran Penumpang di 20 Bandara AP II Melonjak 15 Persen, Kronologi Indofarma Terpukul Melandainya Covid-19

AP II mencatat jumlah penumpang pesawat angkutan Lebaran 2024 di 20 bandara yang dikelola perusahaan meningkat sekitar 15 persen.

Baca Selengkapnya