Pimpin Uni Eropa Tahun Depan, Prancis Akan Kampanyekan Penghapusan Hukuman Mati

Reporter

Tempo.co

Minggu, 10 Oktober 2021 07:00 WIB

Presiden Prancis Emmanuel Macron menghadiri sesi pleno di New Africa-France 2021 Summit di Montpellier, Prancis, 8 Oktober 2021. [REUTERS/Sarah Meyssonnier]

TEMPO.CO, Jakarta - Prancis akan meluncurkan kampanye untuk penghapusan hukuman mati di seluruh dunia sebagai bagian dari kepresidenan Uni Eropa yang akan datang, Presiden Emmanuel Macron mengatakan pada Sabtu.

Sebuah konferensi akan diadakan di Paris untuk mengumpulkan kelompok masyarakat sipil dari negara-negara di mana hukuman mati digunakan atau ditangguhkan, kata Macron dalam pidato untuk menandai peringatan 40 tahun penghapusan hukuman oleh Prancis, dikutip dari Reuters, 9 Oktober 2021.

Prancis, yang akan memegang jabatan presiden bergilir Dewan Uni Eropa pada paruh pertama tahun 2022, juga akan bekerja dengan negara-negara anggota lainnya menuju resolusi Perserikatan Bangsa-Bangsa yang mengharuskan negara-negara untuk melaporkan setiap tahun jumlah hukuman mati yang diberikan dan eksekusi yang dilakukan, katanya.

Macron berbicara bersama Robert Badinter, menteri kehakiman mendiang Presiden Francois Mitterrand yang mengarahkan penghapusan hukuman mati melalui parlemen Prancis pada 1981.

Prancis adalah negara ke-35 di dunia yang melarang hukuman mati. Penghapusan lebih lanjut dan moratorium sejak saat itu berarti bahwa sebagian besar negara tidak lagi menggunakan hukuman tersebut, meskipun beberapa negara besar termasuk Cina, Iran dan Amerika Serikat masih mempertahankannya.

Advertising
Advertising

Di Prancis, publik tetap terbagi tajam dalam masalah ini, menurut jajak pendapat, dan komentator sayap kanan Eric Zemmour yang telah masuk ke dalam pertarungan untuk pemilihan presiden tahun depan mengatakan dia mendukung hukuman mati pada prinsipnya.

Baca juga: Negara-negara yang Menerapkan Hukuman Mati Bagi Koruptor

REUTERS

Berita terkait

Emmanuel Macron Mengutuk Unjuk Rasa Mahasiswa Pro-Palestian yang Menutup Paksa Gerbang Kampus

4 jam lalu

Emmanuel Macron Mengutuk Unjuk Rasa Mahasiswa Pro-Palestian yang Menutup Paksa Gerbang Kampus

Emmanuel Macron mengutuk blokade oleh demonstran pro-Palesitna yang menutup pintu-pintu gerbang masuk ke universitas.

Baca Selengkapnya

Legendaris! Nama Beyonce akan Masuk ke dalam Kamus Prancis Larousse

3 hari lalu

Legendaris! Nama Beyonce akan Masuk ke dalam Kamus Prancis Larousse

Nama Beyonce akan masuk ke dalam Kamus Prancis Le Petit Larousse edisi terbaru tahun ini dengan definisi sebagai penyanyi R&B dan pop Amerika.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

3 hari lalu

Terkini: Jokowi Dorong Penghiliran Industri Jagung, Uni Eropa Jajaki Peluang Investasi IKN

Terkini: Presiden Jokowi dorong penghiliran industri jagung, Uni Eropa jajaki peluang investasi di IKN.

Baca Selengkapnya

Delegasi Uni Eropa Kunjungi IKN untuk Jajaki Peluang Investasi

3 hari lalu

Delegasi Uni Eropa Kunjungi IKN untuk Jajaki Peluang Investasi

Delegasi Uni Eropa mengunjungi Ibu Kota Nusantara (IKN) untuk penjajakan peluang investasi.

Baca Selengkapnya

Universitas Sciences Po Prancis Tolak Tuntutan Mahasiswa untuk Putus Hubungan dengan Israel

3 hari lalu

Universitas Sciences Po Prancis Tolak Tuntutan Mahasiswa untuk Putus Hubungan dengan Israel

Universitas Sciences Po di Paris menolak tuntutan mahasiswa untuk memutus hubungan dengan universitas-universitas Israel.

Baca Selengkapnya

Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

3 hari lalu

Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

JPU akan banding setelah majelis hakim menjatuhkan vonis seumur hidup terhadap Altaf terdakwa pembunuhan mahasiswa UI Muhammad Naufal Zidan.

Baca Selengkapnya

Champs-Elysees di Paris Bakal Disulap jadi Tempat Piknik Raksasa, Diikuti 4.000 Orang

4 hari lalu

Champs-Elysees di Paris Bakal Disulap jadi Tempat Piknik Raksasa, Diikuti 4.000 Orang

Setiap peserta akan diberikan keranjang piknik gratis yang dikemas sampai penuh oleh sejumlah pemilik restoran ikonik di jalanan Kota Paris itu.

Baca Selengkapnya

Uni Eropa Cemas TikTok Lakukan Pelanggaran

5 hari lalu

Uni Eropa Cemas TikTok Lakukan Pelanggaran

Ursula von der Leyen mengakui TikTok telah menimbulkan ancaman, namun dia tidak menjelaskan lebih detail.

Baca Selengkapnya

Negara Bagian AS Bolehkan Guru Pegang Senjata Api, Bagaimana Aturan Soal Senpi di Indonesia?

6 hari lalu

Negara Bagian AS Bolehkan Guru Pegang Senjata Api, Bagaimana Aturan Soal Senpi di Indonesia?

Tingginya angka kepemilikan senjata api di AS sudah sampai di level yang mengkhawatirkan. Bagaimana kondisi di Indonesia?

Baca Selengkapnya

Invasi Rusia di Ukraina Dorong Kemungkinan Ekspansi Uni Eropa

6 hari lalu

Invasi Rusia di Ukraina Dorong Kemungkinan Ekspansi Uni Eropa

Presiden Dewan Eropa mengatakan invasi Rusia ke Ukraina akan memberi dorongan bagi upaya Uni Eropa untuk menerima lebih banyak anggota.

Baca Selengkapnya