Cegukan Parah, Presiden Brasil Jair Bolsonaro Dilarikan ke Rumah Sakit

Kamis, 15 Juli 2021 14:00 WIB

Presiden Brasil Jair Bolsonaro naik kendaraan setelah menghadiri Misa di sebuah gereja Katolik di Brasilia, Brasil 1 Juli 2021. REUTERS/Adriano Machado

TEMPO.CO, Jakarta - Masalah tidak habis-habisnya menerpa Presiden Brasil yang kontroversial, Jair Bolsonaro. Dikutip dari CNN, Bolsonaro dilarikan ke rumah sakit Sao Paulo, Brasil karena mengalami cegukan parah. Kabar yang beredar, saking parahnya cegukan itu, Bolsonaro kemungkinan perlu dioperasi.

Menurut keterangan sumber CNN di Kantor Kepresidenan Brasil, sudah berhari-hari Bolsonaro mengalami cegukan parah. Hal itu diikuti dengan rasa sakit di bagian abdomennya. Diagnosis awal, kata ia, cegukan itu disebabkan oleh penyumbatan di bagian usus.

"Dokter Antonio Luiz Macedo, yang bertanggung jawab atas operasi Bolsonaro ketika diserang dengan sajam pada 2018, menemukan penyumbatan di bagian usus. Ia yang memutuskan presiden perlu dibawa ke rumah sakit," ujar sumber terkait, Kamis, 15 Juli 2021.

Cegukan parah Bolsonaro bukan rahasia umum. Hal tersebut mengganggu pidato publiknya beberapa hari terakhir. Selasa kemarin, ketika berbicara di depan supporternya, Bolsonaro pun cegukan parah hingga harus meminta maaf kepada mereka yang hadir.

"Kawan, saya kehilangan suara. Jika saya berbicara terlalu banyak, cegukannya pasti kambuh. Cagukan ini sedang kambuh," ujar Bolsonaro.

Kejadian serupa terulang di hari Kamis. Saat menjalani event via media sosial, Bolsonaro kembali cegukan. Ia berkata, dirinya kemungkinan tidak akan bisa berbicara dengan jelas selama acara berlangsung.

Bolsonaro, awalnya, menduga cegukan disebabkan obat-obatan yang ia konsumsi. Belum lama ini, ia menjalani operasi gigi yang mengharuskan mengkonsumsi obat-obat khusus. Namun, diagnosis dokter, seperti dikatakan di atas, berkata lain.

Baca juga: Ketua Parlemen Brasil Menolak Memakzulkan Jair Bolsonaro

ISTMAN MP | CNN




Berita terkait

Pecahkan Rekor, Penonton Konser Madonna di Brasil Mencapai 1,6 Juta Orang

18 jam lalu

Pecahkan Rekor, Penonton Konser Madonna di Brasil Mencapai 1,6 Juta Orang

Madonna sukses menggelar konser penutup dari The Celebration Tour di Pantai Copacabana, Brasil, secara gratis dan terbuka untuk umum.

Baca Selengkapnya

Badai di Rio Grande do Sul Brasil Menewaskan 55 Orang dan Puluhan Korban Hilang

2 hari lalu

Badai di Rio Grande do Sul Brasil Menewaskan 55 Orang dan Puluhan Korban Hilang

Hujan lebat di Rio Grande do Sul, Brasil telah menewaskan setidaknya 55 orang tewas dan 74 orang masih dinyatakan hilang.

Baca Selengkapnya

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

2 hari lalu

Banjir Rendam Selatan Brasil, 39 Orang Tewas dan 68 Lainnya Hilang

Sebanyak 39 orang tewas dan 68 lainnya belum ditemukan akibat hujan lebat dan banjir yang melanda Rio Grande do Sul, Brasil.

Baca Selengkapnya

Amerika Latin Mengutuk Serangan Ekuador terhadap Kedutaan Meksiko

29 hari lalu

Amerika Latin Mengutuk Serangan Ekuador terhadap Kedutaan Meksiko

Nikaragua bergabung dengan Meksiko memutuskan hubungan dengan Ekuador setelah pasukan menyerbu kedutaan Meksiko di Quito.

Baca Selengkapnya

Cha Eun Woo Gelar Fan Concert Tambahan di Meksiko dan Brasil Pertengahan 2024

40 hari lalu

Cha Eun Woo Gelar Fan Concert Tambahan di Meksiko dan Brasil Pertengahan 2024

Penggemar global Cha Eun Woo di Amerika Selatan tentu semakin tak sabar menunggu penampilan solo perdananya di sana.

Baca Selengkapnya

Robinho Ditangkap Polisi untuk Jalani Hukuman 9 Tahun Penjara di Brasil karena Kasus Pemerkosaan di Italia

45 hari lalu

Robinho Ditangkap Polisi untuk Jalani Hukuman 9 Tahun Penjara di Brasil karena Kasus Pemerkosaan di Italia

Mantan pemain Manchester City dan Real Madrid, Robinho ditangkap polisi untuk menjalani hukuman 9 tahun di negaranya, Brasil, pada Kamis.

Baca Selengkapnya

Setelah Bertemu Para Menkeu, Sri Mulyani Berkunjung ke Pasar dan Museum di Brasil

3 Maret 2024

Setelah Bertemu Para Menkeu, Sri Mulyani Berkunjung ke Pasar dan Museum di Brasil

Menteri Keuangan Sri Mulyani menghabiskan sisa waktunya di So Paulo Brasil dengan mengunjungi museum dan pasar. Begini cerita perjalanannya.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Bertemu Sekjen OECD, Bahas Akselerasi Keanggotaan Penuh Indonesia

2 Maret 2024

Sri Mulyani Bertemu Sekjen OECD, Bahas Akselerasi Keanggotaan Penuh Indonesia

Menteri Keuangan Sri Mulyani Bertemu dengan Sekretaris Jenderal Organisation for Economic Co-operation and Development (OECD) Mathias Cormann di So Paulo, Brasil.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Hadiri G20 FMCBG di Brasil, Duduk Bersama Bahas Pemulihan Ekonomi Global

2 Maret 2024

Sri Mulyani Hadiri G20 FMCBG di Brasil, Duduk Bersama Bahas Pemulihan Ekonomi Global

Sri Mulyani Indrawati terbang ke Brasil untuk menghadiri pertemuan Menteri Keuangan dan Gubernur Bank Sentral (FMCBG). Mereka membahas isu-isu yang berkaitan dengan pemulihan ekonomi global

Baca Selengkapnya

Hadiri G20, Sri Mulyani Nilai Perekonomian RI Mirip dengan Brasil

29 Februari 2024

Hadiri G20, Sri Mulyani Nilai Perekonomian RI Mirip dengan Brasil

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan adanya kemiripan perekonomian antara Indonesia dan Brasil. Apa saja?

Baca Selengkapnya