Istri Laporkan Suami ke Polisi karena Sembunyikan Kebotakan

Jumat, 13 November 2020 20:00 WIB

Pernikahan di India dibatalkan karena ayah calon pengantin laki-laki dan ibu calon pengantin perempuan kawin lari. Sumber: New York Post.

TEMPO.CO, Jakarta - Seorang perempuan berusia 27 tahun di India menggugat suaminya karena menyembunyikan kebotakan dan mengetahuinya setelah sebulan pernikahan mereka.

Kepolisian Naya Nagar menerima aduan si istri pada 27 Oktober terhadap suaminya, yang berusia 29 tahun dan bekerja di perusahaan swasta.

Dalam laporannya, si istri mengatakan dia terkejut setelah tahu suaminya mengenakan rambut palsu, bahkan sebelum dia setuju untuk menikahinya, dilansir dari Times of India, 13 November 2020.

Dia mengatakan akan menolak lamaran pria tersebut jika sebelumnya mengetahui suaminya botak.

"Terdakwa utama menikah dengan pelapor, seorang akuntan, pada bulan September tahun ini. Perempuan itu kemudian menemukan bahwa dia botak dan memakai wig," kata Kailash Barve, inspektur senior dari kantor polisi Naya Nagar.

Advertising
Advertising

Menurut Hindustan Times, sang istri membicarakan masalah tersebut dengan mertuanya dan menuduh bahwa mereka telah menipu dia dengan tidak memberi tahu dia tentang kebotakan suaminya. Dia kemudian melapor ke kantor polisi Naya Nagar dan mengajukan pengaduan terhadap suaminya dan anggota keluarganya.

Pelapor juga menuduh mertuanya telah mengancamnya untuk mendapatkan lebih banyak mas kawin. Dia mengatakan kepada polisi bahwa suaminya mencurigainya dan akan meretas teleponnya, serta memeriksa catatan obrolan dan panggilannya. Sang istri mengklaim dia juga melakukan tindakan seksual paksa yang tidak wajar padanya, kata Barve.

Pria tersebut dikenakan Pasal 406 dan 500 KUHP India (IPC) di Kantor Polisi Naya Nagar di pedesaan Thane berdasarkan keluhan wanita tersebut, kata kantor polisi senior Kailash Barve, Gulfnews melaporkan.

Sang suami telah mengajukan permohonan jaminan ke pengadilan Thane, namun ditolak dan pengadilan memerintahkan dia menyerah ke kepolisian atau ditangkap.


Sumber:

https://timesofindia.indiatimes.com/city/mumbai/mumbai-man-hides-his-baldness-new-wife-registers-police-case/articleshow/78977641.cms

https://www.hindustantimes.com/mumbai-news/mumbai-man-booked-for-hiding-his-baldness-to-get-married/story-PYrLbuRjVjlfEUTOV3RUvI.html

Berita terkait

6 Tips Solo Traveling ke India, Keselamatan jadi Prioritas

1 hari lalu

6 Tips Solo Traveling ke India, Keselamatan jadi Prioritas

Pemberitaan tentang tingkat kriminalitas di India membuat banyak pelancong yang berpikir ulang untuk melakukan solo traveling ke sana.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: India Tak Terima Tuduhan Xenofobia Biden Hingga Gencatan Senjata Gaza

1 hari lalu

Top 3 Dunia: India Tak Terima Tuduhan Xenofobia Biden Hingga Gencatan Senjata Gaza

Berita Top 3 Dunia pada Sabtu 4 Mei 2024 diawali penolakan India soal tudingan xenofobia oleh Presiden AS Joe Biden

Baca Selengkapnya

Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

1 hari lalu

Tak Hanya India, Jepang Juga Kecewa Atas Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Pemerintah Jepang menanggapi komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor penghambat pertumbuhan ekonomi di Cina, India dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

1 hari lalu

Menlu India Tak Terima Komentar Joe Biden tentang Xenofobia

Menteri Luar Negeri India menolak komentar Presiden AS Joe Biden bahwa xenofobia menjadi faktor yang menghambat pertumbuhan ekonomi negaranya.

Baca Selengkapnya

Kanada Tuntut Tiga Tersangka Pembunuhan Pemimpin Sikh, Diduga Terkait India

2 hari lalu

Kanada Tuntut Tiga Tersangka Pembunuhan Pemimpin Sikh, Diduga Terkait India

Polisi Kanada pada Jumat menangkap dan mendakwa tiga pria India atas pembunuhan pemimpin separatis Sikh Hardeep Singh Nijjar tahun lalu.

Baca Selengkapnya

3.300 Video Seks Sekutu PM Modi Menggegerkan Pemilu India

3 hari lalu

3.300 Video Seks Sekutu PM Modi Menggegerkan Pemilu India

India digegerkan oleh beredarnya video seks oleh seorang politisi yang merupakan sekutu PM Narendra Modi.

Baca Selengkapnya

7 Destinasi Wisata India Favorit Wisatawan Asing

4 hari lalu

7 Destinasi Wisata India Favorit Wisatawan Asing

Menariknya tidak hanya ibu kota India yang megah tapi juga beberapa daerah terpencil yang memikat hati wisatawan mancanegara

Baca Selengkapnya

75 Tahun Hubungan Diplomatik, India dan Indonesia Adakan Pameran dan Seminar Industri Pertahanan

4 hari lalu

75 Tahun Hubungan Diplomatik, India dan Indonesia Adakan Pameran dan Seminar Industri Pertahanan

Pameran sekaligus seminar Industri Pertahanan ini dalam rangka peringatan 75 tahun hubungan diplomatik India-Indonesia.

Baca Selengkapnya

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

4 hari lalu

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

Perusahaan farmasi AstraZeneca digugat dalam gugatan class action atas klaim bahwa vaksin Covid-19 produksinya menyebabkan kematian dan cedera serius

Baca Selengkapnya

Ancaman Bom, Lebih dari 50 Sekolah di Ibu Kota India Dievakuasi

4 hari lalu

Ancaman Bom, Lebih dari 50 Sekolah di Ibu Kota India Dievakuasi

Puluhan sekolah di wilayah ibu kota negara India dievakuasi pada Rabu 1 Mei 2024 setelah menerima ancaman bom melalui email

Baca Selengkapnya