Tunangan Jamal Khashoggi Soroti Dalang Pembunuhan Tak Tersentuh Hukum

Selasa, 8 September 2020 14:00 WIB

Tunangan Jamal Khashoggi, Hatice Cengiz. [aksahaber.org]

TEMPO.CO, Jakarta - Hatice Cengis, tunangan Jamal Khashoggi mencela putusan pengadilan Arab Saudi atas kasus pembunuhan Khashoggi, 59 tahun, wartawan senior asal Arab Saudi. Ia berpendapat delapan orang yang dijebloskan ke penjara dalam persidangan bukanlah tersangka sesungguhnya yang harus bertanggung jawab atas kasus pembunuhan ini.

“Otoritas Arab Saudi sedang menutup kasus ini tanpa dunia mengetahui kebenaran siapa yang bertanggung jawab atas pembunuhan Jamal. Siapa yang merencanakannya, siapa yang memerintahkannya, di mana tubuhnya?,” kata Cengis.

Jamal Khashoggi dan Hatice Cengiz. [habersev.com]

Keputusan tersebut juga dikritik oleh seorang pejabat PBB dan aktivis HAM. Sebab, mereka menganggap bahwa dalang pembunuhan berencana itu masih bebas.

Khashoggi adalah wartawan yang dikenal suka mengkritik Putra Mahkota Arab Saudi, Mohammed bin Salman. Khashoggi terakhir kali terlihat di kantor konsulat Arab Saudi di Istanbul pada 2 Oktober 2018 untuk mendapatkan dokumen yang diperlukan terkait rencana pernikahannya yang akan datang. Ia tewas dimutilasi.

Advertising
Advertising

Pengadilan Arab Saudi pada Senin, 7 September 2020 dalam putusannya menjatuhkan hukuman penjara pada delapan tersangka kasus pembunuhan Khashoggi pada 2018 lalu. Mereka dihukum antara tujuh hingga 20 tahun penjara.

Putusan dijatuhkan setelah empat bulan keluarga Khashoggi di Arab Saudi memaafkan para pembunuh dan memperbolehkan hukuman mati untuk disingkirkan.

Media pemerintah melaporkan dari total delapan tersangka, lima orang dijatuhi hukuman penjara 20 tahun, satu orang dijatuhi hukuman 10 tahun, dan dua orang menerima hukuman 7 tahun. Nama-nama para terdakwa tidak dipublikasikan

Jenazah Khashoggi sampai sekarang masih belum ditemukan. Pembunuhan itu sekarang menjadi kegaduhan global dan menodai citra reformis Pangeran Mohammed bin Salman, penguasa de facto Kerajaan Arab Saudi, yang juga putra Raja Salman.

FERDINAND ANDRE

Sumber: https://www.reuters.com/article/us-saudi-khashoggi/saudi-arabia-jails-eight-over-khashoggi-murder-fiancee-decries-trial-idUSKBN25Y1FI

Berita terkait

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

3 hari lalu

Detektif Swasta Israel Ditangkap di London, Dicari AS atas Dugaan Peretasan

Seorang detektif swasta Israel yang dicari oleh Amerika Serikat, ditangkap di London atas tuduhan spionase dunia maya

Baca Selengkapnya

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

5 hari lalu

Untuk Pertama Kali, AstraZeneca Akui Vaksin Covidnya Punya Efek Samping Langka

Perusahaan farmasi AstraZeneca digugat dalam gugatan class action atas klaim bahwa vaksin Covid-19 produksinya menyebabkan kematian dan cedera serius

Baca Selengkapnya

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

6 hari lalu

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

Hakim yang mengawasi persidangan pidana uang tutup mulut Donald Trump mendenda mantan presiden Amerika Serikat itu sebesar US$9.000 atau karena Rp146

Baca Selengkapnya

Ribuan Pendukung Desak Perdana Menteri Spanyol Tidak Mundur dari Jabatan

8 hari lalu

Ribuan Pendukung Desak Perdana Menteri Spanyol Tidak Mundur dari Jabatan

Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez mengumumkan akan mundur setelah pengadilan meluncurkan penyelidikan korupsi terhadap istrinya.

Baca Selengkapnya

KPK Limpahkan Berkas Perkara Hakim Agung Gazalba Saleh ke Pengadilan

12 hari lalu

KPK Limpahkan Berkas Perkara Hakim Agung Gazalba Saleh ke Pengadilan

KPK melimpahkan berkas perkara Hakim Agung Gazalba Saleh yang terlibat dugaan gratifikasi dan TPPU ke Pengadilan Tipikor.

Baca Selengkapnya

Beby Tsabina Dilamar Rizki Natakusumah: Alhamdulillah, Diterima

15 hari lalu

Beby Tsabina Dilamar Rizki Natakusumah: Alhamdulillah, Diterima

Beby Tsabina menerima lamaran kekasihnya, Rizki Natakusumah yang merupakan anggota DPR RI sekaligus putra dari Bupati Pandeglang, Irna Narulita.

Baca Selengkapnya

Warga Israel Mengaku Tak Bersalah atas Penyelundupan Peluru dan Senjata di Malaysia

24 hari lalu

Warga Israel Mengaku Tak Bersalah atas Penyelundupan Peluru dan Senjata di Malaysia

Warga Israel yang diidentifikasi sebagai Shalom Avitan terancam hukuman mati karena perdagangan senjata api ilegal.

Baca Selengkapnya

Trump Dikabarkan Baru-baru Ini Berbicara dengan Mohammed bin Salman

32 hari lalu

Trump Dikabarkan Baru-baru Ini Berbicara dengan Mohammed bin Salman

Arab Saudi adalah tempat yang dikunjungi Trump setelah dilantik sebagai Presiden AS pada 2017.

Baca Selengkapnya

Hakim Tolak Eksepsi Syahrul Yasin Limpo Cs, Sidang Lanjutan Digelar Pekan Depan

40 hari lalu

Hakim Tolak Eksepsi Syahrul Yasin Limpo Cs, Sidang Lanjutan Digelar Pekan Depan

Majelis hakim Pengadilan Tipikor menolak eksepsi Syahrul Yasin Limpo sehingga sidang pembuktian dilanjutkan.

Baca Selengkapnya

Potret Keluarga Baru Suki Waterhouse dan Robbert Pattinson Usai Kehadiran Anak Pertama

41 hari lalu

Potret Keluarga Baru Suki Waterhouse dan Robbert Pattinson Usai Kehadiran Anak Pertama

Suki Waterhouse dan Robert Pattinson telah menyambut kelahiran anak pertama mereka, namun jenis kelaminnya belum diketahui

Baca Selengkapnya