Paus Fransiskus Memohon Orang-orang Bersedia Divaksin Demi Kebaikan Bersama

Reporter

Tempo.co

Rabu, 18 Agustus 2021 23:00 WIB

Paus Fransiskus mengadakan audiensi umum mingguan di Audience Hall Paulus VI di Vatikan, 11 Agustus 2021. [REUTERS/Guglielmo Mangiapane/File Photo]

TEMPO.CO, Jakarta - Paus Fransiskus pada Rabu memohon orang-orang untuk divaksin, dengan mengatakan vaksin Covid-19 dapat mengakhiri pandemi virus corona dan perlu dilakukan oleh semua orang.

"Berkat rahmat Tuhan dan atas upaya banyak orang, kami sekarang memiliki vaksin untuk melindungi kami dari Covid-19," kata Sri Paus dalam pesan video yang dibuat atas nama kelompok nirlaba AS Ad Council dan koalisi kesehatan masyarakat COVID Collaborative, dikutip dari Reuters, 18 Agustus 2021.

"Mereka memberi kita harapan untuk mengakhiri pandemi, tetapi hanya jika mereka tersedia untuk semua dan jika kita bekerja sama," ujarnya.

Vaksin Covid-19 tersedia secara luas di negara-negara yang sebagian besar lebih kaya, tetapi ketidakpercayaan dan keragu-raguan atas suntikan yang baru dikembangkan menimbulkan keengganan untuk divaksin, membuat mereka sangat rentan saat varian Delta menyebar.

Sebaliknya, negara-negara miskin masih tidak memiliki akses ke pasokan vaksin Covid-19 skala besar.

Advertising
Advertising

Paus Fransiskus memberkati para hadirin setelah merayakan Misa Paskah di Basilika Santo Petrus di Vatikan 4 April 2021. Dalam pesan Paskahnya Paus Fransiskus meminta mempercepat distribusi vaksin COVID-19, terutama kepada orang miskin di dunia. Filippo Monteforte/Pool via REUTERS

Pakar medis telah memperingatkan bahwa varian yang lebih berbahaya dapat berkembang jika virus dibiarkan beredar di kumpulan besar orang yang tidak divaksinasi.

Paus Fransiskus sendiri sudah divaksinasi pada bulan Maret, dengan mengatakan pada saat itu bahwa itu adalah kewajiban etis.

"Vaksinasi adalah cara sederhana namun mendalam untuk mempromosikan kebaikan bersama dan saling peduli, terutama yang paling rentan. Saya berdoa kepada Tuhan agar setiap orang dapat menyumbangkan sebutir pasir mereka sendiri, gerakan kecil cinta mereka sendiri," kata Paus Fransiskus.

Baca juga: Paus Fransiskus Serukan Perdamaian di Afganistan

REUTERS

Berita terkait

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

3 jam lalu

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

Pada 2021 lalu European Medicines Agency (EMA) telah mengungkap efek samping dari vaksinasi AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

1 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Respons Isu Efek Langka Vaksin AstraZeneca, Budi Gunadi: Benefitnya Jauh Lebih Besar

2 hari lalu

Respons Isu Efek Langka Vaksin AstraZeneca, Budi Gunadi: Benefitnya Jauh Lebih Besar

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin buka suara soal efek samping langka dari vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

2 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

2 hari lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

2 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Pembekuan Darah Usai Vaksinasi AstraZeneca, Epidemiolog: Kasusnya Langka dan Risiko Terkena Minim

2 hari lalu

Pembekuan Darah Usai Vaksinasi AstraZeneca, Epidemiolog: Kasusnya Langka dan Risiko Terkena Minim

Pasien pembekuan darah pertama yang disebabkan oleh vaksin AstraZeneca adalah Jamie Scott.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

3 hari lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

3 hari lalu

Buat Jemaah Calon Haji 2024, Ini Aturan Terbaru dari Arab Saudi

Arab Saudi mewajibkan jemaah calon haji memenuhi kriteria vaksinasi dan mendapatkan izin resmi.

Baca Selengkapnya

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

4 hari lalu

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

Perusahaan farmasi AstraZeneca digugat dalam gugatan class action atas klaim bahwa vaksin Covid-19 produksinya menyebabkan kematian dan cedera serius

Baca Selengkapnya