Tidak Ada WNI Terdampak Langsung Gempa Turki

Sabtu, 31 Oktober 2020 16:00 WIB

Petugas penyelamatan bekerja di sebuah lokasi reruntuhan gedung usai terjadinya gempa dan Tsunami di provinsi pesisir Izmir, Turki, 31 Oktober 2020. REUTERS/Kemal Aslan

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia mengatakan sejauh ini tidak ada WNI yang terkena dampak langsung gempa Turki.

Pada Jumat, 30 Oktober 2020, waktu Indonesia, gempa bumi melanda dengan kekuatan 6.6 magnitudo melanda Izmir, wilayah pesisir Turki di Aegea.

"Hasil jaring informasi kepada seluruh anggota Satgas Perlindungan WNI di seluruh kota yang terdampak, hingga pukul 23.16 waktu Ankara, tidak ada WNI yang terkena dampak langsung gempa bumi," kata pernyataan tertulis Kemenlu RI yang diterima Tempo pada 31 Oktober 2020.

Badan penanggulangan bencana Turki, Disaster Management Agency Authority (AFAD), mengatakan pada Sabtu dini hari sejauh ini ada 24 orang tewas dan sedikitnya 804 terluka akibat gempa di Izmir, kantor berita Anadolu melaporkan.

"Sedikitnya 743 orang terluka di Izmir, dan di provinsi tetangga, lima di Manisa, dua di Balikesir dan 54 di Aydin," menurut laporan itu.

Advertising
Advertising

Gubernur Izmir Yavuz Selim Kosger mengatakan gempa tersebut memicu tsunami sebagian di distrik pesisir Seferihisar, yang menyebabkan sedikitnya satu orang terluka.

475 kendaraan dan hampir 4.000 petugas penyelamat, bersama dengan 20 anjing pelacak, dikirim ke tempat kejadian.

Komando Penjaga Pantai Turki menerjunkan 116 personel, 11 perahu, tiga helikopter dan satu tim selam.

Bulan Sabit Merah Turki mengirimkan 112 staf, 137 relawan, 27 kendaraan dan lima dapur darurat lapangan dengan kapasitas untuk melayani lebih dari 25.000 orang.

Presiden Recep Tayyip Erdogan menyatakan solidaritasnya dan mengatakan Turki berdoa untuk warganya yang terkena gempa.

"Kami mengambil tindakan untuk memulai pekerjaan yang diperlukan di kawasan dengan semua lembaga dan menteri terkait," kata Erdogan.

Kementerian Pertahanan Nasional membentuk satuan tugas krisis dan mengirim dua helikopter militer untuk ambil bagian dalam upaya pencarian dan penyelamatan.

Gubernur Istanbul Ali Yerlikaya mengatakan gempa itu juga dirasakan di kotanya, 328 kilometer utara Izmir, tetapi kota metropolitan itu tidak mengalami kerusakan apa pun.

Menteri Dalam Negeri Suleyman Soylu mengatakan beberapa provinsi tetangga, termasuk Usak, Denizli, Manisa, Balikesir, Aydin dan Mugla, mengalami kerusakan ringan pada beberapa bangunan.

Adil Karaismailoglu, Menteri Perhubungan dan Infrastruktur Turki, mengatakan tidak ada masalah di bidang transportasi atau komunikasi akibat gempa Izmir.

Sumber:

https://www.aa.com.tr/en/turkey/turkey-search-rescue-efforts-continue-after-earthquake/2025608

Berita terkait

Dubes RI Resmikan Pesantren Pertama NU di Jepang

15 jam lalu

Dubes RI Resmikan Pesantren Pertama NU di Jepang

Duta Besar Republik Indonesia untuk Jepang Heri Akhmadi meresmikan pesantren pertama Nahdlatul Ulama (NU)

Baca Selengkapnya

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

1 hari lalu

Anak Pemimpin Sudan Tewas dalam Kecelakaan di Turki

Anak panglima militer dan pemimpin de facto Sudan meninggal di rumah sakit setelah kecelakaan lalu lintas di Turki.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Turki Hentikan Ekspor Impor ke Israel

1 hari lalu

Top 3 Dunia: Turki Hentikan Ekspor Impor ke Israel

Berita Top 3 Dunia pada Jumat 3 Mei 2024 diawali oleh Turki menghentikan semua ekspor impor dari dan ke Israel.

Baca Selengkapnya

Kian Panas, Turki Putuskan Hubungan Dagang dengan Israel

2 hari lalu

Kian Panas, Turki Putuskan Hubungan Dagang dengan Israel

Turki memutuskan hubungan dagang dengan Israel seiring memburuknya situasi kemanusiaan di Palestina.

Baca Selengkapnya

Retno Marsudi Bahas Langkah Perlindungan WNI di Tengah Krisis Timur Tengah

2 hari lalu

Retno Marsudi Bahas Langkah Perlindungan WNI di Tengah Krisis Timur Tengah

Retno Marsudi menilai situasi Timur Tengah telah mendesak Indonesia untuk mempersiapkan diri jika situasi semakin memburuk, termasuk pelindungan WNI

Baca Selengkapnya

Situasi Kemanusiaan Palestina Memburuk, Turki Hentikan Perdagangan dengan Israel

2 hari lalu

Situasi Kemanusiaan Palestina Memburuk, Turki Hentikan Perdagangan dengan Israel

Imbas situasi kemanusiaan di Palestina yang memburuk, Turki menghentikan perdagangan dengan Israel.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora Indonesia yang Ditawarkan Luhut?

3 hari lalu

Apa Itu Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora Indonesia yang Ditawarkan Luhut?

Luhut menawarkan kewarganegaraan ganda bagi diaspora Indonesia. Apa maksudnya?

Baca Selengkapnya

Profil Maarten Paes, Kiper Klub MLS FC Dallas yang Resmi Jadi WNI

3 hari lalu

Profil Maarten Paes, Kiper Klub MLS FC Dallas yang Resmi Jadi WNI

Maarten Paes memiliki darah Indonesia dari sang nenek yang lahir di Pare, Kediri, Jawa Timur pada 20 Maret 1940.

Baca Selengkapnya

Duta Besar Achmad Ubaedillah Menjenguk WNI yang Ditahan di Penjara Brunei Darussalam

3 hari lalu

Duta Besar Achmad Ubaedillah Menjenguk WNI yang Ditahan di Penjara Brunei Darussalam

Duta Besar Achmad Ubaedillah mengunjungi tiga penjara di Maraburong dan Jerudong pada 30 April 2024. Di sana, dia menemui para tahanan WNI.

Baca Selengkapnya

Maarten Paes Tak Sabar Main untuk Timnas Indonesia, Kemungkinan Besar Tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni

4 hari lalu

Maarten Paes Tak Sabar Main untuk Timnas Indonesia, Kemungkinan Besar Tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Juni

Maarten Paes yang telah resmi menjadi WNI pada Selasa, 30 April 2024, mengaku tak sabar untuk bermain bersama timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya